Video Viral Pengguna Pakai Bot Dapatkan iPhone XR di Shopee 11.11 Berakhir dengan Akun Dibekukan

viral video pengguna Shopee menggunakan bot dalam acara Flash Sale 11.11, berakhir dengan nasib akun dibekukan


zoom-inlihat foto
tangkapan-layar-video-dugaan-oknum-yang-melakukan-kecurangan-saat-flash-sale-shopee.jpg
Twitter: ADN
Tangkapan layar video dugaan oknum yang melakukan kecurangan saat Flash Sale Shopee pada 11 November 2020.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Belakangan ini beredar video para pengguna ecommerce Shopee terekam gunakan Bot dalam acara Shoppe 11.11 yang telah berlangsung pada Rabu (11/11/2020).

Menanggapi hal tersebut, Handhika Jahja, selaku Direktur Shopee Indonesia pada Jumat (13/11/2020) mengungkapkan, Shopee Indonesia sudah mengambil tindakan tegas pada pengguna yang mendapatkan barang dengan cara curang.

"Menanggapi maraknya masukan yang ditujukan kepada Shopee perihal adanya kecurangan dari oknum yang menggunakan cloning app (bot) dalam partisipasinya di salah satu sesi Flash Sale yang diselenggarakan di platform kami, perlu diketahui Shopee telah menindak tegas pengguna tersebut," kata Handhika.

Handhika melanjutkan,  sistem dan tim internal Shopee telah mengecek dan memvalidasi pengguna yang sukses memdapatkan promo Flash Sale spesial seperti itu.

Direktur Shopee Indonesia ini juga tak menampik jika akun cloning app (bot) yang sudah mendapatkan Flash Sale tersebut.

Baca: Lowongan Kerja Shopee Indonesia, Untuk Lulusan S1 & S2, Fresh Graduate Boleh Mendaftar, Cek di Sini

Baca: Promo 11.11, Lazada Siapkan Diskon Terbesar Satu Hari: Pesta Voucher, Harga Banting, & Gratis Ongkir

Tindakan yang diambil oleh pihak Shopee bagi pengguna tersebut adalah dengan membekukan akun pelaku.

"Akun pengguna yang diketahui menggunakan bot juga telah dibekukan," jelas Handhika.

"Dapat dipastikan Shopee akan selalu mengutamakan keamanan dan kenyamanan berbelanja, dan akan mengambil langkah tegas apabila ada tindakan yang merugikan para pengguna kami," imbuh dia.

Pemantauan akun-akun yang mengikuti Flash Sale juga masih di pantau oleh pihak Shopee Indonesia sampai saat ini.

Tangkapan layar video dugaan oknum yang melakukan kecurangan saat Flash Sale Shopee pada 11 November 2020.
Tangkapan layar video dugaan oknum yang melakukan kecurangan saat Flash Sale Shopee pada 11 November 2020. (Twitter: ADN)

Adanya kasus ini juga menjadi pembelajaran bagi pengguna yang ingin mengikuti Flash Sale di kemudian hari.

Sebelumnya telah diwartakan tentang adanya sebuah video viral di internet yang merekam aksi beberapa orang yang menggunakan bot untuk mendpaatkan iPhone XR dalam event Shopee 11.11 lalu.

Video 1 menit 8 detik tersebut pertama kali diunggah oleh sebuah akun Instagram pada Rabu, (11/11/2020).

Kemudian diposting kembali akun ADN di Twitter pada Kamis (12/11/2020) dengan keterangan " Kecurangan event shope 11.11".

Sontak saja video yang sudah ditonton hingga 524.300 kali tersebut banyak mendpaatkan pro kontra dari netizen.

Sebagai informasi, Bot adalah aplikasi perangkat lunak yang menjalankan tugas otomatis lewat internet.

Umumnya, Bot melakukan tugas yang sederhana dan berulang.

Dia bekerja jauh lebih cepat daripada yang bisa dilakukan seseorang secara manual.

Diketahui saat ini pihak Shopee sudah membekukan akun curang dalam acara Flash Sale tersebut.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Kaka, Kompas.com)

Sebagian artikel telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral Video Pemenang iPhone XR Shopee Diduga Pakai Bot, Ini Penjelasan Shopee"





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved