Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - BoA atau Kwon Boa (권보아) merupakan seorang penyanyi wanita solo asal Korea Selatan di bawah agensi SM Entertainment.
Artis kelahiran Gyeonggi, Korea Selatan, pada tanggal 5 November 1986 ini sudah memiliki hobi menyanyi dan menari saat usianya masih terbilang kanak-kanak.
Pada bulan juni 1998, BoA diajak untuk menemani kakak laki-lakinya untuk audisi sebagai calon penyanyi yang diadakan SM Entertainment.
Ketika menemani kakaknya audisi, Direktur produksi melihatnya dan meminta BoA untuk menari, dan akhirnya BoA diterima masuk SM Entertainment, sedangkan kakak BoA gagal.
Sewaktu menjalani trainee, BoA sangat sibuk dan membuatnya harus mengatur waktu sekolah dan berlatih menyanyi.
BoA diberi les pelajaan bahasa jepang karena SM Ent ingin BoA melakukan debut di Jepang.
Baca: Kim Hyun Ah
Pada tanggal 25 Agustus 2000, BoA debut sebagai artis ketika dirinya berusia 14 tahun, dengan merilis album pertama “ID; Peace B”.
Album ini sukses masuk Top 100 tangga lagu Korea Selatan, dan kemudian mengantarkan BoA meraih penghargaan Artis Wanita Pendatang Baru Terbaik dalam Mnet KM Music Festival tahun 2000.
Sementara itu, label rekaman yang menanganinya di Korea Selatan (SM Entertainment) bekerja sama dengan Avex Trax untuk memuluskan karier BoA di Jepang.
Pada 30 Mei 2001, BoA memulai debutnya di Jepang dengan merilis versi bahasa Jepang untuk singel “ID; Peace B”.
Lagu tersebut kemudian berhasil menduduki peringkat ke-17 di tangga lagu Oricon.
Tak hanya debut di Korea dan Jepang saja, BoA juga debut di Amerika pada tanggal 14 Oktober 2008 dengan single perdana bertajuk “Eat You Up” dan album perdana berbahasa inggris pada 17 Maret 2009. (1)
Setelah mengarungi karirnya yang panjang, SM Entertainmnet mengumumkan bahwa BoA akan comback dengan album studio ke-8 untuk memperingati perayaan 15 tahun karirnya.
Terakhir kali, BoA meluncurkan album "Only One" pada tahun 2012.
Setelah cukup lama hiatus, akhirnya pada tanggal 12 Mei 2015, ia merilis album ke-8 berjudul "Kiss My Lips". (2)
Begitupun di tahun 2020, SM Entertainment juga memberikan perayaan khusus kepada BoA untuk memperingati perayaan karirnya selama 20 tahun.
Berbagai projek telah dirilis SM seperti lagu baru hingga projek ucapan selamat dari para juniornya di bawah agensi SM Entertainmnet.
Diskografi #
Album studio Korea
2000: ID; Peace B
2001: Jumping into the World (Album Mini)
2002: No.1
2002: Miracle (Album Mini)
2003: Atlantis Princess
2003: Shine We Are! (Mini Album)
2004: My Name
2005: Girls On Top
2006: Key Of Heart
2010: Hurricane Venus
2012: Only One
2015: Kiss My Lips
Baca: Minho Shinee
Album studio Jepang
2002: Listen to My Heart
2003: Valenti
2004: Love & Honesty
2006: Outgrow
2007: Made in Twenty (20)
2008: The Face
2010: Identity
Singel DVD Jepang
2011: Milestone
Album studio Inggris
2009: BoA
Singel DVD Jepang
2011: Milestone
Album kompilasi
2004: K-pop Selection
2005: Best of Soul
2009: Best & USA
Album remix
2002: Peace B. Remixes
2003: Next World
Video
2003: 8 Films & More
2003: History of BoA 2000-2002
2007: COMPLETE CLIPS 2004-2006
Filmografi #
FILM
2006
Over the Hedge : Heather the Possum
2012
I AM.
2014
Make Your Move 3D : Aya
Venus Talk : Song Beom-sik
Big Match : Soo-kyung
2015
SMTOWN THE STAGE
2017
Autumn Post Office : Soo-ryun
Acara Televisi
2010
Athena: Goddess of War (Cameo, ep 7-8)
2011–2012
SBS : K-pop Star Season 1 (Juri untuk SM Entertainment)
2012
SBS : Running Man Ep 88-89
KBS : Win Win Ep 116-117
KBS : Road For Hope
2012–2013
SBS : K-pop Star Season 2 (Juri untuk SM Entertainment)
2013
SBS : Thank You
KBS : Drama Waiting for Love (Joo Yeon-ae)
MBC : Infinite Challenge
2014
SBS : Star Documentary Kpop Hero Season 2 Ep 9
2016
JTBC : My Wife's Having an Affair this Week (Kwon Bo-young)
2017
Mnet : Produce 101 Season 2 (MC/Perwakilan Produser)
Prestasi Internasional #
April 2003
BoA tampil dalam Festival Musik Korea di Los Angeles untuk memperingati 100 tahun imigran Korea di Amerika Serikat.
Mei 2003
BoA tampil dalam acara televisi PBS Korea:Hub of Asia.
Juni 2003
BoA diundang ke jamuan makan malam bersama Presiden Roh Moo-hyun dan PM Jepang Junichirō Koizumi.
Februari 2004
BoA saat berusia 18 tahun, menerima penghargaan "Artis Asia Paling Berpengaruh" sekaligus "Artis Korea Terpopuler" dari MTV Asia Awards di Singapura.
Mei 2007
BoA membawakan lagu "MOTO", "Girls on top", "No.1", dan "Valenti" dalam Festival Musik Korea ke-5 di Hollywood Bowl. (3)
(Tribunneewswiki/Septiarani)
| Nama Asli | Kwon Bo Ah |
|---|
| Tanggal Lahir | 5 November 1986 |
|---|
| Zodiak | Scorpio |
|---|
| Tinggi | 160 cm |
|---|
| Golongan Darah | AB |
|---|
| @BoAkwon |
| @boakwon |
Sumber :
1. kpop.sepositif.com
2. www.omahkpop.com
3. id.wikipedia.org