Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Robot Overlords atau Our Robot Overlords merupakan sebuah film buatan Inggris yang disutradarai oleh Jon Wright.
Film tersebut diperankan oleh Callan McAuliffe, Ben Kingsley, dan Gillian Anderson.
Robot Overlords merupakan film bergenre fiksi-sains yang diproduksi oleh Piers Tempest.
Estimasi biaya untuk pembuatan film ini sebesar 21 juta dolar AS.
Pembuatan film ini dilakukan di Wales, Pulau Man, dan di Irlandia Utara.
Robot Overlords dirilis pertama kali pada 27 Maret 2015 di Inggris dan didistribusikon oleh Signature Entertainment.
Bahkan, film ini sempat dibuat novel dan video game yang diadaptasi dari film. (1)
Film yang bercerita tentang invasi robot ke bumi itu berhasil mendapat rating sebesar 4,6/10 dari IMDb.com. (2)
Naskah film ini ditulis oleh Mark Stay dan Jon Wright.
Robot Overlords mempunyai durasi 1 jam 30 menit.
Baca: FILM - The Strangers (2008)
Baca: FILM - Hello Ghost (2010)
Sinopsis #
Robot Overlords bercerita tentang invasi para robot dari luar angkasa ke bumi.
Invasi itu dilakukan dengan bertujuan untuk mengambil pengetahuan dan kecerdasan manusia.
Namun, mereka (para robot) datang tanpa kedamaian.
Mereka pun datang dengan mengakibatkan beberapa kerusakan, setelah itu para robot memerintahkan manusia untuk tinggal di rumah masing-masing.
Semua orang harus tinggal di rumah dan tidak boleh ada yang keluar.
Para robot pun memasang semacam alat pemindai pada semua manusia.
Alat itu digunakan untuk melacak keberadaan manusia.
Manusia yang tetap nekat dan tidak patuh dengan melanggar peraturan dengan keluar rumah tanpa izin robot, dalam waktu sepuluh detik mereka akan dibunuh.
Tidak semua manusia membenci invasi yang dilakukan oleh para robot tersebut, ebeberapa bahkan mendukung robot-robot itu untuk menjajah manusia.
Mereka disebut juga 'collaborators,' orang yang menghubungkan manusia dengan pararobot.
Di lain tempat, sekelompok anak mengetahui bagaimana cara mematikan alat pelacak yang dipasang oleh robot.
Awalnya mereka hanya menggunakannya untuk main-main.
Namun keahlian tersebut ternyata bisa berdampak lebih besar.
Salah satunya, untuk menemukan orang-orang yang sebelumnya hilang.
Salah satu anak itu adalah Sean Flynn (Callan McAuliffe), anak yang juga kehilangan ayahnya karena dikendalikan robot.
Dengan mematikan alat pelacak, dia bersama teman-temannya keluar rumah dan mencari ayahnya.
Namun upaya pencarian anak-anak untuk menemukan keluarga tidak mudah.
Mereka juga akan terhalang oleh para collaborators yang mengetahui keberadaan mereka.
Mereka pun harus siap dengan serangan robot yang tidak kenal ampun. (3)
Saat perjalanan tersebut, sang collaborators yang mereka temui adalah Robin Smythe.
Karena kejaian itu akhirnya, Sean dipasangi implan baru yang bertujuan untuk mengambil semua ingatan dan pikiran yang dia miliki.
Sayangnya, sebelum ingatan dan pikirannya sempat diambil oleh para robiot, teman-temannya berhasil menyelamatkannya.
Sekarang, Sean pun memiliki kekuatan untuk mengendalikan para robot.
Dia pun menggunakan kekuatannya untuk melawan para collaborators dan para robot.
Film ini ditutup dengan adegan pesta di sebuah kota dimana Sean, ayah, ibu dan semuanya bergembira merayakan berakhirnya invasi.
Tepat diakhir film, Sean melihat sesuatu yang jatuh dari sebuah kastil yang letaknya tidak jauh dari lokasi pesta. (4)
Pemeran
- Ben Kingsley sebagai Robin Smythe
- Gillian Anderson sebagai Kate
- Callan McAuliffe sebagai Sean Flynn
- Ella Hunt sebagai Alexandra
- James Tarpey sebagai Nathan
- Milo Parker sebagai Connor
- Craig Garner sebagai Mediator 452
- Tamer Hassan sebagai DWayne
- Steven Mackintosh sebagai Danny
- Geraldine James sebagai Monique
- Roy Hudd sebagai Morse Code Martin (5)
Trailer #
Berikut trailer resmi film Robot Overlords (2014) yang merupakan film asal Inggris.
(TribunnewsWiki.com/Restu)
| Nama Film | Robot Overlords |
|---|
| Genre | Sains-Fiksi |
|---|
| Sutradara | Jon Wright |
|---|
| Rating IMDb | 4,6/10 |
|---|
| Durasi Film | 1 jam 30 menit |
|---|
Sumber :
1. www.imdb.com
2. en.wikipedia.org
3. tirto.id
4. gitnayuda.blogspot.com