Video Emak-emak Jualan Sayur Naik Motor Sport, Viral di Media Sosial

Ia tampak menaiki sebuah motor sport warna putih dengan garis biru dan merah. Di belakangnya terdapat sebuah rak untuk tempat belanjaan.


zoom-inlihat foto
emak-emak-jualan-sayur-mengendarai-motor-sport.jpg
Tribun Jateng / TikTok @anakpakyusup
FOTO: Sebuah video memperlihatkan seorang emak-emak jualan sayur mengendarai motor sport


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sebuah unggahan video menunjukkan seorang perempuan sedang mengendarai motor sport sambil berjualan sayur.

Dilansir Tribun Jateng, video emak-emak tersebut mendapat banyak atensi di media sosial.

Video tersebut direkam dan dibagikan oleh pemilik akun Tiktok @anakpakyusup pada Rabu (2/9/2020).

Kemudian video itu dibagikan oleh sejumlah akun media sosial lain hingga viral.

Video yang direkam dari dalam mobil itu awalnya memperlihatkan seorang ibu-ibu penjual sayur ydi lampu merah.

Baca: Viral Gideon Tengker Marah di Media Sosial, Nagita Slavina Minta Doa untuk Kondisi Sang Papa

Ibu tersebut mengenakan kaos panjang warna kuning, jilbab dan juga masker kuning.

Ibu tersebut juga mengenakan helm berwarna merah.

Ia tampak menaiki sebuah motor sport warna putih dengan garis biru dan merah.

Di belakangnya terdapat sebuah rak untuk tempat belanjaan.

Pengunggah menuliskan sebuah keterangan di video "Nemu ibu" jualan sayur naek CBR dong".

Baca: Video Viral Pemuda Memohon Agar Tak Diputus Pacarnya hingga Menangis di Jalanan

Kemudian saat lampu mulai hijau, ibu tersebebut langsung tancap gas.

Perekam video pun mengejar ibu tersebut, namun gagal karena ibu tersebut melaju dengan kecepatn tinggi.

"Lampu hijau langsung melaju kencang" tulisnya.

"Lajunya ibu ini" ucap perekam video.

"Ibunya nyetir sampe kecepatan 100 km. Bu tunggu bu" tulis perekam video lagi.

Baca: Setelah Viral karena Kontroversi Kata Anjay, Lutfi Agizal Mengaku Instagramnya Mendadak Hilang

Kedua pria itu gagal mengejar ibu itu karena di depan mobil mereka ada sebuah truk kontainer dan tidak bisa menyalip.

Unggahan inipun langsung mendapat banyak komentar dari para netizen.

Banyak yang merasa kagum dengan ibu penjual sayur tersebut.

@Nouriz:mantappp,,emak" brdster klo udh braksi kelaar hidup luuh,,@armed564

@Manusia Biaza:clup moge menangis melihat ini cbr buat jualan syur

@MAWAR MERAH 333:motor anak nya dia pake Krn motor ibu nya lagi dibengkel sementara harus jualan sayur SALUT

@an:orang laki mah gengsi kalau d suruh kaya gitu semangat ya Buu.

Baca: Viral Penyelamatan Nenek 87 Tahun, Masih Hidup Meski Terkubur dalam Lumpur Selama 3 Hari

AHM Mulai Pasarkan Honda CBR1000RR-R Fireblade di Indonesia
AHM Mulai Pasarkan Honda CBR1000RR-R Fireblade di Indonesia (Astra Honda Motor)

@Dragonniaadhisa:itulah yang di namakan emak"hebat tanpa menggantungkan penghasilan dr suami doank

Belum diketahui pasti dimana lokasi video itu direkam.

Namun ada sejumlah netizen yang menuliskan jika jalan dalam video itu berada di Jogja, tepatnya di Jalan Magelang.

@inashaa:Ini di lampu merah Beran Sleman bkn si?

@inashaa:Iya ka bener kyk gk asing gr"baliho nya melia tk roti itu.

Unggahan itu sendiri sudah dilihat sebanyak 194 ribu kali oleh pengguna Tiktok.

-

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Viral Emak-emak Jualan Sayur Pakai Motor Sport, Netizen Kagum dan Beri Pujian

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/DINAR, Tribun Jateng)





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved