TRIBUNNEWSWIKI.COM - Hari kedua masuk sekolah, peserta didik kembali mengikuti program Belajar dari Rumah di TVRI.
Di tahun ajaran baru 2020/2021, beberapa sekolah masih menerapkan Belajar dari Rumah.
Program Belajar dari Rumah di TVRI pada Selasa (14/7/2020) untuk kelas 4-6 SD tentang pertumbuhan pada tumbuhan.
Peserta didik harus kembali mengikuti pembelajaran secara daring dengan mengikuti tayangan Belajar dari Rumah di TVRI selama pandemi Covid-19.
Di akhir tayangan, peserta didik akan diberikan pertanyaan yang harus dikerjakan sebagai tugas Belajar dari Rumah.
Berikut ini soal dan jawaban Belajar dari Rumah di TVRI untuk kelas 4-6 SD, Selasa (14/7/2020) :
Soal 1
Bagaimana proses pertumbuhan pada tanaman paku yang berkembangbiak menggunakan spora?
Jawaban :
Pada tumbuhan paku terdapat sporangium atau kotak spora.
Kumpulan kotak spora di sebut Sorus yang terletak di tepi bawah daun.
Ketika spora pecah dan tumbuh di tempat yang cocok, maka akan menghasilkan tumbuhan baru.
Baca: KUNCI JAWABAN Belajar dari Rumah TVRI SD Kelas 4-6, Selasa 14 Juli 2020: Pertumbuhan pada Tumbuhan
Soal 2
Mengapa pertumbuhan vegetatif buatan dengan cara menempel dapat menghasilkan tanaman yang lebih baik?
Jawaban :
Karena tumbuhan yang dikembangbiakan dengan cara menempel akan mempunyai gabungan sifat-sifat unggul dari dua tanaman, sehingga tanaman yang dihasilkan akan lebih baik.
Disclaimer: kunci jawaban hanya sebagai bahan koreksi jawaban anak.
Baca: Jawaban Soal Belajar dari Rumah di TVRI Kelas 1-3 SD Materi Aku dan Teman Baru, Selasa 14 Juli 2020
Jadwal Belajar dari Rumah di TVRI, Selasa (14/7/2020) :
1. Pukul 08.00 - 08.30 WIB
Materi PAUD & Sederajat
Bermain Matematika dan Sains
2. Pukul 08.30 - 09.00 WIB
Materi SD Kelas 1- 3 dan Sederajat
Aku dan Teman Baru
3. Pukul 09.00 - 09.30 WIB
Materi SD Kelas 4 - 6 dan Sederajat
Pertumbuhan pada Tumbuhan
Baca: Jadwal dan Link Live Streaming Belajar dari Rumah TVRI Senin 13 Juli 2020: Hari Pertama Sekolah
Baca: KUNCI JAWABAN Belajar dari Rumah TVRI SD Kelas 1-3, Selasa 14 Juli 2020: Aku dan Teman Baru
4. Pukul 09.30 - 10.00 WIB
Materi SMP dan Sederajat
Penerapan Konsep Matematika dalam Kehidupan Sehari-hari
5. Pukul 10.00 - 10.05 WIB
Bahasa Inggris
Lesson 1: Welcome! (Selamat Datang)
5. Pukul 10.05 - 10.30 WIB
Materi SMA & Sederajat
Vokasi Pilihan Masa Depan
6. Pukul 10.30 - 11.00 WIB
Beranda Pak RT
PSBB dan Banyak Anak di Rumah
7. Pukul 22.30 -23.30 WIB
Nyai (RR)
Jadwal ini dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan penyiaran TVRI dan Kemendikbud.
Perubahan jadwal akan diinformasikan lebih lanjut.
(Tribunnewswiki/Afitria)