Jelang Lawan Skotlandia, Pemain Timnas Serbia Luka Milivojevic Positif Covid-19

Pria 29 tahun yang juga bermain untuk klub Crystal Palace itu dibangku-cadangkan untuk sementara waktu.


zoom-inlihat foto
luka-milivojevic-34.jpg
Wikimedia
Luka Milivojevic


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Jelang laga final playoff Piala Eropa, Tim Nasional Serbia melaporkan pemain bek mereka,
Luka Milivojević positif Covid-19.

Pria 29 tahun yang juga bermain untuk klub Crystal Palace itu dibangku-cadangkan untuk sementara waktu.

Milivojević telah meninggalkan lokasi latihan tim dan dilaporkan sedang menjalani isolasi mandiri, dilansir Associated Press, Kamis (12/11/2020).

Seperti diketahui, Serbia dan Skotlandia akan bertarung memperebutkan tiket terakhir menuju Grup D di Piala Eropa 2020.

Pertandingan akan digelar di Stadion Rajko Mitic, Beograd, Serbia, Jumat (13/11).

Baca: Pimpinan Komplotan Begal Ditangkap, Beraksi dengan Modus Cewek Ajak Ketemuan

Grup D Piala Eropa diisi oleh Inggris, Republik Ceska, Kroasia, dan satu lagi yang berasal dari babak play-off antara Serbia dan Skotlandia.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Red CobeX (2010)

    Red CobeX adalah sebuah film komedi Indonesia yang
  • Film - Utusan Iblis (2025)

    Utusan Iblis adalah sebuah film horor Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved