Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Dr. Ir. H. W. Musyafirin, M.M. atau biasa dikenal W. Musyafirin adalah seorang politisi asal Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat.
W. Musyafirin lahir di Taliwang, 22 Juni 1963.
W. Musyafirin beristrikan seorang bernama Hj. Hanipah, S.Pt dan pasangan ini dikaruniai tiga orang anak bernama Gurrah Ul Qaumi, Ghirah Pri Radhya, Gayu Baruwa. (1)
Riwayat Pendidikan : #
SD Negeri Desa Beru (1970-1975)
SMP Negeri 1 Sumbawa Besar (1976-1979)
SPP - SPMA Negeri Mataram (1979-1982)
Sarjana - Universitas Mataram (1982-1986)
Pasca sarjana - Universitas Mataram (2005-2008)
Doktoral - Universitas Padjajaran (2010-2014)
Baca: I Nyoman Giri Prasta
Riwayat Organisasi : #
Sekretaris Persatuan Pelajar SPMA (1980-1982)
Koordinator Pers dan Media Senat Mahasiswa Unram (1985-1986)
Anggota Partai Golkar (1992-1996)
Sekretaris Yayasan Taliwang (1993-1999)
Ketua AMPI (1995-1998)
Sekretaris Partai Golkar Kecamatan Taliwang (1996-1998)
Ketua PMI Kabupaten Sumbawa Barat (2014-sekarang)
Wakil Ketua BAPILU DPD PDI Perjuangan NTB (2015- sekarang)
Ketua Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (2019- sekarang)
Baca: Asner Silalahi
Riwayat Pekerjaan : #
Tenaga Honorer Proyek NTASP NTB (1998-1992)
CPNS Kanwil Deptan Provinsi NTB (1992-1993)
Staf PNS Kanwil Deptan Provinsi NTB (1993-2001)
Pimpres Peternakan Kec. Taliwang, Dinas Pertaninan Kabupaten Sumbawa (2002-2004)
Kepala Seksi Produksi Pengembangan Usaha Peternakan, Dinas Pertaninan Peternakan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Sumbawa (2004)
Kepala Bidang Sosial dan Budaya, BAPPEDA Kabupaten Sumbawa Barat (2004-2006)
Kepala Bidang Fisik, BAPPEDA Kabupaten Sumbawa Barat (2006-2007)
Kepala BAPPEDA Kabupaten Sumbawa Barat (2007-2009)
Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) Kabupaten Sumbawa Barat (2009-2012)
Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa Barat (2012-2015)
Bupati Sumbawa Barat (2016-2021)
Karier Politik : #
W. Musyafirin menjabat sebagai Bupati Sumbawa Barat periode 2015-2021.
Pada Pilkada Kabupaten Sumbawa Barat 2020, W. Musyafirin mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Sumbawa Barat untuk periode 2021-2025, bersama dengan Calon Wakil Bupati bernama Fud Syaifuddin, S.T.
Di Pilkada 2020, pasangan W. Musyafirin dan Fud Syaifuddin diusung oleh PKB, Gerindra, PDI Perjuangan, Golkar, Nasdem, PKS, PPP, PAN Dan PKI. (2)
Pasangan tersebut maju sebagai calon tunggal (dengan nomor urut KANAN) dan melawan kotak kosong.
Pasangan W. Musyafirin dan Fud Syaifuddin unggul di real count KPU di Pilkada Kabupaten Sumbawa Barat 2020 dengan prosentase 74,4% (55.455 suara) per versi 15 Desember 2020 pukul 13:16:29. (3)
(Tribunnewswiki.com/Ris)
| Nama | Dr. Ir. H. W. Musyafirin, M.M. |
|---|
| Lahir | Taliwang, 22 Juni 1963 |
|---|
| Istri | Hj. Hanipah, S.Pt |
|---|
| Karier | Bupati Sumbawa Barat (2016-2021) |
|---|
| Bupati Sumbawa Barat terpilih periode 2021-2025 dengan perolehan 74,4% (55.455 suara) per versi 15 Desember 2020 pukul 13:16:29 (data real count KPU) |
Sumber :
1. infopemilu2.kpu.go.id
2. daerah.sindonews.com
3. pilkada2020.kpu.go.id