Scott Deroue

Scott Deroue adalah pembalap Belanda yang menjadi runner-up Supersport 300 World Championship 2019


zoom-inlihat foto
pembalap-belanda-scott-deroue.jpg
Facebook/Scott Deroue
Pembalap Belanda Scott Deroue

Scott Deroue adalah pembalap Belanda yang menjadi runner-up Supersport 300 World Championship 2019




  • Informasi awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Scott Deroue adalah pembalap Belanda yang berkompetisi di Supersport 300 World Championship.

Pada 2014, Scott Deroue membalap di Moto3 World Championship.

Scott Deroue juga pernah mengkikuti Red Bull MotoGP Rookies Cup musim 2011-2013.[1]

Baca: Anna Carrasco

Baca: Federico Fuligni

Scott Deroue membalap di Supersport 300
Scott Deroue membalap di Supersport 300 (Facebook/Scott Deroue)

  • Karier awal #


Scott Deroue lahir pada 23 Desember 1995 di Nijkerkerveen, Belanda.

Dia sudah mengendarai pocket bike ketika berumur empat tahun.

Pada 2003-2008, dia mengikuti berbagai kejuaraan pocket bike dan memenangkan beberapa di antaranya.

Dia kemudian menjuarai Molenaar Honda NSF100 Championship pada 2009 dan mengikuti Dutch 125 Championship (ONK), setahun setelahnya.

Scott mendapat peringkat keempat pada ONK musim berikutnya.[2]

Scott Deroue membalap bersama Kawasaki
Scott Deroue membalap bersama Kawasaki (Facebook/Scott Deroue)

  • Red Bull MotoGP Rookies Cup #


Scott debut di Red Bull MotoGP Rookies Cup pada 2011.

Dia mendapat finish terbaiknya, ketiga, di Sachsenring dan Brno.

Musim debut diselesaikannya di peringkat ke-15.

Performanya meningkat tajam setahun kemudian, meraih tiga kemenangan, di Estoril 1 dan 2 dan Sachsenring.

Pembalap Belanda berhasil menjadi runner-up Red Bull MotoGP Rookies Cup 2012.

Setahun kemudian, dia mendapat satu kemenangan dan dua podium, dan meraih peringkat ketujuh.[3]

Baca: Calvin Jeremy

  • Moto3 World Championship #


Scott debut di kejuaraan dunia Moto3 pada 2014 bersama RW Racing GP.

Debut musimnya terasa berat karena dia sembilan kali gagal menyelesaikan balapan.

Finish terbaiknya ada di Argentina, posisi ke-17.

Dia mendapat peringkat ke-37 pada akhir musim.[4]

  • Motostar Moto3 dan Supersport 300 World Championship #


Scott pindah ke Motostar Moto3 dan berhasil menjuarainya pada 2015.[5]

Alumnus Red Bull MotoGP Rookies Cup ini debut di Supersport 300 World Championship pada 2017.

Membalap di tim MTM HS Kawasaki, dia mendapat dua kemenangan dan tiga podium.

Scott mendapat peringkat ketiga pada musim debut.

Setahun kemudian, dia mendapat sekali kemenangan dan dua podium, mengisi posisi ketiga.

Dia berhasil menjadi runner-up musim 2019 setelah mendapat dua kemenangan dan lima podium.[6]

Baca: Gary Cole

  • Palmares #


Supersport 300 World Championship

  • 2019: peringkat ke-2
  • 2018: peringkat ke-3
  • 2017: peringkat ke-3[7]

(TribunnewsWiki/Febri)



Nama Scott Deroue
Lahir Nijkerkerveen, 23 Desember 1995
Kebangsaan Belanda
Dikenal sebagai Pembalap motor profesional
Twitter @ScottDeroue95


Sumber :


1. rookiescup.redbull.com
2. www.motogp.com
3. www.bikesportnews.com
4. www.worldsbk.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2025 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved