Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Train adalah drama Korea Selatan yang mulai tayang pada 11 Juli 2020.
Drama ini tayang setelah drama Team Bulldog: Off-duty Investigation tamat.
Train tayang di stasiun televisi OCN setiap Sabtu dan Minggu pukul 22.30 WIB.
Total 12 episode penayangan drama ini.
Drama ini bergenre fantasi, misteri, dan thriller.
Train mengadaptasi cerita tentang dunia paralel.
Namun, cerita di dalamnya berkisar tentang pembunuhan berantai.
Sinopsis #
Seorang pria yang kehilangan orang dicintainya karena pembunuh berantai.
Dia melewati dunia berbeda untuk mengetahui kematian kekasihnya tersebut.
Seo Do Won (Yoon Si Yoo) adalah detektif.
Dia sangat berdedikasi pada pekerjaannya.
Han Seo Kyung (Kyung Soo Jin) adalah jaksa yang sangat jujur.
Lee Jung Min (Shin So Yuk) adalah anggota unit ilmiah.
Lee Jung Min merupakan sahabat kecil dan cinta pertama Seo Do Won.
Dalam pekerjaannya, Lee Jung Min sangat mendukung Seo Do Won.
Seo Do Won harus menyelesaikan konflik di dua dunia agar bisa menyelesaikan masalah pembunuhan berantai.
Pemeran #
Yoon Si-Yoon sebagai Seo Do-Won
Kyung Soo-Jin sebagai Han Seo-Kyung
Shin So-Yul sebagai Lee Jung-Min
Jo Wan-Ki sebagai Woo Jae-Hyeok
Cha Yub sebagai Lee Sung-Wook
Kim Dong-Young sebagai Kim Jin-Woo
Lee Hang-Na sebagai Oh Mi-Sook
Trailer #
Berikut ini trailer drama korea Train:
(TribunnewsWiki/cva)
| Judul | Train |
|---|
| Tayang | 11 Juli 2020 |
|---|
| Stasiun Televisi | OCN |
|---|
| Genre | Thriller, Misteri, Fantasi |
|---|
Sumber :
1. asianwiki.com