Marak Akun Bank Palsu, Berikut Ini Tips Agar Tabungan Aman dari Penipuan dan Pembobolan

Berikut ini tiga tips agar tabungan aman dari tindakan penipuan atas nama bank


zoom-inlihat foto
ilustrasi-bank-bri-2.jpg
Kontan
Ilustrasi Bank BRI. Saat ini lagi marak akun bank palsu, berikut tips agar tabungan aman dari penipuan dan pembobolan


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Akhir-akhir ini banyak akun bank palsu di media sosial.

Yang terbaru, akun atas nama BRI meminta nasabah menghubunginya untuk menyelesaikan masalah seputar subsidi gaji.

Terkait hal ini, Sekretaris Perusahaan (Corsec) BRI Aestika Oryza Gunarto mengatakan, pihaknya akan terus melakukan monitoring akun-akun palsu yang mengatasnamakan BRI.

Diberitakan Kompas.com, Kamis (19/11/2020) selanjutnya BRI akan bertindak untuk melaporkan akun tersebut kepada pihak berwajib.

"Selain itu kami juga senantiasa melakukan edukasi kepada masyarakat terkait akun-akun resmi Bank BRI. Sebagai informasi account resmi Bank BRI diantaranya twitter @bankbri_id, @promo_bri, @kontakbri, IG @bankbri_id, @duniabrilian, FB: Bank BRI, dan Youtube: Bank BRI," ujarnya.

Lalu bagaimana cara mengantisipasi tindakan penipuan atas nama bank?

Ilustrasi Bank BRI
Ilustrasi Bank BRI (Tribun Palu)

Baca: 6 Uang Nasabah Diduga Ditilap Mantan Kepala Cabang hingga Rp3 Miliar, Pihak Bank Enggan Berkomentar

1. Jaga kerahasiaan PIN

PIN menjadi salah satu cara mencegah pembobolan yang paling krusial.

Pihak bank kerap mengimbau nasabahnya untuk tidak membagikan PIN ATM kepada siapapun, bahkan orang terdekatmu sekalipun.

Bahkan, PIN dilarang kamu sebutkan kepada pihak bank sekalipun.

"Jangan pernah membagikan PIN ATM/user ID, password, dan PIN transaksi mobile banking/internet banking ke sembarang orang, meskipun mengaku dari pihak bank," ucap Andi.

2. Cek saldo secara berkala

Ilustrasi Bank BRI
Ilustrasi Bank BRI (Kontan)

Baca: Lowongan Kerja Bank BCA, Buka Banyak Posisi bagi Lulusan S1, Cek Syarat dan Link Daftarnya

Bagi kamu pemilik rekening tabungan, usahakan untuk mengecek saldo secara berkala.

Caranya bisa dilakukan dengan print buku tabunganmu atau cek saldo, paling tidak sebulan sekali.

Dengan begitu, aktifitas mencurigakan atau hal janggal lainnya di rekeningmu bisa segera diketahui dan melaporkannya baik ke pihak bank maupun kepolisian.

Apalagi bila uangmu bukan nominal kecil, pemantauan harus terus dilakukan secara ekstra, bukan hanya mengandalkan print out rekening koran.

"Sebaiknya pemantauan rekening jangan hanya mengandalkan print out rekening koran, tapi juga punya akses untuk mengecek langsung rekening kita via mobile/internet banking," saran Andi.

Baca: Pengakuan dan Pembelaan Winda Earl Terkait Hilangnya Uang Rp22 Miliar di Maybank

3. Pisah tabungan

Bila dalam berinvestasi kamu harus mendiversifikan portofolio untuk memperkecil risiko, begitupun dengan tabungan.

Untuk mencegah pembobolan, pecah akun rekeningmu menjadi beberapa rekening. Dengan begitu, kamu masih memiliki dana yang lain bila danamu di salah satu rekening disalahgunakan.

"Sebaiknya pecah tabungan kita menjadi beberapa akun rekening, bahkan kalo perlu di beberapa bank sebagai bentuk pemecahan risiko," pungkas Andi.

Sebagian artikel ini telah tayang di tribunmanado.co.id dengan judul 3 Cara yang Bisa Dilakukan untuk Antisipasi Pembobolan Atas Akun Bank Kita

(TribunnewsWiki.com/Nur)





Editor: haerahr
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved