Informasi #
TRIBUNNEWSWIKI.COM – Good Casting adalah drama Korea bergenre komedi action tentang tiga agen rahasia cantik diperankan Choi Kang Hee, Yoo In Young dan Kim Ji Young, yang melakukan penyelidikan untuk mencari kebenaran di balik korupsi sebuah perusahaan. (1)
Judul awal drama ini adalah Miscasting.
Drama Good Casting disutradarai oleh Choi Hyeong Hun berdasarkan naskah yang ditulis oleh Park Ji Ha.
Selain itu, drama Good Casting jyuga akan dibintangi oleh Lee sang Yeob, Jun U-KISS, serta Lee Jong Hyuk.
Good Casting dijadwalkan tayang pada 27 April di SBS. (2)
Baca: Drama Korea - How to Buy a Friend (2020)
Plot #
Baek Chan-Mi adalah agen rahasia legendaris untuk NIS.
Ttetapi, karena pekerjaannya yang berlebihan, menyebabkan bawahannya meninggal dan dia gagal untuk menangkap target yang dituju.
Baek Chan-Mi dihukum karena kasus yang gagal dan dia sekarang bekerja di tim keamanan cyber untuk NIS.
Baek Chan-Mi kemudian dipilih untuk menyamar dalam kasus yang melibatkan pencurian kekayaan intelektual di perusahaan terbesar Korea. (3)
Pemain #
Choi Kang Hee – Baek Chan Mi
Yoo In Young – Im Ye Eun
Kim Ji Young – Hwang Mi Soo
Lee Sang Yeob – Yoon Seok Ho
Lee Jong Hyuk – Dong Gwan Soo
Jun – Kang Woo Won
Jin Soo Hyun – Hyo Jin (3)
Baca: Drama Korea – Once Again (2020)
Baca: 5 Rekomendasi Drama Korea yang Tayang di Netflix, Dijamin Kamu Tak Akan Bosan saat di Rumah
| Judul | Good Casting |
|---|
| Sutradara | Choi Hyeong-Hun |
|---|
| Penulis | Park Ji-Ha |
|---|
| Tanggal Rilis | 27 April 2020 |
|---|
| Waktu tayang | Senin-Selasa 22.00 KST |
|---|
| Stasiun | SBS |
|---|
Sumber :
1. www.kompas.com
2. www.hancinema.net
3. asianwiki.com