Info Beasiswa S1 di Jepang, Kesempatan Kuliah Gratis di Shizuoka University, Ini Cara Daftarnya

Beasiswa kuliah S1 di Jepang kembali membuka pendaftaran beasiswa bagi pelajar lulusan SMA/sederajat dari Indonesia.


zoom-inlihat foto
beasiswa-di-jepang.jpg
smapse.com
Info beasiswa S1 di Jepang, kuliah gratis di Shizouka University,.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Beasiswa S1 kuliah di Jepang kembali membuka kesempatan bagi pelajar Indonesia.

Beasiswa S1 datang dari beasiswa Asia Bridge Program (ABP).

Beasiswa S1 ini ditujukan bagi siswa lulusan SMA/Sederajat dari Indonesia, Vietnam, Thailand, Myanmar, dan India.

Nantinya penerima beasiswa akan berkesempatan untuk mendapatkan beasiswa S1 di Shizuoka University.

Beasiswa S1 di Jepang dari beasiswa ABP ini tidak memungut biaya pendaftaran dan biaya masuk.

Penerima beasiswa akan mendapatkan biaya kuliah gratis untuk tahun pertama.

Sementara, untuk tahun kedua hingga keempat terdapat potongan biaya perkuliahan mulai dari 50% hingga 100% (berdasarkan penilaian tahunan terhadap prestasi akademik).

Selain itu, penerima beasiswa S1 di Jepang juga akan mendapatkan uang saku bulanan untuk mahasiswa tahun pertama.

Berikut pilihan program studi :

KAMPUS SHIZUOKA

Fakultas Humaniora dan Ilmu Sosial:

– Ilmu Sosial dan Kemanusiaan
– Bahasa dan Sastra
– Ekonomi
– Hukum

Baca: Info Beasiswa S2 di Belanda, Kuliah S2 di University of Twente, Dapat Biaya hingga Rp 400 Juta

Baca: Info Beasiswa di Jepang, Kuliah S1 di Kyoto University Dapat Biaya Kuliah Penuh, Simak Syaratnya

Fakultas Pendidikan

Fakultas Ilmu Sains:

– Matematika
– Fisika
– Kimia
– Biologi
– Ilmu Bumi

Fakultas Pertanian:

– Ilmu Pengetahuan Sumber Daya Hayati
– Ilmu Sains Kehidupan Terapan

KAMPUS HAMAMATSU

Fakultas Informatika:

– Ilmu Komputer
– Informatika Perilaku
– Social Informasi

Fakultas Teknik:

– Teknik Mesin
– Teknik Listrik dan Elektronika
– Ilmu Elektronika dan Material
– Teknik Kimia Terapan dan Biokimia
– Teknik Matematika dan Sistem

Baca: Info Beasiswa S1 dan S2 di Belanda dari Holland Scholarship, Dapat Biaya Kuliah Hingga Rp 87 Juta

Baca: Info Beasiswa S2 di Australia, Kesempatan Kuliah Teknik di Melbourne School of Engineering

Persyaratan

1. Bukan warga negara Jepang

2. Warga negera Indonesia, Vietnam, Thailand, Myanmar dan India

3. Mampu mendapatkan status kependudukan yang sesuai untuk dapat mendaftar ke universitas di Jepang sesuai dengan peraturan imigrasi Jepang (Japanese Immigration Control and Refugee Recognition Act)

4. Sudah menyelesaikan studi SMA/sederajat atau yang akan lulus pada tahun 2021

5. Telah lulus ujian di negara asal yang menerangkan bahwa pelamar mempunyai kemampuan akademik setara atau lebih tinggi

6. Berusia 18 tahun sebelum 30 September 2021

7. Mempunyai Ijazah International Baccalaureate yang dikeluarkan oleh International Baccalaureate Organization, sebuah yayasan berdasarkan Swiss Civil Code.

Baca: Info Beasiswa di Amerika Serikat, Beasiswa Program Fellowship Jurnalistik di Harvard University

Baca: Info Beasiswa di Jepang, Kuliah S1 di Kyoto University Dapat Biaya Kuliah Penuh, Simak Syaratnya

8. Mempunyai ijazah Abitur, yang diakui sebagai kualifikasi untuk masuk pada universitas di Jerman.

9. Mempunyai ijazah Baccalaureate, yang diakui sebagai kualifikasi untuk masuk pada universitas di Prancis.

10. Mempunyai General Certificate of Education, Advanced Level (GCE A-Level), yang diakui sebagai kualifikasi untuk masuk pada universitas di Inggris.

11. Apabila pelamar berasal dari sekolah menengah Jepang atau sekolah internasional yang ada di Jepang, studi tersebut harus berdurasi tidak lebih dari tiga tahun.

Berkas Program Beasiswa ABP Shizouka :

1. Essay dalam bahasa Jepang (500 kata) berisi motivasi melamar beasiswa, bidang akademik yang diminati, dan jalur karir yang diinginkan, format pdf.

2. Pas foto terbaru ukuran 35 mm x 45 mm, margin dari garis foto ke bagian kepala 5-7 mm. Resoulusi minimal 150 dpi, format pdf, gif, atau png.

3. Salinan transkrip akademik pada kelas 10, 11, dan 12 (jika berbahasa Indonesia harus melampirkan terjemahan dalam Bahasa Jepang). Format PDF, JPG, GIF, atau PNG, minimal resolusi 150 dpi.

4. Ijazah/sertifikat kelulusan SMA/Sederajat. Format: PDF, JPG, GIF, atau PNG, dengan resolusi minimal 150 dpi.

5. Hasil tes EJU (Examination for Japanese University Admission for International Students / ujian masuk universitas di Jepang bagi pelamar internasional). Format: PDF, JPG, GIF, atau PNG, dengan resolusi minimal 150 dpi.

6. Hasil tes kecakapan bahasa Inggris seperti Tes TOEIC L&R, TOEFL iBT Special Home Edition, TOEFL iBT atau IELTS (Academic Module). Format: PDF, JPG, GIF, atau PNG, dengan resolusi minimal 150 dpi.

7. Hasil tes JLPT (Japanese-Language Proficiency Test) diwajibkan bagi yang belum mengambil tes EJU.

8. Khusus bagi pelamar yang merupakan karyawan atau pegawai perusahaan, melampirkan form persetujuan yang ditandatangani oleh atasan

Cara Daftar

1. Daftar online melalui https://www.abp.icsu.shizuoka.ac.jp

2. Siapkan persyaratan dokumen

3. Unggah dokumen

Jadwal Pendaftaran

1. Pendaftaran beasiswa : 9 November 2020

2. Batas pendaftaran beasiswa : 30 November 2020

3. Pengumuman hasil seleksi pertama : 14 Januari 2021

4. Seleksi wawancara : Februari 2021

5. Pengumuman hasil seleksi wawancara : 9 Maret 2021

6. Pendaftaran universitas : akhir September 2021

(Tribunnewswiki/Afitria)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved