Aksi Keren TNI Bantu Warga Viral, Menyelam di Selokan Sedalam 4 Meter untuk Ambil Sampah

Bantu warga Sumedang bersihkan sambah, anggota TNI ini mau nyebur ke dalam selokan sedalam 4 meter untuk ambil sampah yang menyumbat.


zoom-inlihat foto
serka-eri-viral-bantu-warga-bersihkan-selokan.jpg
Istimewa
Viral kisah Serka Eri, Anggota TNI Masuk Got Kotor Menyelam 5 Kali Ambil Sampah, Ada Bangkai Tikus 2.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Aksi heroik anggota TNI bernama Serka Eri Krisyana viral di media sosial.

Banyak warganet yang puji dan apresiasi langkah Serka Eri untuk menyelam ke selokan.

Bukan hanya menyelam biasa, Serka Eri mau mempertaruhkan nyawanya untuk masuk ke dalam selokan sedalam 4 meter.

Ia pun mencoba mencari sampah yang menjadi menyebab selokan mampet.

Dalam sebuah video yang beredar, Serka Eri tak ragu menyelam ke saluran selokan beraliran air keruh di jalan Raya Parakan Muncang Desa Sindanggalih Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang yang tersumbat sampah, Sabtu, (24/10/2020).

Tak hanya berbagai macam sampah yang diambilnya, Serka Eri juga menemukan bangkai tikus di dalam selokan tersebut.

Bahkan, dia juga sempat beberapa kali menyelam ke dalam got kotor itu, kemudian dari dalam got itu dia membawa sampah.

Adapun kejadian tersebut berawal, setelah Serka Eri melaksanakan kegiatan patroli rutin dari Desa Sukadana menuju Posko Subsektor 15 Sumedang di Dusun Taneuh Beureum, Desa Sindangpakuon, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang.

Baca: Viral Driver Ojek Online Sering Dimintai Foto karena Mirip Ahmad Dani: Emang Ane Artis

Baca: Viral 2 Pemotor Wanita Niat Menggoda Malah Tertabrak dan Jatuh, Dipicu Karena Teriak Tarik Sis

Dia melihat ada warga yang sedang membersihkan sampah yang menyangkut di selokan.

Pasalnya, sampah tersebut mengakibatkan jalan tergenang air.

Serka Eri pun dengan sigap langsung membantu warga untuk membersihkan selokan.

"Pas di jalan ada warga yang bersihin sampah di selokan, mereka cuma berdua sedangkan kita ada 8 orang. Jadi kita bantu, karena masa pas lewat kita biarin, kasian," ujarnya saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin (26/10/2020).

"Got itu dalamnya 4 meter dipenuhi air yang bau, ada bangkai tikus dan sampah yang menyangkut. Saya menyelam kurang lebih 5 kali, kalau gak salah," kata Eri yang bertugas di Ajenrem 06 Sunan Gunung Djati Cirebon ini.

Serka Eri menjelaskan apa yang ia lakukan melakukan hanya karena tugas dan pengabdian pada masyarakat, bangsa dan negara.

"Kalau sudah nyebur, ya tanggung juga. Masa setengah-setengah, apalagi warganya sedikit,"

"Dalam satu kali menyelam waktunya paling lama kurang lebih 30 detik. Di dalam itu sampahnya pada nyangkut," ucapnya.

Eri mengaku baru pertama kali melakukan aksi masuk hingga menyelam ke dalam got tersebut, tetapi jika membantu membersihkan sampah sudah sering karena hal itu merupakan tugas anggota Satgas Citarum Harum.

serka eri viral bantu warga bersihkan selokan
Viral kisah Serka Eri, Anggota TNI Masuk Got Kotor Menyelam 5 Kali Ambil Sampah, Ada Bangkai Tikus 2.

Baca: Viral TNI Pergoki Sang Istri yang Diduga Berselingkuh dengan Seorang Polisi di Rumahnya Sendiri

Baca: Viral Aksi Saling Dukung saat Demo: Mahasiswa, Polisi, dan TNI Saling Oles Pasta Gigi di Malioboro

Ia menegaskan, aksinya itu bukan bentuk pencitraan, tetapi benar-benar murni membantu masyarakat yang sedang membutuhkan bantuan.

Bahkan, dia juga tak mengharapkan penghargaan dan pujian dari atasannya.

"Saya gak ada niat pamer dan sebagainya, bahkan ke kantor juga saya gak laporan. Saya juga gak ngirim video itu, tapi karena ada yang laporan ke Dandim, saya ditanya, nah saya langsung laporan ke komandan," kata Eri.

(TribunnewsWiki.com/Restu, TribunJabar.id/Hilman Kamaludin)

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Kisah Serka Eri, Anggota TNI Masuk Got Kotor Menyelam 5 Kali Ambil Sampah, Ada Bangkai Tikus





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved