TRIBUNNEWSWIKI.COM - The Grey adalah film bergenre aksi-thriller yang disutradarai oleh Joe Carnahan.
Film The Grey dibintangi oleh Liam Neeson dan rilis perdana di Amerika Serikat pada 27 Januari 2012.
Kisah ini mengikuti sejumlah pria dari tim pengeboran minyak yang terdampar di Alaska setelah kecelakaan pesawat dan dipaksa untuk bertahan hidup menggunakan sedikit lebih dari akal mereka.
Sinopsis:
Di Alaska, tim pekerja minyak menaikisebuah pesawat.
Namun naasnya, mereka melewati badai dan pesawat itu jatuh.
Hanya tujuh pekerja yang selamat di hutan belantara termasuk John Ottway (Liam Neeson).
John Ottway, yang adalah seorang pemburu yang membunuh serigala untuk melindungi para pekerja.
Baca: Aksi Arnold Schwarzenegger Dalam Film Terminator 3: Rise of the Machines Tayang Malam Ini di TransTV
Baca: FILM - The Grey (2012)
Dia juga yang memimpin kelompok tersebut.
Mereka bersatu untuk mencoba dan bertahan dalam kondisi yang sangat dingin.
Ketika para kru mencoba membuat kemah di sekitar puing-puing pesawat, mereka menemukan bahwa mereka sedang diawasi.
Pesawat itu jatuh di dekat sarang serigala, menyebabkan makhluk-makhluk ini secara agresif menyerang para penyintas.
Ottway menyarankan agar mereka mencari perlindungan di hutan.
Tetapi sementara mereka berjalan melalui salju yang tebal, mereka dikejar dan diserang oleh mamalia karnivora.
Namun semuanya tidak berjalan sesuai rencana dan perlahan tapi pasti serigala mencoba mengambilnya satu per satu.
Bisakah mereka selamat dan berhasil?
Baca: Liam Neeson
Baca: FILM - The Expatriate (2012)
Pemeran:
Liam Neeson sebagai Ottway
Frank Grillo sebagai Diaz
Dermot Mulroney sebagai Talget
Dallas Roberts sebagai Henrick
Joe Anderson sebagai Flannery
Nonzo Anozie sebagai Burke
James Badge Dale sebagai Lewenden
Ben Hernandez Bray sebagai Hernandez
Anne Openshaw sebagai Istri Ottway
Peter Girges sebagai Pegawai Perusahaan
Jonathan Bitonti sebagai Ottway usia 5 Tahun
Baca: FILM - The Ninth Passenger (2018)
Baca: FILM - Signs (2002)
James Bitonti sebagai Ayah Ottway
Ella Kosor sebagai Putri Talget
Jacob Blair sebagai Cimoski
Lani Gelera sebagai Pramugari
Larissa Stadnichuk sebagai Pramugari.
(Tribunnewswiki.com/SO/Natalia Bulan)