Informasi awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Waterworld adalah film Amerika bergenre aksi, petualangan, dan fiksi ilmiah yang dirilis tahun 1995 dan disutradarai Kevin Reynolds.
Naskah Waterworld ditulis oleh Peter Rader dan David Twohy.
Waterworld menceritakan kehidupan di Bumi ketika es kutub mencair dan menenggelamkan hampir seluruh daratan.
Pemeran Waterworld di antaranya Kevin Costner, Jeanne Tripplehorn, Dennis Hopper, dan R.D. Call.
Universal Pictures, Gordon Company, dan Davis Entertainment menjadi perusahaan produksi Waterworld.
Film berdurasi 135 menit ini menghabiskan biaya produksi $175.000.000 dan menghasilkan keuntungan $264.218.220.
Waterworld menggunakan bahasa Inggris.
Film ini mendapat nominasi Oscar untuk Best Sound.
Di IMDb, Waterworld mendapat rating 6.2,[1] sedangkan di Rotten Tomatoes film ini meraih rating 43%.[2]
Sinopsis #
Es di kutub mencair dan hampir seluruh daratan tenggelam oleh air laut.
Orang-orang yang tersisa mencoba beradaptasi dan bertahan hidup.
Beberapa masyarakat berhasil bertahan hidup berjauhan dari sesamanya.
Semua orang itu mencari tanah kering, sesuatu yang tidak pernah mereka lihat.
Sementara itu, seorang marinir yang tubuhnya bermutasi dan hidup sendirian terpaksa membantu seorang wanita dan gadis kecil yang dikejar pasukan jahat.[3]
Baca: FILM - Mars Needs Moms (2011)
Pemeran #
Pemeran
- Kevin Costner sebagai Mariner
- Chaim Jeraffi sebagai Drifter
- Rick Aviles sebagai Gatesman
- R.D. Call sebagai Enforcer
- Zitto Kazann sebagai Elder / Survivor
- Leonardo Cimino sebagai Elder
- Zakes Mokae sebagai Priam
- Luke Ka'ili Jr. sebagai Boy
- Anthony DeMasters sebagai Boy
- Willy Petrovic sebagai Boy
- Jack Kehler sebagai Banker
- Jeanne Tripplehorn sebagai Helen
- Lanny Flaherty sebagai Trader
- Robert A. Silverman sebagai Hydroholic
- Gerard Murphy sebagai Nord [4]
Poster #
Berikut ini poster film Waterworld:
Trailer #
Trailer[5]
(TribunnewsWiki/Tyo)
| Judul | Waterworld |
|---|
| Dirilis | 1995 |
|---|
| Perusahaan produksi | Universal Pictures, Gordon Company, dan Davis Entertainment |
|---|
| Sutradara | Kevin Reynolds |
|---|
| Penulis | Peter Rader dan David Twohy |
|---|
| Durasi | 135 menit |
|---|
| Bahasa | Inggris |
|---|
| Biaya produksi | $175.000.000 |
|---|
| Keuntungan | $264.218.220 |
|---|
| Rating Imdb | 6.2 |
|---|
| Rating Rotten Tomatoes | 43% |
|---|
Sumber :
1. www.rottentomatoes.com
2. www.imdb.com
3. www.youtube.com