TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kabar gembira bagi para pencari kerja Oktober 2020.
Kali ini lowongan kerja ( loker) datang dari PT. Paragon Technology and Innovation.
PT. Paragon Technology and Innovation membuka lowongan kerja untuk lulusan SMK, lulusan D3 dan S1.
Ada 5 posisi yang sedang dibuka saat ini.
Pendaftaran lowongan kerja PT. Paragon Technology and Innovation dilakukan secara online di https://career.paragon-innovation.com/.
Pelamar juga diharapkan untuk berhati-hati dengan segala penipuan yang mengatasnamakan PT. Paragon Technology and Innovation.
Karena seluruh proses rekrutmen tidak dipungut biaya apapun.
Baca: Lowongan Kerja BUMN PT Biro Klasifikasi Indonesia untuk Lulusan S1, Simak Syarat & Cara Daftarnya
Baca: Lowongan Kerja S1 di Anak Perusahaan Samsung Electronic Indonesia, Cek Syarat & Cara Daftarnya
Sebagai informasi, PT. Paragon Technology and Innovation adalah perusahaan pembuat kosmetik dan produk kecantikan.
PT. Paragon Technology and Innovation mempunyai beberapa brand kosmetik yang dikenal masyarakat.
Perusahaan ini menaungi produk kecantikan seperti Wardah Cosmetics, Make Over, dan Emina.
Berikut 5 posisi tersebut dan persyaratan yang diajukan:
Lowongan kerja MT - internal audit
- Minimal lulusan S1 jurusan akuntansi, ekonomi, manajemen.
- Mahasiswa tingkat akhir diperbolehkan melamar.
- Berpengalaman 1-2 tahun dipersilahkan melamar.
Lowongan kerja asistant trainer
- Wanita berusia 23-28 tahun.
- Minimal lulusan SMK jurusan sistem kecantikan.
- Memiliki kemampuan makeup yang baik.
- Bisa mengendarai kendaraan roda dua dan memiliki SIM C.
Lowongan kerja MT - market development
- Minimal lulusan S1.
- Mahasiswa tingkat akhir diperbolehkan melamar.
- Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia.
- Berpengalaman 1-2 tahun dipersilahkan melamar.
Baca: Lowongan Kerja 15 Posisi Untuk Lulusan SMA/SMK, D3, S1 di PT Paragon, Cek Syarat & Cara Daftarnya
Baca: Lowongan Kerja BUMN Dua Anak Perusahaan Angkasa Pura I, Untuk Lulusan D3 & S1, Ini Link Daftranya
Lowongan kerja MT - data and analytics
- Minimal lulusan S1 jurusan teknik elektronika, teknik informatika.
- Mahasiswa tingkat akhir diperbolehkan melamar.
- Berpengalaman 1-2 tahun dipersilahkan melamar.
Lowongan kerja PLDP - technical analyst
- Minimal lulusan D3 jurusan teknik elektronika, teknik informatika.
- Mahasiswa tingkat akhir diperbolehkan melamar.
- Berpengalaman 1-2 tahun dipersilahkan melamar.
*Detail lowongan yang dibuka bisa dilihat di laman https://career.paragon-innovation.com/. Pilih menu "career" dan klik pada "New Jobber".
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Kaka, Kontan.co.id)
Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul Lowongan kerja 2020 di produsen Wardah Cosmetics untuk lulusan baru