Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Nina Agustina, M.H. atau biasa dikenal Nina Agustina adalah seorang politisi asal Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.
Nina Agustina, M.H. lahir di Purwodadi, 17 Agustus 1973.
Nina Agustina, M.H. bersuamikan seorang bernama Erwin Purnama dan pasangan ini dikaruniai 3 orang anak. (1)
Riwayat Pendidikan : #
SD Kemala Bhayangkari (1981-1986)
SMP Negeri 1 Blora (1986-1989)
SLTA Negeri 1 Klaten (1989-1992)
Sarjana - Universitas Negeri Veteran Jakarta (1992-2012)
Pasca Sarjana - Universitas Negeri Veteran Jakarta (2012-2015)
Baca: Herman Suherman
Riwayat Organisasi : #
Ketua Bidang Hukum Kelautan Perikanan dan Nelayan, DPP PDI Perjuangan (2016-sekarang)
Bendahara DPP Gerakan Nelayan dan Tani (2016-sekarang)
Sekjen IKFA (Indonesian Korean Friendship Association) (2019-sekarang)
Baca: Sri Sumarni
Riwayat Pekerjaan : #
Direktur CV. Dinda Abadi (2009-sekarang)
Komisaris PT. Dinda Abadi (2009-sekarang)
Direktur Utama PT. Delta Buana Pratama (2013-sekarang)
Ketua Yayasan Dai An Nur, Losarang Indramayu (2017-sekarang)
Managing Partner di NDB Law Firm & Partners (2018-sekarang)
Karier Politik : #
Nina Agustina merupakan anak dari mantan Kapolri, Jenderal (Purn) Da'i Bachtiar.
Pada Pilkada Kabupaten Indramayu 2020, Nina Agustina mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Indramayu untuk periode 2021-2024, bersama dengan Calon Wakil Bupati seorang aktris bernama Lucky Hakim.
Pada Pilkada 2020, pasangan Nina Agustina dan Lucky Hakim diusung oleh PDIP, Gerindra, dan Nasdem. (2)
Pasangan tersebut maju dengan nomor urut 4.
Pasangan Nina Agustina dan Lucky Hakim unggul real count KPU di Pilkada Kabupaten Indramayu 2020 dengan prosentase 36,8% (314.111 suara) per versi 14 Desember 2020 pukul 22:03:24. (3)
(Tribunnewswiki.com/Ris)
| Nama | Nina Agustina, M.H. |
|---|
| Lahir | Purwodadi, 17 Agustus 1973 |
|---|
| Suami | Erwin Purnama |
|---|
| Karier | Bupati Indramayu terpilih periode 2021-2024 dengan perolehan 36,8% (314.111 suara) per versi 14 Desember 2020 pukul 22:03:24 (data real count KPU) |
|---|
Sumber :
1. infopemilu2.kpu.go.id
2. m.ayocirebon.com
3. pilkada2020.kpu.go.id