Update Kecelakaan Luna Maya: Pelipis Luka, Tangan Dapat 5 Jahitan, tapi Tak Kapok Main Sepeda

Luna Maya tak kapok main sepeda meski sempat kecelakaan hingga pelipisnya luka dan tangan dapat 5 jahitan


zoom-inlihat foto
presenter-luna-maya-saat-menghadiri-acara-i-fashion-festival.jpg
Tribunnews/Jeprima
Presenter Luna Maya saat menghadiri acara I Fashion Festival di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta Pusat, Rabu (16/12/2015). Untuk tetap terlihat cantik dan seksi Luna Maya selalu menjaga pola makannya agar selalu seimbang dan selalu hidup sehat.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Aktris dan penyanyi Luna Maya sempat mengalami kecelakaan saat bersepeda.

Akibatnya, ia mengalami beberapa cedera pada bagian tubuhnya.

Meski demikian, kini kondisi Luna Maya sudah mulai membaik.

Berikut ini TribunnewsWiki.com sajikan update terkait kecelakaan Luna Maya, dihimpun dari Tribunnews.com.

Kronologi

Luna sempat mengurungkan niatnya untuk tetap bersepeda dengan teman-temannya di Bali karena sedang cedera kaki.

"Masukin sepatu tuh sakit, aku cuma gowes, aku mikir 'nih kayaknya nggak bisa deh karena mulai nyut-nyut'."

"Kayaknya biarin teman-teman lanjut. aku balik, aku tunggu di hotel," kata Luna dikutip Kompas.com dari kanal kanal YouTube Luna Maya, Jumat (4/9/2020).

Baca: Viral Logo RANS Entertainment Milik Raffi Ahmad di Badan Pesawat, Begini Penjelasan Dirut Garuda

Artis peran Luna Maya bersama sutradara dan produser dari rumah produksi Soraya Intercine Films saat konferensi pers peluncuran poster film Suzzanna Santet Ilmu Pelebur Nyawa, di Jakarta, Kamis (30/1/2020). Luna Maya kembali memainkan peran Suzzanna setelah juga dalam film sebelumnya memerankan karakter yang sama. Rencananya film akan mulai diproduksi pada bulan Juni 2020 mendatang.
Artis peran Luna Maya bersama sutradara dan produser dari rumah produksi Soraya Intercine Films saat konferensi pers peluncuran poster film Suzzanna Santet Ilmu Pelebur Nyawa, di Jakarta, Kamis (30/1/2020). Luna Maya kembali memainkan peran Suzzanna setelah juga dalam film sebelumnya memerankan karakter yang sama. Rencananya film akan mulai diproduksi pada bulan Juni 2020 mendatang. (TRIBUNNEWS/HERUDIN )

Namun, akhirnya Luna tetap memutuskan untuk ikut bersepeda dengan teman-temannya.

"Tapi emang bolang ya, makanya dengerin badan kita kalau sudah bicara, keinginan memang nggak boleh gede," terangnya.

Dengan menghitung jarak tempuh perjalanan, Luna saat itu berpikir masih kuat untuk meneruskan gowes.

"Terus aku gowes 15 km, rencana 50 km di Bali, aku pikir 15 km aku ke sana pulangnya 15 km, aku balik, okelah 30an km."

"Rasanya masih kuat, padahal kaki kemeng-kemeng gitu," papar Luna.

Pelipis robek dan 5 jahitan di tangan

ILUSTRASI - Luna Maya
ILUSTRASI - Luna Maya (Tribunnews/Herudin)

Baca: Atta Halilintar Cemburu Lihat Sang Kekasih Digendong Teuku Rassya, Aurel: Sebel yang Nyindir-nyindir

Kejadian jatuhnya Luna dari sepeda bermula saat dia dan teman-temannya melewati sebuah sawah.

Di situ, Luna mencoba stretching di atas sepeda dengan melepas kedua tangannya.

Meski saat itu angin di Bali sedang kencang, Luna masih sempat mengabadikan momen tersebut.

Namun, tak sampai memegang stang sepedanya, Luna oleng dan langsung jatuh.

"Kita lewatin jalan yang pinggirnya sawah, Balu anginnya lagi super kenceng, pas lewast desa kita lepas tangan sambil gowes, terus aku streching, itu sepedanya masih lurus."

"Pas belum pegang grip, angin kenceng aku sudah oleng, terus keseret, kacamatan pecah, pecahannya nusuk ke sini (pelipis robek)."

"Aku cuma inget keseret pas jatuh split second gitu," jelas Luna.

Saat kejadian, Luna pun tak menyadari bahwa tangan dan pelipisnya berdarah.

Ia langsung dibantu oleh teman-temannya dan memutuskan untuk tidak melanjutkan gowes.

Luna kemudian memesan taxi online untuk mengantarnya ke hotel dan memanggil dokter.

Luna mendapat perban di bagian pelipis serta lima jahitan pada tangan.

"Ya sudah sampai hotel susternya datang ada batu segede ini di dalam (tangan) aduh aku ngilu."

"Ya sudah pas di tangan lima jahitan, seumur hidup baru dijahit," ungkapnya.

Tak kapok

Meski mengalami luka di bagian pelipis dan mendapat lima jahitan di tangan, Luna mengaku tak kapok untuk bersepeda.

Pemain film Suzzana itu mengatakan, segala hal yang dilakukan pasti ada risikonya.

"Nggak kapok (walaupun jatuh), aku masih mau sepedaan, masih mau lari, masih mau semuanya."

"Karena setiap apapun yang kita lakukan ada risikonya," ungkap Luna, sebagaimana di kutip dari Kompas.com.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Luna Maya Alami Kecelakaan Jatuh dari Sepeda, Terluka di Pelipis hingga Dapat 5 Jahitan di Tangan

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Tribunnews.com/Nanda Lusiana, Kompas.com/Revi C Rantung)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved