TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kerap menyalakan AC atau kipas di rumah setiap saat bisa sebabkan listrik jadi lebih boros.
Cuaca panas siang hari memang sangat mengganggu kenyamanan penghuni rumah.
Namun, ada cara untuk menghemat. Solusi panas siang hari bisa diakali dengan meletakkan beberapa tanaman ini dalam rumah.
Cuaca panas di siang hari bolong rasanya begitu menyiksa, apalagi jika tidak ada kipas angin atau pendingin ruangan di rumah.
Cara ramah lingkungan ini ternyata membuat area rumah terasa lebih sejuk loh!
Menurut Studi Ilmu Bumi yang dilakukan Badan Penerbangan dan Antariksa AS (NASA), tumbuhan dapat membantu mengubah suhu atmosfer bumi melalui proses fotosintesis.
Hutan menghasilkan transpirasi dalam jumlah besar yang dapat meningkatkan uap air di atmosfer.
Sehingga menyebabkan lebih banyak curah hujan dan sering kali memperkuat pendinginan dengan menghalangi sinar matahari.
Transpirasi terjadi ketika atmosfer memanas. Pada kondisi tersebut tanaman akan melepaskan kelebihan air ke udara melalui daunnya dan melepaskan air yang menguap sehingga lingkungan sekitarnya akan terasa lebih sejuk.
Nah, jika kamu ingin membawa kesejukan ke lingkungan rumah dengan tanaman, beberapa jenis tanaman berikut bisa menjadi pilihan: