Iyut Bing Slamet

Iyut Bing Slamet adalah seorang Penyanyi dan pemain sinetron sekaligus anak dari maestro lawak Bing Slamet.


zoom-inlihat foto
penyanyi-dan-artis-peran-iyut-bing-slamet2.jpg
Instagram
Penyanyi dan artis peran Iyut Bing Slamet.

Iyut Bing Slamet adalah seorang Penyanyi dan pemain sinetron sekaligus anak dari maestro lawak Bing Slamet.




  • Informasi Pribadi #


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Ratna Fairuz Akbar atau dikenal sebagai Iyut Bing Slamet merupakan aktris Indonesia.

Dia adalah anak bungsu dari maestro lawak Bing Slamet.

Iyut Bing Slamet memiliki beberapa saudara kandung yang ikut terjun ke dunia hiburan.

Mereka adalah Adi Bing Slamet, Uci Bing Slamet serta keponakan, Ayudya Bing Slamet.

Iyut lahir pada 11 Juli 1986 di Jakarta Indonesia.

Ayahnya bernama Bing Slamet sedangkan ibunya Ratna Komala Furi.

Bungsu dari delapan bersaudara ini adalah lulusan dari Home College di Sydney, Australia, jurusan Manajemen Perhotelan.(1)

Baca: Adi Bing Slamet

Penyanyi dan artis peran Iyut Bing Slamet.
Penyanyi dan artis peran Iyut Bing Slamet. (istimewa)

  • Karier #


Pemilik nama lengkap Ratna Fairuz Albar merupakan anak aktor kawakan Bing Slamet.

Adik Adi Bing Slamet ini aktif membintangi film sejak pertengahan tahun 1980 hingga 1990.

Judul-judul film yang pernah dibintanginya adalah Merpati Tak Pernah Ingkar Janji (1986), Bilur-bilur Penyesalan (1987), Aku Benci Kamu (1987), Catatan Si Doi (1988) dan Ketika Cinta Telah Berlalu (1989).

Selain berperan di layar lebar, Iyut juga muncul di layar kaca lewat tiga sinetron, yakni Mutiara Cinta (1995), Mody Juragan Kost (1993-1994), dan Hantu Sok Usil (1998).

Iyut Bing Slamet juga diketahui pernah merilis album solo setelah duetnya dengan Adi Bing Slamet sukses.

Album solo ini terdiri dari sejumlah lagu hits di antaranya adalah "Bingung Nih Yeh", "Keresahan", "Anggrek Ungu Muda", "Kehidupan", "Rindu", "Cuak Cuek", "Deraian Air Mataku", "Aku Rindu", "Biarkan Cinta Menyatu", "Hai Remaja", dan "Mojok Yuk".(2)

Iyut dan Adi Bing Slamet pada masa jayanya. Kerap mengeluarkan album bersama.
Iyut dan Adi Bing Slamet pada masa jayanya. Kerap mengeluarkan album bersama. (youtube Inaya Ismiranda)

Baca: Ayudia Bing Slamet

  • Skandal #


Iyut Bing Slamet pernah ditangkap atas kasus yang sama di tahun 2011.

Kala itu, Iyut dituntut 7 tahun penjara oleh JPU saat persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Barat.

Namun, usai menjalani persidangan, tuntutan itu tak terbukti dan Iyut divonis lebih ringan yakni 1 tahun penjara dengan pelanggaran pasal 127 Ayat 1 UUD No.35 2009 tentang narkotika.

Selain itu, Iyut dinilai berprilaku sopan selama persidangan dan tak pernah memiliki rekam jejak berurusan dengan hukum.

Pada 3 Desember 2020 Iyut kembali ditangkap dalam kasus yang sama, pihak kepolisian masih terus mendalami kronologi kepemilikan dan pemakaian narkoba jenis sabu.

Ia ditangkap di kediamannya di kawasan Kramat Sentiong, Senen, Jakarta Pusat.

Ketika itu, perempuan bernama asli Ratna Fairuz Akbar itu diamankan bersama barang bukti berupa alat hisap sabu.

Tes urine yang dilakukan pada Iyut pun menunjukkan dirinya positif menggunakan narkoba.(3)

  • Filmografi #


Film:

Merpati Tak Pernah Ingkar Janji (1986) disutradarai Wim Umboh

Bilur-Bilur Penyesalan (1987) disutradarai Nasri Cheppy

Aku Benci Kamu (1987) disutradarai Wim Umboh

Catatan Si Doi (1988) disutradarai Atok Suharto

Ketika Cinta Telah Berlalu (1989) disutradarai Adisoerya Abdy

Mutiara Di Khatulistiwa (1990) disutradarai Frank Rorimpandey

Sinetron:

Mutiara Cinta - Starvision - RCTI tayang 1995

Mody Juragan Kost - Soraya Intercine Films - RCTI tayang 1993-1994

Hantu Sok Usil - Soraya Intercine Films - SCTV tayang 1998.(4)

  • Diskografi #


Album solo:

Bingung Nih Yeh

Keresahan

Anggrek Ungu Muda

Kehidupan

Rindu

Cuak Cuek

Deraian Air Mataku

Aku Rindu

Biarkan Cinta Menyatu

Hai Remaja

Mojok Yuk

Album duet dengan Adi Bing Slamet:

Adik Manis

Aduh Aduh Mana Tahan

Alam Pusaka

Dusun Kecil

Jangan Usil

Kami

O Te O

Pantun Si Anak Kecil

Si Dogol

Tepi Pantai

Bunga Asmara Yang Bersemi.(4)

(Tribunnewswiki.com/SO)



Nama asli Ratna Fairuz Albar
Nama panggung Iyut Bing Slamet
Riwayat Karir aktris, penyanyi
Tahun aktif 1986 - sekarang
Lahir Jakarta, 11 Juli 1968
Orangtua Bing Slamet dan Ratna Komala Furi
Berita terkini Ditangkap karena kasus narkoba


Sumber :


1. qeluarga.pikiran-rakyat.com
2. entertainment.kompas.com
3. madura.tribunnews.com
4. id.wikipedia.org


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved