TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ridwan Kamil menjadi kepala daerah terbaik dalam menangani pandemi Covid-19 disusul oleh Ganjar Pranowo, berdasarkan hasil survei Charta Politika.
Saat ini seluruh kepala daerah di Indonesia masih bekerja keras untuk menangani pandemi virus corona di Indonesia.
Banyak kebijakan dan keputusan yang dilakukan kepala daerah untuk mengatasi masalah Covid-19.
Dari kebijakan yang dilakukan banyak yang membuat penularan semakin berkurang.
Hingga ada beberapa kepala daerah yang mendapat pujian atas aksinya tersebut.
Kali ini penilaian pun datang dari lembaga survei Charta Politika.
Chart Politika menilai, ada kepala daerah yang terbaik dalam menangani Covid-19.
Baca: Bukan Anies, Ganjar atau Ridwan Kamil: Ini Lima Gubernur yang Disebut Jokowi Sukses Tangani Covid-19
Baca: Ridwan Kamil Bakal Denda Rp 150 Ribu bagi Warga yang Tak Pakai Masker, Berlaku Mulai 27 Juli 2020
Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya mengatakan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dinilai sebagai kepala daerah dengan kinerja terbaik dalam penanganan pandemi Covid-19.
Hal itu ia katakan berdasarkan hasil survei yang dilakukan lembaganya pada 6 hingga 12 Juli 2020.
"Nomor satu Ridwan Kamil," kata Yunarto dalam webinar bertajuk "Tren 3 Bulan, Kondisi Politik, Hukum, pada Masa Pandemi Covid-19", Rabu (22/7/2020).
Yunarto mengatakan, Ridwan Kamil mendapatkan persentase 15,6 persen menjadi kepala daerah terbaik dalam mengatasi pandemi Covid-19.
Kemudian di posisi kedua ada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan 13,4 persen, Disusul Gubernur DKI Jakarta Anis Baswedan 11,8 persen.
Posisi keempat ada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa 5,1 persen.
Sementara itu, pada tataran bupati atau wali kota, yang dianggap berhasil yakni Wali Kota Surabaya Tri Risma Harini.
Kemudian Wali Kota Bogor Bima Arya dan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas.
"Di tataran wali kota bupati muncul beberapa nama ada Bu Risma 2,2 persen, tapi dengan tiga terbesar ada Bima Arya 1,3 persen, ada Azwar Anas 1,1 persen dan beberapa nama yang lain," ujar dia.
Survei dilakukan dengan metode wawancara melalui telepon.
Metode sampling yang digunakan adalah simple random sampling.
Jumlah sampel 2.000 responden dengan kriteria 17 tahun atau sudah memenuhi syarat pemilih.
Wilayah survei nasional, tingkat kesalahan atau margin of error 2,19 persen, dan quality control 20 persen dari total sampel.
Baca: Kabar Gembira, Ridwan Kamil Gratiskan Iuran Bulanan Sekolah SMA/SMK di Jawa Barat
Baca: Mengaku Telah Siap Lahir Batin, Gubernur Jabar Ridwan Kamil Sedih Gagal Berangkat Ibadah Haji 2020
(Kompas.com./Sania Mashabi)(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Farid)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Survei Charta Politika: Ridwan Kamil Kepala Daerah Terbaik dalam Tangani Covid-19