TRIBUNNEWSWIKI.COM - Informasi seputar lowongan kerja menjadi salah satu yang paling banyak dicari oleh masyarakat di Indonesia, terlebih dengan situasi pandemi Covid-19 saat ini.
Dengan demikian tim Tribunnewswiki.com akan membantu para pembaca semua dengan menyajikan kabar-kabar terkini seputar lapangan pekerjaan atau lowongan kerja di Indonesia.
Pada bulan Januari ini, ada lowongan kerja Instansi Pemerintahan.
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia (disingkat Kemen PUPR RI atau Kementerian PUPR) adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan pekerjaan umum dan perumahan rakyat.
Dahulu Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat bernama "Departemen Permukiman dan Pengembangan Wilayah" (1999-2000) dan "Departemen Permukiman dan Prasarana Wilayah" (2000-2004).
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden.
Kemenpupera dipimpin oleh seorang Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang sejak tanggal 27 Oktober 2014 dijabat oleh Basuki Hadimuljono.
Baca: Lowongan Kerja PT Asuransi Jiwa Taspen (Taspen Life) D3/S1 Semua Jurusan: Cek Syarat & Cara Daftar
Kementerian PUPR, Direktorat Jenderal Bina Konstruksi, Balai Pelaksana Pemilihan Jasa Konstruksi, Wilayah Sumatera Selatan, saat ini membuka 2 posisi lowongan kerja.
Seluruh proses rekrutmen di Kementerian PUPR tidak dipungut biaya apapun, jadi diharapkan para pelamar kerja untuk berhati-hati dengan penipuan.
Bagi Anda yang tertarik untuk untuk melamar lowongan di Kementerian PUPR, silakan perhatikan syarat dibawah ini:
1. Sekretaris :
Persyaratan,
- Pendidikan min. D3/ S1 Segala jurusan
- Wanita
- Aktif berbahasa Inggris
- Bisa mengoperasikan Ms.Office
- Mempunyai loyalitas, integritas dan menjaga kredibilitas unit kerja
2. Konsultan Individual :
Persyaratan,
- Pendidikan min. S1 Teknik Informatika/ Teknik Komputer/ Ilmu Komputer/ Sistem Informasi/ Teknik Sipil/ Arsitektur
- Pria
- Bisa mengoperasikan Ms.Office
- Mengerti tentang aplikasi Software Desain Grafis
- Mengerti tentang AutoCAD
- Bisa bekerja dalam tim
- Mempunyai loyalitas, integritas dan menjaga kredibilitas unit kerja
* CARA MELAMAR * :
Surat lamaran dapat dikirim melalui:
- Disampaikan langsung kepada Kasubag Tata Usaha Balai Pelaksa Pemilihan Jasa Konstruksi Wilayah Sumatera Selatan, Jl. demang Lebar Daun No. 03 Kel. Demang Lebar Daun, Kec. Ilir Barat I, Kota Palembang, Sumatera Selatan.
- Atau kirim ke bp2jk.sumsel@pu.go.id dengan subjek: Posisi yang dilamar.
- Lamaran ditutup tanggal 4 Januari 2021.