Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - STMIK MDP & STIE MDP merupakan universitas yang mengkonsentrasikan diri dalam bidang manajemen dan akuntansi dengan basis teknologi informasi.
Keberadaan STMIK MDP - STIE MDP ini memang menjadi sebuah pemandangan tersendiri bagaimana dunia pendidikan di bidang manajemen, akuntansi, dan teknologi informasi berkembang di Palembang.
Saat ini STMIK MDP - STIE MDP dipimpin oleh Johannes Petrus, S.Kom, M.T.I., CFP.
STMIK- STIE MDP berada di Jalan Rajawali No. 14, Kecamatan Ilir Timur II, 9 Ilir, Palembang, Sumatera Selatan.
Baca: Poltekkes Palembang
Sejarah #
Berawal dari lembaga kursus yang berorientasi khusus memberikan pelatihan/kursus dari berbagai program aplikasi komputer, MDP didirikan pada tanggal 1 Juli 1987 di kota Palembang, tepatnya di Jalan Rupit No. 20. Pada saat itu fasilitas laboratorium komputer yang ada hanya 2 ruangan, dan pada bulan November 1988 dibuka cabang di Jl. Letkol Iskandar dengan fasilitas 2 ruangan lab. komputer. Seiring berkembangnya zaman khususnya untuk memenuhi kebutuhan tenaga terampil di bidang komputer dan untuk lebih meningkatkan pelayanan, maka manajemen MDP memutuskan mulai 7 Mei 1990 pindah ke lokasi baru di Jl. Lingkaran 1 No. 305 Palembang dengan kapasitas 6 (enam) kelas dan fasilitas kelas lebih baik.
Guna memenuhi permintaan permintaan masyarakat yang semakin yang semakin memerlukan suatu suatu system pendidikan yang terarah sesuai bidang pekerjaannya, maka mulai Agustus 1993 Pusat Pendidikan Komputer MDP membuka Pendidikan Ahli Komputer (Program 1 tahun) setara dengan Diploma I (D1) dengan pilihan jurusan : Teknik Informatika, Teknik Komputer, Komputerisasi Akuntansi, Komputer Disain Grafis, dan pada tahun 2000 ditambah satu jurusan yang sedang trend pada dunia internet sekarang ini yaitu Jurusan E-commerce.
Dengan didasari keinginan untuk berpartisipasi dalam pembangunan negara Republik Indonesia terutama pembangunan manusia yang berintegritas serta memiliki kemampuan di bidang Teknologi Informasi, maka Yayasan Multi Data Palembang berencana untuk mengembangkan lembaga pendidikan pada tingkat yang lebih tinggi. Keinginan tersebut akhirnya terwujud dengan terbitnya Surat Keputusan Direktorat Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan No. 189/D/O/2000, tanggal 7 September 2000, tentang pendirian Akademi Manajemen Informatika dan Komputer MDP serta pemberian Status Terdaftar untuk 2 (dua) program Studi, yaitu Manajemen Informatika (D3) dan Teknik Komputer (D3). Selang satu tahun penyelenggaraan AMIK MDP, pada tanggal 5 Juli 2001 terbit Surat Keputusan Direktorat Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan No. 60/D/O/2001, tentang pendirian Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Multi Data Palembang (STMIK MDP) serta pemberian Status Terdaftar kepada 2 (dua) program studi, yaitu Teknik Informatika (S1) dan Sistem Informasi (S1). Melengkapi program studi yang ada di STMIK MDP, pada tanggal 7 Agustus 2001 terbitnya izin penyelenggaraan 1 (satu) program studi baru, yaitu Program Studi Komputerisasi Akuntansi (D3).
Seiring dengan perkembangan jaman, dan demi mewujudkan lulusan yang bermutu, maka STMIK/AMIK MDP mengikuti pengujian sertifikasi ISO, dan pada tanggal 2 Maret 2004 berhasil mendapatkan sertifikat ISO 9001-2000 tentang manajemen dari SGS dengan No. AU04/2002.
Di bidang akademik pada tanggal 28 Januari 2005, Program Studi Sistem Informasi dan Program Studi Teknik Informatika mendapat status “AKREDITASI” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) dengan surat No. 001/Ban-PT/Ak-VIII/S1/I/2005, selanjutnya pada tanggal 8 Juni 2005 menyusul Program Studi Teknik Komputer dan Program Studi Komputerisasi Akuntansi mendapatkan juga status “AKREDITASI” dari BAN PT dengan surat No.005 /Ban-PT/Ak-V/Dpl.III/VI/2005.
Akhirnya pada tanggal 7 Juli 2005, Program Studi Manajemen Informatika juga mendapatkan status “AKREDITASI” dari BAN PT dengan surat No. 007/BAN-PT/Ak-V/Dpl-III/VII/2005. Sehingga saat ini semua Program Studi di STMIK/AMIK MDP telah mendapatkan Status “AKREDITASI”.
Baca: Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Pradnya Paramita (Stimata)
Visi dan Misi #
VISI STMIK & AMIK MDP
Kemajuan teknologi, terutama teknologi informasi dan komunikasi, mengakibatkan arus informasi mengalir secara bebas. Batas antar negara menjadi kurang atau bahkan tidak berpengaruh terhadap aliran informasi dari segala arah. Akibatnya muncul perubahan-perubahan yang bersifat dinamis pada masyarakat . Eksistensi sebuah perguruan tinggi ditentukan oleh usaha cerdas yang dilakukan dalam mengantisipasi perubahan-perubahan yang terjadi. Berdasarkan analisis faktor internal dan eksternal, STMIK Global Informatika MDP telah mempersiapkan tuntunan dasar dalam memandang dan meraih masa depan dalam bentuk visi :
“Menjadi perguruan tinggi berbasis teknologi Informasi yang unggul di tingkat nasional pada tahun 2028”
MISI STMIK & AMIK MDP
Sebagai wujud tanggung jawab dalam mengelola lembaga pendidikan serta untuk mendukung visi yang telah ditetapkan, maka disusun misi:
- Menerapkan sistem penjaminan mutu terpadu untuk memenuhi kepuasan pelanggan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.
- Melaksanakan proses pembelajaran dan pembimbingan yang berkualitas kepada mahasiswa yang didukung suasana akademis yang kondusif, harmonis, sehingga dapat menghasilkan lulusan yang berkompeten, berakhlak mulia, dan mempunyai daya saing.
- Melakukan kegiatan penelitian secara terprogram dan teratur dalam rangka mengembangkan bidang ilmu teknologi informasi yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa.
- Mewujudkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis penalaran dan ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi masyarakat.
VISI STIE MDP
“Menjadi Perguruan Tinggi Bidang Manajemen dan Akuntansi Berbasis Teknologi Informasi yang Berdaya Saing Nasional dan Berwawasan Global Tahun 2028”
MISI STIE MDP
Sebagai wujud tanggung jawab dalam mengelola lembaga pendidikan serta untuk mendukung visi yang telah ditetapkan, maka disusun misi:
- Menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas standar nasional sehingga mahasiswa dapat mempersiapkan diri memasuki dunia bisnis maupun menghadapi persaingan di pasar kerja baik nasional maupun internasional.
- Melakukan pengembangan pendidikan dan profesi bagi tenaga pengajar dan staff pendukung.
- Meningkatkan kualitas dan kuantitas penelitian secara terprogram, teratur, berstandar nasional dalam bidang ilmu manajemen, bisnis, dan akuntansi yang dapat memberikan kontribusi dalam pengembangan ekonomi masyarakat.
- Melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan menerapkan ilmu manajemen, bisnis, dan akuntansi sebagai bentuk kontribusi terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat.
- Melaksanakan tata kelola perguruan tinggi yang sehat dan berkualitas sesuai dengan standar nasional.
TATA NILAI
Untuk mewujudkan visi dan misi, diperlukan acuan berupa tata nilai yang mengandung prinsip-prinsip luhur yang menyatakan keyakinan-keyakinan dan aspirasi-aspirasi. Tata nilai harus dijadikan landasan berpijak dalam berpikir, bersikap dan berinteraksi, baik yang bersifat internal maupun eksternal. Tata nilai yang dijadikan dasar oleh STMIK Global Informatika MDP adalah :
a. Pelayanan
Setiap unsur sivitas akademika STMIK-Global Informatika MDP harus mengutamakan kepentingan pelanggan.
b. Perbaikan secara terus-menerus
Menunjukkan sifat visioner dan berani melakukan perubahan-perubahan ke arah yang lebih baik secara terus menerus.
c. Kreatifitas dan Inovasi
Selalu mencari ide baru dalam menjalankan tugas.
d. Etika dan Integritas
Dalam kehidupan bernegara, bermasyarakat maupun dalam menjalankan profesinya selalu berpegang teguh pada norma-norma dan aturan-aturan yang berlaku, baik di masyarakat, negara maupun agama.
e. Sinergi (Synergy)
Bersedia bekerjasama untuk mengoptimalkan sumber daya yang ada di STMIK-GI MDP.
f. Keunggulan (Exellence)
Berusaha untuk mencapai hasil yang unggul.
g. Kewirausahaan (Entrepreneurship)
Memiliki pola pikir, kebiasaan, karakter dan kecakapan dalam mencari peluang dan berani mengambil resiko.
Baca: Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Adhi Guna
Program Studi #
Jurusan di STMIK MDP & STIE MDP di antaranya :
- Jurusan Sistem Informasi (S1)
- Jurusan Teknik Informatika (S1)
- Jurusan Akuntansi (S1)
- Jurusan Manajemen (S1)
- Jurusan Komputerisasi Ekonomi (D3)
- Jurusan Manajemen Informatika (D3)
- Jurusan Teknik Komputer (D3)
- Jurusan Akuntansi (D3)
(Tribunnewswiki.com/Ekarista)
| Nama Kampus | STMIK - STIE- AMIK MPD |
|---|
| Lokasi | Jalan Rajawali 14, Palembang - Sumatera Selatan |
|---|
| Google Map | https://goo.gl/maps/g934CrMMqkm1wKbj8 |
|---|
| Line | @mdpcampus |
|---|
| Telepon | 0711-376 400 |
|---|
| Fax | 0711-376 360 |
|---|
| kuliah[at]mdp.ac.id |
| Website | http://www.mdp.ac.id/ |
|---|