TRIBUNNEWSWIKI.COM - Rampung kasus Hana Hanifah, dugaan praktik prostitusi online yang melibatkan selebriti kembali terjadi.
Kali seorang penyanyi dangdut Vernita Syabilla ditangkap bersama dua orang pria diduga muncikari sang artis.
Penangkapan dilakukan oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Bandar Lampung.
Tepatnya di sebuah hotel bintang empat di kawasan Teluk Betung, Bandar Lampung, Lampung, Selasa, (29/7/2020) malam.
Dari penangkapan tersebut, polisi mengamankan sejumlah barang bukti.
Diantaranya uang tunai Rp. 15 juta dan transfer rekening juga sebesar Rp. 15 juta.
Sehingga total uang yang diterima Vernita Syabilla total Rp. 30 juta.
Baca: Pengakuan Germo Jajakan 2 SPG Rokok dalam Bisnis Prostitusi Online, Terungkap Jasa Tarifnya
Baca: Sama-sama Prostitusi Online, Mengapa Hana Hanifah Dibebaskan sementara Vanessa Angel Dipenjara?
Selain uang, polisi juga menemukan alat kontrasepsi berupa kondom di kamar Vernita Syabilla.
Berdasarkan indormasi yang diberitakan oleh Kompas.com, saat ini proses penyidikan masih berlangsung.
Identitas pria hidung belang yang menggunakan jasa Vernita Syabilla belum diungkapkan oleh pihak polisi.
Meski demikian, polisi telah mengungkap petunjuk bahwa seorang pria berinisial S diduga menjadi teman kencan Vernita Syabilla.
"Belum bisa kami ungkap. Mohon ditunggu, kami sedang memeriksa semua saksi," kata Kapolresta Bandar Lampung Kombes Yan Budi.
Ia menjelaskan pihak kepolisian memiliki waktu 1 x 24 jam untuk bisa memastikan tindak pidana untuk kasus yang melibatkan Vernita Syabilla.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Bandar Lampung Kompol Resky Maulana juga mengatakan kasus ini masih didalami.
Polisi juga akan memeriksa secara intensif tiga orang yang diamankan tersebut.
Vernita Syabilla masih banjir endorse di akun Instagram
Selain menjadi penyanyi dangdut, Vernita Syabilla juga berbisnis menggunakan akun Instagramnya.
Vernita Syabilla kerap menerima endorse atau melakukan iklan suatu produk dan diunggah di sosial media yang dimilinya.
Meski terseret kasus prostitusi online, endorsement Vernita Syabilla rupanya tak surut.
Informasi tersebut dikatakan langsung oleh manajer Vernita Syabilla, Koko, kepada Wartakoralive.com.
Koko mengatakan belum ada produk atau brand yang memutuskan kontrak kerja mereka.
"Kalau untuk job endorse sejauh ini masih aman aja nggak ada kendala apa-apa," tutur Koko saat dihubungi Wartakotalive.com, Rabu (29/7/2020).
Koko justru mengatakan, ia membatasi job endorse untuk Vernita Syabila seusai artis yang bersangkutan diamankan kepolisian Polresta Bandar Lampung.
"Beberapa ada yang hubungi aku tanya rate card (harga). Tapi aku sekarang lagi agak membatasi ngasih rate card. Takutnya ada yang gimana," tutur Koko.
Koko mengaku dalam beberapa hari terakhir, akun sosial media Vernita hanya bisa diakses oleh Vernita sendiri.
Dirinya belum diberitahu password terbaru dari akun Instagram Vernita.
"Untuk sekarang akun lagi di-handle vernita sendiri. Kemarin aku belum minta passwordnya yang baru," ucap Koko.
"Sekarang aku paling ngurusin kalau ada job atau WA. Sejauh ini masih aman-aman," lanjutnya.
Vernita Syabilla pamit kepada sang manajer pergi ke Bandar Lampung untuk pemotretan
Diakui oleh Koko, sebelumnya Vernita Syabilla memang berpamitan dengan dirinya untuk melakukan pemotretan.
Beberapa hari sebelum berangkat ke Bandar Lampung, Vernita Syabilla sempat menanyakan tempat untuk melakukan rapid test sebagai syarat untuk pergi ke luar kota menggunakan pesawat.
Hingga akhirnya Koko mendapat telfon dari Polresta Bandar Lampung bahwa Vernita diamankan terkait kasus dugaan prostitusi online.
Vernita Syabilla diketahui sempat mengunggah lokasi sedang berada di Pontianak, Kalimantan Barat, di Instagram Story.
Koko menduga, Vernita Syabilla hanya salah memasukan lokasi.
"Kalau di Pontianak, aku kurang tahu. Dia salah tag lokasi mungkin. Dia ngomong Sabtu kemarin mau berangkat ke Lampung," kata Koko
Setelah itu Vernita Syabilla tidak bicara apa-apa lagi dengan Koko.
"Dia cuma ngomong ada job foto, urusan dengan model," kata Koko.
Koko mengaku tidak memiliki kontak keluarga Vernita Syabilla
Sebagai manajer, Koko kebingungan untuk memberitahu keluarga Vernita Syabilla terkait kasus prostitusi online ini.
Koko mengaku sejak awal bekerja dengan Vernita Syabilla, dirinya tak memegang kontak keluarganya.
Saat ini Koko masih terus mencari nomor telepon keluarga Vernita Syabilla.
"Aku lagi coba menghubungi keluarganya. Aku nggak punya kontaknya sama sekali," kata Koko
Baca: Vernita Syabilla
Baca: Jadi Sorotan, Ini Profil Penyanyi Koko Tamvan Vernita Syabilla, Punya Bisnis Online Pelangsing Badan
Baca: 3 Fakta Prostitusi Online di Lampung: VS Pemain Sinetron, 2 Orang Diduga Muncikari Ikut Diamankan
(TRIBUNNEWSWIKI/Magi, KOMPAS/Tri Purna, WARTAKOTA/Bayu Indra)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Fakta Terbaru Dugaan Prostitusi Online Artis VS di Lampung, Ada Transfer Rp 15 Juta di Rekening" dan di Wartakotalive dengan judul "Masih Tersandung Kasus Dugaan Prostitusi, Vernita Syabilla Justru Kebanjiran Tawaran Endorse"