TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film Hollywood bergenre aksi, kriminal, drama yang berjudul The Take atau Bastille Day malam nanti, Selasa (20/10/2020), pukul 21.30 WIB di TransTV.
Bastille Day digarap oleh sutradara James Watkins.
James Watkins juga berperan sebagai penulis dari skenario film Bastile Day dengan Andrew Baldwin.
Film Bastille Day rilis pada 18 November 2016.
Bastille Day dibintangi oleh Idris Elba dan Richard Madden.
Film berdurasi 92 menit ini berada di bawah naungan studio High Top Releasing.
Bastille Day diperkiraan menghabiskan dana 20 juta dolar AS.
Pemutaran film di Amerika memperoleh kurang lebih 50 ribu dolar AS.
Baca: Sinopsis Cliffhanger, Sylvester Stallone Jadi Ranger Penyelamat, Malam Ini di GTV Pukul 21.00 WIB
Baca: Sinopsis Valerian and the City of a Thousand Planets, Malam Ini 20.00 WIB di Trans TV
Sementara dari penayangannya secara internasional, film ini mampu mengantongi 12 juta dolar AS.
Rotten Tomatoes memberinya rating 48%.
Sedangkan IMDb memberikan skor sebanyak 6,3 dari 10.
Sinopsis Bastille Day
Michael Manson merupakan seorang pemuda asal Amerika tinggal di Perancis.
Keseharian Michael adalah menjadi pencopet.
Kelihaiannya membuat ia dengan mudah mengelabui korbannya.
Suatu hari, Michael mencopet sebuah tas dari seseorang.
Isi dalam tas tersebut ternyata tidak sesuai dengan harapan Michael.
Michael justru menemukan bom di dalam tas yang ia curi.
Ia harus segera menghindar dan menyelamatkan diri sebelum bom itu meledakkannya.
Walaupun ia selamat dari ledakan, bom tersebut menyeret Michael dalam masalah besar.