Serial TV - Girl From Nowhere (2018)

Girl From Nowhere merupakan serial televisi asal Thailand yang bercerita tentang seorang gadis bernama Nanno yang bisa mengungkapkan kebusukan orang-orang disekitarnya.


zoom-inlihat foto
girl-from-nowhere-2018.jpg
IMDb.com
Girl From Nowhere adalah serial televisi asal Thailand yang mengusung genre misteri

Girl From Nowhere merupakan serial televisi asal Thailand yang bercerita tentang seorang gadis bernama Nanno yang bisa mengungkapkan kebusukan orang-orang disekitarnya.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Girl From Nowhere merupakan serial televisi asal Thailand yang dirilis pada 8 Agustus 2018.

Serial ini memiliki durasi 45 menit setiap episodenya.

Total episode yang dibuat untuk serial ini yakni sebanyak 13 episode.

Girl From Nowhere dibintangi oleh Chicha Amatayakul, Kunchanuj Kengkarnka and Morakot Liu.

Serial bergenre drama misteri remaja ini bercerita tentang seorang murid perempuan bernama Nanno.

Nanno merupakan murid baru yang mempunyai kekuatan membongkar kejahatan atau kebohongan orang-orang disekitarnya.

Nanno gemar berpindah-pindah sekolah dan mengungkapkan rahasia buruk orang di sekolah tersebut.

Namun, dirinya sendiri belum bisa membedakan cara yang baik untuk mengungkapkan rahasia tersebut.

Serial ini pertama disiarkan di GMM 25 Thailand sebelum akhirnya ditayangkan di Netflix. (1)

Girl From Nowhere mendapat rating cukup tinggi dari IMDb.com, sebanyak 7,6/10. (2)

Baca: Serial TV - Never Have I Ever (2020)

Baca: Serial TV – Doctor Foster (2015-2017)

Baca: Serial TV - Dark (2017)

  • Sinopsis #


Seorang gadis misterius bernama Nanno selalu berpindah-pindah sekolah.

Di setiap sekolah, dia pun menguak dan menghukum segala kebejatan dan kebohongan yang berada di sekitarnya.

Ia tidak segan mengungkapkan rahasia kelam baik itu dari para murid, ataupun para gurunya.

Anehnya, Nanno selalu bisa mengetahui rahasia kelam yang tersimpan di sekolah barunya.

Di episode pertama, Nanno mengincar seorang guru pelaku pelecehan seksual.

Sang guru seringkali memperdaya murid-murid agar mengikuti kemauannya.

Kejadian yang cukup ironis, mengingat sekolah baru Nanno ini baru saja mendapat gelar "Sekolah Tersuci Tahun Ini."

Keberhasilan Nanno mengungkap skandal ini membuatnya ketagihan memecahkan misteri.

Sayangnya, Nanno seakan tidak bisa membedakan mana tindakan yang layak dan tidak layak untuk ia lakukan pada seseorang. (2)

Girl From Nowhere
Nanno yang sedang menyusun rencana untuk membuat gurunya yang bejat mendapat balasan.

Pemeran

  • Chicha Amatayakul sebagai Nanno
  • Kunchanuj Kengkarnka sebagai Thap
  • Morakot Liu sebagai Bam
  • Nutnicha Lueanganankhun sebagai Fong
  • Atikhun Adulpocatorn sebagai Kai
  • Chanicha Boonpanuvichit sebagai Yui
  • Claudia Chakrapan sebagai Miss Aum
  • Chonnikan Netjui sebagai Mew
  • Ekawat Niratvorapanya sebagai TK
  • Anuchit Sapanpong sebagai Mr. Tor (4)

Baca: Serial TV - The Society (2019)

Baca: Serial TV - Dont F**k With Cats: Hunting an Internet Killer (2019)

Baca: Serial TV - SEE (2019)

  • Trailer #


Berikut trailer resmi serial televisi asal Thailand berjudul Girl From Nowhere (2018) yang bergenre drama misteri. 

(TribunnewsWiki.com/Restu)



Nama Serial TV Girl From Nowhere
Asal Serial TV Thailand
Genre Drama, Misteri, Remaja
Jumlah Episode 13
Stasiun TV GMM 25, Netflix
Rating IMDb 7,6/10


Sumber :


1. en.wikipedia.org
2. www.imdb.com
3. www.kompas.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved