Daftar 9 Kabupaten/Kota yang Miliki Kasus Aktif Covid-19 di Atas 1.000, Ada 3 di DKI Jakarta

Sembilan daerah ini menyumbang sebanyak 22% dari total kasus aktif Covid-19 nasional


zoom-inlihat foto
ilustrasi-virus-corona-2.jpg
Pixabay/Tumisu
Ilustrasi virus corona. Satgas Penanganan Covid-19 mengatakan ada 9 kabupaten/kota di Indonesia yang memiliki kasus aktif Covid-19 di atas 1.000 kasus.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Setidaknya ada sembilan kabupaten/kota di Indonesia yang memiliki kasus aktif Covid-19 di atas 1.000 kasus.

Hal ini dikatakan oleh Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito, Kamis (19/11/2020).

Sembilan daerah tersebut menyumbang 22% dari jumlah kasus aktif nasional. 

Kasus aktif adalah pasien yang terkonfirmasi terinfeksi virus corona dan sedang dirawat atau belum sembuh.

Jumlah kasus aktif dapat dihitung dengan cara mengurangi total kasus konfirmasi positif Covid-19 dengan total pasien sembuh dan pasien yang meninggal.

"Perhatian utama perlu diberikan kepada 9 kabupaten/kota yang masih memiliki kasus aktif lebih dari 1.000. Sembilan kabupaten/kota ini menyumbangkan kasus aktif sebesar 22 persen dari kasus aktif nasional," kata Wiku dikutip dari Kompas.

Baca: Total Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Capai 463.007 Orang, 27 Kabupaten/Kota Masuk Zona Merah

Wiku Adisasmito tampil perdana sebagai jubir Gugus Percepatan Penanganan Covid-19, Selasa (21/7/2020).
Wiku Adisasmito tampil perdana sebagai jubir Gugus Percepatan Penanganan Covid-19, Selasa (21/7/2020). (YouTube/Kompas TV)

Dari 9 wilayah itu, 3 di antaranya merupakan kota administrasi di DKI Jakarta.

Rinciannya, kota Jayapura dengan jumlah kasus aktif 2.446, Kota Bekasi dengan 2.000 kasus aktif, Jakarta Timur dengan 1.538 kasus aktif, lalu Kota Padang dengan kasus aktif 1.524. Kemudian Jakarta Selatan dengan 1.309 kasus aktif, Bekasi dengan 1.252 kasus aktif, Jakarta Barat dengan 1.134 kasus aktif, Kota Depok 1.096 kasus aktif, dan Kota Pekanbaru dengan kasus aktif 1.036.

Menurut Wiku, jumlah kabupaten/kota dengan kasus aktif di atas 1.000 ini telah mengalami penurunan.

Pada pekan lalu, ada 12 kabupaten/kota yang mencatatkan kasus aktif Covid-19 lebih dari 1.000.

Wiku pun meminta kepala daerah di wilayah-wilayah tersebut untuk meningkatkan penanganan Covid-19 agar laju kasus aktif di tingkat nasional dapat ditekan.

"Mohon kepada wali kota dan bupati di 9 kabupaten/kota tersebut untuk benar-benar meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, sehingga kasus yang masih ada dapat menjadi sembuh seluruhnya," ujarnya.

Selain itu, Wiku mengatakan terdapat 28 kabupaten/kota yang pada pekan ini berada di zona merah atau zona berisiko tinggi Covid-19.

Baca: Daftar 19 Kabupaten dan Kota yang Baru Saja Berubah Menjadi Zona Merah Covid-19

Dari 28 kabupaten/kota itu, ada 5 wilayah yang berada di zona merah selama 3 minggu berturut-turut atau bahkan lebih.

Ilustrasi virus corona (CDC)
Ilustrasi virus corona (CDC) (CDC)

Kelimanya yakni, Pemalang di Jawa Tengah dan Kutai Timur di Kalimantan Timur dengan status zona merah selama 3 minggu berturut-turut.

Lalu, Kutai Kartanegara di Kaltim dengan status zona merah 4 minggu berturut-turut, Kota Bandar Lampung di Lampung dengan status zona merah selama 5 minggu berturut-turut, serta Pati di Jawa Tengah dengan status zona merah selama 11 minggu berturut-turut.

"Mohon bantuan gubernur dan wali kota dan bupati betul-betul memperhatikan kondisi ini. Kita tidak boleh lagi lengah, tidak boleh membiarkan kondisi ini berlama-lama," kata Wiku.

"Jika sebuah wilayah berada di zona merah selama berminggu-minggu, artinya pemerintah dan masyrakatnya sudah lengah," tuturnya.

Baca: Daftar 32 Wilayah Zona Merah Risiko Penularan Tinggi yang Perlu Diperhatikan Sebelum Pergi Berlibur

Ada 17 daerah pilkada yang miliki risiko tinggi penularan Covid-19

Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo mengatakan perbedaan zonasi risiko Covid-19 antara daerah-daerah peserta Pilkada dan daerah yang tidak mengikuti Pilkada tak signifikan.





Halaman
12
Editor: haerahr
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved