TRIBUNNEWSWIKI.COM - Lima orang tahanan di penjara menjadi viral setelah membuat video Tik Tok.
Video tersebut lantas menjadi sorotan masyarakat hingga pengacara.
Hal tersebut karena beberapa orang dalam video tersebut bisa dikenali.
Setelah video Tik Tok-nya menjadi viral, kini pihak kepolisian langsung turun tangan.
Polisi menyelidiki siapa yang memberikan HP pada para tahanan itu.
Dilansir oleh Kompas.com, video lima tahanan bermain TikTok dalam sel itu awalnya beredar luas di grup WhatsApp di Kota Parepare, Sulawesi Selatan.
Baca: VIDEO Viral, Mempelai Pria Disuruh Push Up di Pelaminan Gegara Tak Pakai Masker
Dalam video berdurasi 15 detik yang diunggah akun TikTok @a_agung27 itu diketahui bertempat di sel Polres Parepare, Sulawesi Selatan.
"Jika TikTok sejumlah tersangka dilakukan dalam tahanan, itu berarti polisi tidak bisa mengawasi para tahanan.
Nah dalam aturan, telepon seluler tidak bisa dipakai tahanan di dalam sel, " kata Aris Munir, tokoh masyarakat Kota Parepare, Sulawesi Selatan, Rabu (26/8/2020) pada Kompas.com.
Aris juga mengaku mengenal satu dari lima tersangka di video tersebut.
Bahkan, Aris juga mengetahui kasus yang menimpa tersangka.
"Salah satu yang ada dalam TikTok itu saya sangat kenal.
Bahkan sebelum ditangkap polisi Polres Parepare, orang itu sempat konsultasi kepada kami," aku Aris Munir.
Dalam video diketahui satu orang adalah tersangka penganiayaan dan satu orang tersangka narkoba.
Belum diketahui siapa pemilik ponsel yang dipakai untuk bermain TikTok dalam sel itu.
Sementara itu, pihak Polres Parepare, Sulawesi Selatan masih melakukan penelusuran terkait kejadian tahanan bermain TikTok dalam sel.
Kasubag Humas Polres Parepare, Sulawesi Selatan, Iptu Muhammad Amin mengaku teleh memeriksa dan berkoordinasi dengan Satuan Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polres Parepare.
"Kami masih melakukan penelusuran kejadian di mana TikTok itu direkam, kami juga sudah berkoordinasi dengan Satuan Tahti," ucap Muhammad Amin singkat.
Baca: Viral Unggahan Tik Tok Pria Kamboja Pamer Transformasi jadi Tampan, Dihujat Warganet Indonesia
Dua Polisi Diperiksa
Pada Kamis (27/8/2020), Penyidik Polres Parepare telah memeriksa dua polisi terkait kasus ini.
"Hari ini kita telah periksa dua polisi yang pada bertugas di tahanan titipan (Tahti) Polres Parepare," Kata Kapolres Parepare AKBP Budi Susanto kepada wartawan, Kamis (27/8/2020).
Pihaknya akan memberi sanksi tegas kepada anggota jika video TikTok tersebut terjadi di sel Polres Parepare.
"Sampai kini kita belum bisa memastikan di mana kejadian TikTok itu direkam," jelas Budi Susanto.
Baca: Viral Gadis Bunuh Diri Lompat dari Lantai 25, Jatuh Tepat di Atas Tubuh Ayahnya, Keduanya Tewas
Pengacara juga Kenal Orang di Video
Di sisi lain, seorang pengacara di Kota Parepare, Azhar Zulfurqan mengaku kliennya pernah terlibat masalah dengan salah satu yang ada di video tersebut.
"Salah satu orang yang ada dalam video Tiktok itu berkelahi dengan klien saya. Namanya Anshar alias Pedda," ungkap Azhar Zulfurqan.
Baca: Polisi Buru 3 Emak-emak Bikin Video Tik Tok: Menari Diiringi Lagu India di Atas Jembatan Suramadu
(Kompas.com/Kontributor Pinrang, Suddin Syamsuddin)(tribunnewswiki)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral Video Tahanan Main TikTok di Dalam Sel, Polisi Masih Telusuri" dan "Kasus Tahanan Main TikTok di Dalam Sel, 2 Polisi Diperiksa".