Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) YKP

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) "YKP" adalah PTS yang berada di Yogyakarta.


zoom-inlihat foto
lambang-stie-ykp-yogyakarta.jpg
Stieykp.ac.id
Lambang STIE YKP Yogyakarta

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) "YKP" adalah PTS yang berada di Yogyakarta.




  • Informasi awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) "YKP" adalah sebuah perguruan tinggi  swasta (PTS) di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

STIE YKP merupakan gabungan dari beberapa PTS di Yogyakarta, yakni Akademi Accounting “YKP”, Akademi Keuangan dan Bisnis “YDBE”, AKMI dan AAK.

Ada tiga program studi yang ditawarkan oleh oleh PTS ini, yaitu S-1 Manajemen, S-1 Akuntansi, dan D-3 Akuntansi.

Kampus STIE berlokasi di Jl. Godean Km. 3, Tambak, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul, Yogyakarta.[1]

Kampus STIE YKP Yogyakarta
Kampus STIE YKP Yogyakarta (Stieykp.ac.id)

  • Sejarah #


STIE “YKP”  merupakan penggabunagn dari beberapa PTS, yaitu Akademi Accounting “YKP”, Akademi Keuangan dan Bisnis “YDBE”, AKMI, dan AAK.

  • Akademi Accounting “YKP” yang berdiri pada tahun 1972 berlokasi di daerah Panembahan Yogyakarta
  • Pada tahun 1979 juga berdiri Perguruan Tinggi Swasta AKB (berlokasi di Bintaran Tengah No. 4 Yogyakarta ) , AKMI ( berlokasi di Jl. Suryodiningratan Yogyakarta ), dan  AAK (berlokasi di Jl. Surokarsan No. 2 Yogyakarta). Selanjutnya ketiga PTS tersebut mengajukan status ke Kopertis V DIY. Oleh Kopertis dalam perkembangannya status tidak bisa turun. Ketiga  PTS tersebut (AKB, AKMI, AAK) kemudian bergabung menjadi satu PTS pada th 80-an dengan nama AEP-YDBE (Akademi Ilmu Ekonomi dan Pembangunan Yayasan Dharma Bakti Ekonomi. Namun, meski Mahasiswa banyak status tidak juga tidak bias turun, dan oleh Kopertis V DIY disarankan untuk bergabung dengan Akademi Accounting atau Akademi Akuntansi “YKP” yang berada di Panembahan, dengan alasan AA-“YKP” sudah mempunyai status TERDAFTAR namun mahasiswanya sangat sedikit. Sementara AEP-YDBE belum mempunyai status tetapi mahasiswanya sudah lebih dari ratusan.
  • Kemudian 4 Yayasan PTS mengadakan pertemuan membahas penggabungan empat PTS tersebut. Akhirnya di setujui empat PTS bergabung dengan syarat, nama tetap Akademi Akuntansi “YKP” ( AA-“YKP” ) dengan Pimpinan (Direktur) dari AEP-YDBE dan kegiatan perkuliahan tetap di Surokarsan, kampus AEP-YDBE . 
  • Pada tahun 1982 Akademi Akuntansi “YKP” yang bertempat di Surokarsan ( kecamatan Mergangsan Yogyakarta ) resmi tercatat di Kopertis V Yogyakarta.
  • Pada perkembangannya pada tahun 1990 Akademi Akuntansi “YKP” mempunyai Kampus di Tambak jalan Godean Km.3 dengan jumlah mahasiswa mencapai ratusan. Pada tahun 1995 status AA-“YKP” sudah “DISAMAKAN” dengan gedung Kampus berlantai tiga.
  • Perkembangan berikutnya Yayasan mengajukan perubahan bentuk  dari Akademi menjadi  Sekolah Tinggi dan di setujui oleh DIKTI pada tanggal 22-Agustus-1996 dengan SK Dirjen DIKTI  No. 436/DIKTI/Kep/1996 dengan 5 Program Studi yaitu :

S1 Manajemen Status Terdaftar

S1 Akuntansi Status Terdaftar

D3 Akuntansi Status DISAMAKAN

D3 Manajemen Perpajakan Status Terdaftar

D1 Manajemen Perpajakan Status Terdaftar 

  • Beberapa tahun kemudian STIE “YKP” menutup 2 Program Studi ( D3 Manajemen Perpajakan dan D1 Manajemen Perpajakan ) dikarenakan lebih fokus pada S1 manajemen dan akuntansi serta D3 akuntansi. Sehingga STIE “YKP” hanya memiliki 3 Program Studi sampai saat ini. [2]

  • Visi dan misi #


VISI SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI “YKP” 
Menjadi pusat keunggulan (centre of exellence) pendidikan tinggi yang berbasis pengembangan ilmu manajemen, ilmu akuntansi dan kewirausahaan serta mampu bersaing secara profesional di tingkat nasional pada tahun 2038.

MISI SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI “YKP” 

  • Mengembangkan dan menerapkan ilmu manajemen dan ilmu akuntansi yang bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat dan mempunyai peran aktif dalam pembangunan masyarakat secara berkesinambungan.
  • Menyelenggarakan pendidikan secara terprogram dan terencana untuk menghasilkan Sarjana dan Ahli Madya yang profesional, unggul dan bermutu di bidang manajemen dan akuntansi, serta berjiwa wirausaha. 
  • Melaksanakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.
  • Mewujudkan institusi yang mempunyai sistem pengelolaan yang efektif, efisien, akuntabel, produktif, dan berkelanjutan.
  • Menjalin kerja sama dengan berbagai pihak untuk mengembangkan Tridharma Perguruan Tinggi.[3]

  • Program studi #


Program studi:

1. S-1 Manajemen

VISI  PROGRAM STUDI MANAJEMEN JENJANG SARJANA STIE ”YKP”

Menjadi program studi yang unggul berbasis pengembangan bidang ilmu manajemen dan kewirausahaan serta mampu bersaing secara profesional di tingkat nasional pada tahun 2038.

Untuk memperjelas visi tersebut dijelaskan pengertian dari beberapa kata kunci yang terdapat didalamnya, yaitu :

  • Unggul, artinya bahwa Program Studi Manajemen STIE “YKP” akan melaksanakan proses pembelajaran berkualitas  yang didukung oleh sumber daya manusia dan sarana prasarana yang memadai untuk menghasilkan lulusan yang memiliki daya saing dalam bidang manajemen di tingkat nasional.
  • Berbasis Kewirausahaan, artinya bahwa proses pembelajaran yang dilaksanakan diarahkan untuk membekali lulusan dengan Ilmu Kewirausahaan sehingga mereka mendapatkan kesuksesan dan hidup secara mandiri.
  • Profesional, artinya bahwa lulusan yang dihasilkan mempunyai keahlian dalam ilmu manajemen yang ditopang dengan integritas, ketekunan, keuletan, dan bertanggung jawab dalam setiap kegiatan yang dilakukannya.

MISI  PROGRAM STUDI MANAJEMEN JENJANG SARJANA STIE ”YKP”

  • Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran sesuai dengan perkembangan dalam bidang ilmu ekonomi manajemen.
  • Melaksanakan penelitian dalam bidang ilmu manajemen yang dapat diterapkan dalam memecahkan berbagai permasalahan ekonomi dan manajemen dalam masyarakat.
  • Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka ikut serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
  • Membekali mahasiswa dengan kemampuan manajerial serta etika yang baik.
  • Membangun dan mengembangkan jiwa wirausaha mahasiswa.
  • Meningkatkan daya saing lulusan di tingkat lokal dan nasional.

2. S-1 Akuntansi

VISI  PROGRAM STUDI AKUNTANSI JENJANG SARJANA STIE ”YKP”

Pada tahun 2038 menjadi salah satu program studi terbaik dalam bidang akuntansi dengan memiliki ciri khas di bidang akuntansi perbankan dan akuntansi perpajakan serta mampu bersaing di tingkat nasional secara profesional..

Untuk memperjelas visi tersebut dijelaskan pengertian dari beberapa kata kunci yang terdapat didalamnya, yaitu:

  • Terbaik, artinya bahwa program studi Akuntansi jenjang Sarjana STIE “YKP” akan melaksanakan yang terbaik dalam proses pembelajaran, yang didukung oleh sumber daya manusia, sarana dan prasarana terbaik untuk menghasilkan lulusan yang memiliki daya saing dalam bidang akuntansi di tingkat nasional.
  • Ciri khas di bidang akuntansi perbankan dan akuntansi perpajakan, artinya bahwa proses pembelajaran yang dilaksanakan diarahkan untuk membekali lulusan, khususnya dalam bidang akuntansi perbankan dan akuntansi perpajakan sehingga mereka mendapatkan kesuksesan dalam berkarier di bidang akuntansi.
  • Profesional, artinya bahwa lulusan yang dihasilkan mempunyai keahlian dalam ilmu akuntansi yang ditopang dengan integritas, kesungguhan, dan tanggung jawab dalam setiap kegiatan yang dilakukannya.

MISI  PROGRAM STUDI AKUNTANSI JENJANG SARJANA STIE ”YKP”  

  • Melaksanakan pendidikan dan pengajaran yang menghasilkan lulusan sebagai sumber daya manusia yang siap menyesuaikan diri dengan pekerjaan dan lingkungannya yang dilandasi dengan kejujuran, keberanian bertindak, dan bertanggungjawab dengan didukung pengetahuan yang memadai.
  • Melaksanakan penelitian pada bidang akuntansi yang berorientasi pada kepentingan dan kesejahteraan masyarakat.
  • Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dengan berorientasi pada peningkatan pengetahuan dan kemampuan di bidang akuntansi serta penerapan ilmu akuntansi untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.
  • Mengembangkan kerja sama regional maupun nasional dengan berbagai institusi baik pemerintah, swasta, maupun industri untuk mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya di bidang akuntansi.

3. D-3 Akuntansi

VISI PROGRAM STUDI AKUNTANSI JENJANG DIPLOMA III STIE ”YKP”

Menjadi program studi yang menghasilkan Ahli Madya profesional berwawasan wirausaha di bidang Akuntansi Perpajakan dan Akuntansi Perbankan sesuai dengan tuntutan dunia kerja yang mampu bersaing di tingkat nasional pada tahun 2038.

MISI PROGRAM STUDI AKUNTANSI JENJANG DIPLOMA III STIE ”YKP”

  • Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran ahli madya profesional di bidang akuntansi perpajakan dan perbankan.
  • Menyelenggarakan pengembangan ilmu dan pengetahuan akuntansi dan perbankan, karya ilmiah dan profesional.
  • Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang menunjang penerapan dan pengembangan teori dan praktik akuntansi.
  • Menjalin kerjasama yang saling menguntungkan secara berkelanjutan dengan institusi pendidikan, dunia usaha, organisasi profesi dan pemerintah.
  • Membangun dan mengembangkan kompetensi, jiwa wirausaha serta meningkatkan daya saing lulusan di tingkat lokal dan nasional.[4]

  • Kerja sama dengan perguruan tinggi luar negeri #


Kerja sama

  • Rajamanggala University of Technology Krungteb Thailand
  • Hatyai University Thailand
  • Prince of Songkla University Thailand
  • Fatoni University Thailand
  • Universiti Malaysia Sabah
  • System Plus College Faungation Philippines
  • Lyceum of the Philippines University
  • Imus Institute of Science and Technologi Philippines
  • Tarlac Agriculture University Philippines[5]

  • LPMI #


LPMI

Lembaga Penjaminan Mutu Internal (LPMI) merupakan suatu  sistem penjaminan mutu internal di suatu institusi dengan tujuan peningkatan mutu prodi atau Perguruan Tinggi.

Peningkatan mutu diperlukan untuk terus meNerapkan pola Continuous Quality Improvement (CQI).

Kegiatan penjaminan mutu  merupakan suatu siklus yang bergulir secara berkelanjutan.

Kegiatan tersebut dimulai dari penetapan standar mutu, dilanjutkan dengan pelaksanaan yang secara periodik dilakukan monitoring dan evaluasi.

Hasil monitoring dan evaluasi akan memberikan masukan untuk melaksanakan umpan balik dalam penetapan standar untuk siklus berikutnya.

Inti dari kegiatan ini adalah peningkatan kualitas secara berkelanjutan PPEPP di dalam lembaga penjamin mutu.

VISI LPMI

Menjadi Lembaga Penjamin Mutu Internal yang Profesional dan bermutu yang teruji sesuai Visi Misi STIE “YKP”

MISI LPMI

  • Menyusun Standar mutu Internal Secara konsisten dan terstandar
  • Melaksanakan Evaluasi dan Monotoring pengendalian Standar Secara Berkala
  • Meningkatkan Inovasi untuk mengingkatkan Mutu Layanan
  • Melaksanakan Standar Mutu yang telah ditetapkan

KEBIJAKAN MUTU LPMI

Kebijakan Mutu LPMI disusun berdasarkan pada Visi, Misi dan tujuan LPMI serta sebagai sarana untuk mengkomunikasikan kepada seluruh pemangku kepentingan tentang sistem penjaminan internal yang berlaku dilingkungan STIE YKP Yogyakarta.

Kebijakan Mutu LPMI sebagai landasan dan alat dalam menetapkan semua standar mutu dan manual prosedur dalam SPMI serta dalam melaksanakan dan meningkatkan Sistem Penjaminan Mutu Internal  di STIE YKP Yogyakarta.

SASARAN MUTU LPMI TAHUN 2017-2020

  • Lulus tepat waktu 90%
  • Indeks Prestasi Mahasiswa  3.00 minimal 80%
  • Indeks inerja Dosen (IKD)  3.00 minimal 90%
  • Publikasi dosen dijurnal terakreditasi nasional 20%
  • Publikasi Jurnal Internasional 10% per tahun
  • Publikasi jurnal Internasional bereputasi 5%
  • Penelitian berbasis kewirausahaan minimal 60%
  • Jumlah alumni berprofesi wirausaha minimal 40%[6]

  • Kontak #


Kampus

Jl. Godean Km.3, Tambak, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul, Yogyakarta

Website

http://stieykp.ac.id[7]

(Tribunnewswiki/Tyo)

  • Lambang #


Berikut ini lambang STIE YKP Yogyakarta:

Lambang STIE YKP Yogyakarta
Lambang STIE YKP Yogyakarta (Stieykp.ac.id)


Nama Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi
Jenis Perguruan tinggi swasta
Lokasi Jl. Godean Km.3, Tambak, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul, Yogyakarta
   


Sumber :


1. stieykp.ac.id


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved