Segera Daftar! Baznas Jawa Barat Beri Beasiswa Subsidi UKT bagi 300 Mahasiswa, Ini Cara Daftarnya

Beasiswa subsidi UKT dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) tersedia untuk mahasiswa PTN dan PTS berasal dari Jawa Barat untuk tahun 2020 ini.


zoom-inlihat foto
bazbnas-jabarr.jpg
Instagram @beasiswabaznas.jabar
Pendaftaran beasiswa subsidi UKT dari Baznas untuk 300 mahasiswa di Jawa Barat untuk kalender akademik 2020/21.


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pandemi Covid-19 tentu menyulitkan sebagian besar masyarakat di dunia, termasuk Indonesia.

untuk bidang pendidikan, kebijakan yang masih belum holistik dari pemerintah untuk kapan menggelar kegiatan belajar tatap muka di seluruh jenjang tentu membuat masyarakat pun bingung.

Di samping itu, persoalan lain adalah sektor ekonomi masyarakat Indonesia yang terpukul akibat dampak turunan dari pandemi Covid-19.

Kemampuan masyarakat dalam hal pembiayaan pendidikan anak-anak mereka saat ini tidak sebaik seperti sedia kala sebelum masa pandemi tiba.

Namun, masih tersedia peluang lain bagi warga Indonesia yang ingin tetap melanjutkan jenjang pendidikan dengan keringanan biaya atau bahkan beasiswa penuh.

Beasiswa saat ini bisa datang dari perguruan tinggi di dalam negeri maupun mancanegara, ataupun dari organisasi/yayasan tertentu.

Baca: Beasiswa S1 ke Prancis Sejumlah Rp 80 Juta bagi Mahasiswa Indonesia, Berikut Cara Daftarnya

Baca: Sudah Dibuka! Beasiswa S1 dan S2 ke Sidney Australia bagi Warga Indonesia, Berikut Cara Daftarnya

Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Jawa Barat berupaya menjamin keberlangsungan pendidikan tinggi bagi mahasiswa Jawa Barat di tengah pandemi Covid-19.

Baznas Jabar menyediakan bantuan subsidi Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi mahasiswa kurang mampu dan memenuhi syarat.

Bantuan subsidi UKT Baznas Jabar adalah bantuan tunai untuk membantu pembiayaan UKT mahasiswa Jawa Barat di PTN/PTS yang berada di kawasan Jawa Barat.

Ilustrasi kelulusan mahasiswa di perguruan tinggi.
Ilustrasi kelulusan mahasiswa di perguruan tinggi. (pexels.com)

Pendaftaran pengajuan bantuan UKT dibuka hingga 25 Juli 2020 dan pengumuman peserta yang lolos seleksi pada 3 Agustus 2020.

Pendaftaran pengajuan bantuan UKT dibuka hingga 25 Juli 2020 dan pengumuman peserta yang lolos seleksi pada 3 Agustus 2020.

Basiswa subsidi  dari Baznas Jawa Barat adalah berupa bantuan subsidi Uang Kuliah Tunggal (UKT) untuk 300 mahasiswa warga Jawa Barat yang kuliah di PTN maupun PTS di kawasan Jawa Barat.

Apa saja persyaratan yang dibutuhkan? Binformasi seputar beasiswa UKT Baznas Jabar:

Syarat bagi pendaftar :

  1. Berasal dari keluarga tidak mampu dengan pendapatan kurang dari Rp 2 juta.
  2. Diutamakan merupakan anak yatim piatu/yatim/piatu.
  3. Diutamakan calon sarjana satu-satunya di keluarga.
  4. Diutamakan tidak merokok.
  5. Diutamakan berjilbab bagi perempuan.
  6. Warga Jawa Barat dan berasal dari PTN/PTS di Jawa Barat.
  7. Merupakan mahasiswa aktif D4/S1 sederajat (angkatan 2016 – 2019), mahasiswa D3 (angkatan 2017 – 2019).
  8. IPK minimal 2,75.
  9. Tidak sedang mendapatkan beasiswa dari institusi lainnya.

Baca: Sudah Dibuka! Beasiswa S1 dan S2 ke Prancis bagi Pelajar/Mahasiswa Indonesia, Berikut Cara Daftarnya

Baca: Sudah Dibuka! Beasiswa S-1 ke Jepang untuk Pelajar SMA asal Indonesia, Berikut Cara Mendaftarnya

KTP dan KK Jawa Barat.

  • KTM/Surat Keterangan Aktif Kuliah.
  • Slip gaji/surat pernyataan pendapatan orang tua/wali.
  • Foto diri peserta di depan rumah.
  • Print dan isi surat pernyataan diri dan surat permohonan bantuan yang dapat di-download di: https://bit.ly/LampiranBerkasPengaju

Selanjutnya, semua berkas di scan dan dijadikan dalam 1 file pdf.

Isi form dan upload berkas di link https://bit.ly/FormSubsidiUKT

Info beasiswa dapat lihat melalui Instagram @beasiswabaznas.jabar atau melalui laman Baznas Jabar.

(Tribunnewswiki.com/Ris)

Artikel telah tayang di Kompas.com berjudul Subsidi UKT Mahasiswa D3-S1, Beasiswa Baznas Jabar Buka Pendaftaran.





Penulis: Haris Chaebar
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved