Curug Siluwok

Curug Siluwok memliliki ketinggian sekitar 20 meter yang mengalir di lereng Pegunungan Menoreh.


zoom-inlihat foto
curug-siluwok.jpg
instagram/birotapemsetdadiy
Curug Siluwok

Curug Siluwok memliliki ketinggian sekitar 20 meter yang mengalir di lereng Pegunungan Menoreh.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Curug Siluwok adalah tempat wisata yang masih jarang dikunjungi wisatawan.

Bahkan ketika waktu liburan, tempat ini tak terlalu banyak dikunjungi wisatawan.

Walaupun begitu keindahannya tak bisa diragukan lagi.

Karena masih asri dan jarang terjamah maka curug ini memiliki pesona tersendiri.

Curug Siluwok memliliki ketinggian sekitar 20 meter.

Ditimpa oleh sinar mentari yang cerah, air terjun Curug Siluwok seakan berwarna biru jernih.

Airnya mengalir lembut di lereng Pegunungan Menoreh.

Curug Siluwok mempunyai aliran air yang tak terlalu deras, akan tetapi nyaris tegak lurus.

Alhasil, kolam air yang terbentuk pada bagian hilir air terjun ini tak terbilang dalam, cukup aman untuk berenang jika tetap berada di area tepi kolam.

Di area tepi-tepi, kedalaman kolam sekitar setinggi paha orang dewasa, dan semakin ke tengah semakin dalam. (1)(2)

Baca: Kedung Pedut

Baca: Air Terjun Tama’lulua

  • Lokasi dan Rute #


Curug Siluwok terletak di tempat yang mudah dijangkau.

Aksesbilitas dari dan menuju Curug Siluwok ini sudah layak dan bagus.

Sampai di parkiran, wisatawan harus melanjutkan perjalanan sekitar 600 m selanjutnya dengan berjalan kaki menyusuri rimbunnya pohon pohon dan jalan setapak.

Akan tetapi lokasi Curug Siluwok ini lumayan jauh dari pusat Kota Yogyakarta.Alamat dari Curug Siluwok tepatnya berada di Desa Keweron, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Rute menuju Curug Siluwok cukup mudah dicapai dan dilalui.Jika dari pusat Kota Yogyakarta, ke arah barat di Jalan KH. Ahmad Dahlan, kemudian lurus terus melewati Jalan Wates, sampai di perempatan ke arah utara ke Jalan Ringroaad Barat, lurus terus sampai di perempatan ke arah barat ke Jalan Godean, sampai di perempatan ke arah utara Ke Jalan Gedongan – Tempel,  jalan terus sampai di pertigaan ke arah barat melewati Jalan Daratan 3.

Setelah sampai pertigaan ke arah utara kemudian ke arah barat, lurus terus sampai di pertigaan ke arah selatan ke Jalan Kebon Agung lalu di pertigaan ke arah barat ke Jalan Raya Banjararum.

Kemudian sampai di perempatan belok ke arah utara menuju Jalan Nanggulan Mendut, sampai di pertigaan ke arah barat ke Jalan Kepiton.

Selanjutnya  lurus terus tetap berada di Jalan Kepiton, sampai pertigaan ke arah barat ke Jalan Samigaluh Boro, ikuti terus jalan yang ada hingga anda akan sampai di Curug Siluwok.

Jarak dari Kota Yogyakarta ke Curug Siluwok kurang lebih adalah 31,3 KM dan waktu tempuh normal kendaraan bermotor dari pusat Kota Yogyakarta menuju Curug Siluwok sekitar 1 jam. (3)

  • HTM dan Fasilitas #


Untuk menikmati keindahan curug yang satu ini, para pengunjung tidak dikenakan biaya retribusi sama sekali, alias gratis.

Sementara untuk parkir di Curug Siluwok pengunjung dikenakan tarif sebesar Rp 2.000 untuk Sepeda Motor dan Rp 5.000 untuk Mobil.

Fasilitas yang ada di Curug Siluwok bisa dikatakan masih minim.

Para wisatawan harus menyediakan keperluannya sendiri apa yang perlucdibawa.

Sama halnya dengan perbekalan, wisatawan juga harus membawa sendiri agar bisa mengkonsumsi bekal mereka saat bermain di curug ini. (3)

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Kaka)



Nama Curug Siluwok
Lokasi Desa Keweron, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta
Google Map -7.649045, 110.190102
   


Sumber :


1. nagantour.com
2. dolandolen.com
3. www.alodiatour.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved