Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - The Tourist adalah film thriller romantis Amerika 2010.
Film ini ditulis dan disutradarai oleh Florian Henckel von Donnersmarck.
The Tourist dibintangi oleh Angelina Jolie, Johnny Depp, Paul Bettany, dan Timothy Dalton.
Film berdurasi 103 menit ini adalah remake dari film Perancis 2005 Anthony Zimmer.
GK Films membiayai dan memproduksi film ini, dengan Sony Pictures Worldwide Acquisitions merilisnya di sebagian besar negara melalui Columbia Pictures.
Anggaran untuk film ini $ 100 juta dan menghasilkan $ 278 juta di box office seluruh dunia.
Walaupun mendapat sambutan negatif dari para kritikus, film ini dinominasikan untuk tiga Golden Globes, dengan perdebatan muncul tentang apakah itu komedi atau drama.
Henckel von Donnersmarck berulang kali menyatakan itu bukan genre, menyebutnya "romansa bepergian dengan elemen thriller," tetapi jika ia harus memilih di antara keduanya, ia akan memilih komedi.
Rating IMDb yang diperolehnya adalah 6/10.
Sementara, Rotten Tomatoes memberinya rating 20%.(1)(2)(3)
Baca: FILM - Escobar: Paradise Lost (2014)
Baca: FILM - Warcraft : The Beginning (2016)
Sinopsis #
Sinopsis The Tourist - Film The Tourist mengisahkan tentang seorang guru matematika, Frank Tupelo (Johnny Depp) yang berlibur ke Eropa untuk menyembuhkan diri dari patah hati.
Bukannya liburan menenangkan, namun liburan tenangnya harus berubah menjadi petualangan dinamis ketika seorang wanita asing bernama Elise (Angelina Jolie) secara tidak sengaja melibatkannya dalam sebuah skenario pertarungan antara mafia.
Elise hanya menjalankan tugas dan sedang dalam misi menemukan orang yang ia cintai, Alexander Pearce.
Elise tak menyadari jika terkadang yang dicarinya sebetulnya selalu berada di sekitarnya.
Film ini mempunyai twist pada akhir kisah yang akan membuat para penontonnya terkejut.(4)
Pemeran #
Pemeran (1)
- Johnny Depp sebagai Frank Tupelo
- Angelina Jolie sebagai Elise Clifton-Ward
- Paul Bettany sebagai Inspector John Acheson
- Timothy Dalton sebagai Chief Inspector Jones
- Steven Berkoff sebagai Reginald Shaw
- Rufus Sewell sebagai The Englishman
- Christian De Sica sebagai Colonnello Lombardi
- Alessio Boni sebagai Sergente Cerato
- Daniele Pecci sebagai Tenente Narduzzi
- Giovanni Guidelli sebagai Tenente Tommassini
- Raoul Bova sebagai Conte Filippo Gaggia
- Bruno Wolkowitch sebagai Capitaine Courson
- Marc Ruchmann sebagai Brigadier Kaiser
- Julien Baumgartner sebagai Brigadier Ricuort
- François Vincentelli sebagai Brigadier Marion
Poster #
Poster (1)
Trailer #
Trailer (5)
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Kaka)
| Sutradara | Florian Henckel von Donnersmarck |
|---|
| Penulis Naskah | Florian Henckel von Donnersmarck, Christopher McQuarrie, Julian Fellowes |
|---|
| Rilis | 10 Desember 2010 |
|---|
| Genre | Action & Adventure, Mystery & Suspense, Romance |
|---|
| Rating IMDb | 6.0/10 |
|---|
| Rating Rotten Tomatoes | 20% |
|---|
| Studio | Columbia Pictures |
|---|
Sumber :
1. www.imdb.com
2. www.rottentomatoes.com
3. en.wikipedia.org
4. hepii.com
5. moviemaniacsDE