Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pantai Pedalen adalah pantai favorit wisatawan yang datang ke Kebumen, Jawa Tengah.
Pantai ini terkenal dengan pemandangan kapal-kapal nelayan yang biasa beroperasi lewat pantai ini.
Keunikan tempat wisaya ini yaitu pengunjung yang datang dapat melihat dari dekat bebatuan karang yang merupakan gugusan karst.
Bebatuan karst tersebut diperkirakan sudah berumur ratusan tahun.
Di dalam pantai ini juga terdapat gua peninggalan nenek moyang terdahulu. (1)
Pantai Pedalen terletak di Argopeni, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. (2)
Objek wisata ini berjarak 4,8 km dari jantung Kota Kebumen.
Di pantai ini pengunjung juga bisa menikmati Pos Observasi Bulan (POB) yang menjadi satu-satunya POB di pesisir selatan Pulau Jawa.
Keberadaan POB Pantai Pedalen menjadi rukyatul hilal untuk penentuan awal Ramadan maupun awal bulan hijriyah.
Lokasi POB ini merupakan satu diantara 100 pos rukyatul hilal tingkat nasional yang terdaftar di Kementerian Agama RI.
Selain itu, POB menjadi satu diantara tujuh pos rukyat hilal di Jawa Tengah setelah Masjid Agung Semarang Jawa Tengah, Pantai Karangjati Rembang, Pantai Kartini Jepara, Kendal, Tegal, Pekalongan, dan Observatorium Pendidikan Ponpes As-Salam Surakarta.
Fasilitas yang ada di Pantai Pedalen juga meliputi spot selfie seperti bukti love, bukit pandang, dan saung-saung pinggir pantai. (3)
Baca: Pantai Karang Bolong Pacitan
Baca: Pantai Lemah Abang
Daya Tarik #
Pantai Pedalen mengunggulkan keindahan pantai yang dikelilingi oleh bebatuan yang membentuk perbukitan karst.
Dari pinggi pantai, pengunjung juga bisa melihat pulau Nusakambangan dengan jelas.
Dari pantai ini, terlihat juga Pantai Ayah yang bisa dilihat dari gardu pandang Pantai Pedalen.
Objek yang menarik di pantai ini adalah deretan kapal-kapal nelayan yang diparkir rapi di pinggir pantai.
Jika pengunjung beruntung, pengunjung bisa melihat bagaimana nelayan pergi ke laut untuk mulai mencari ikan.
Kadang, pengunjung juga bisa menikmati keindahan laut dengan menyewa kapal nelayan. (4)
Di perbukitan di atas pantai ini, terdapat juga gardung pandang serta Pos Observasi Bulan (POB) yang bisa dinikmati oleh pengunjung.
Wisatawan yang datang dapat melihat sunset atau sunrise dari gardu pandang tersebut.
Selain menikmati keindahan pantai di tepi pegunungan karst, pengunjung bisa membeli ikan segar yang didapatkan dari nelayan.
Selain itu, pengunjung pun bisa melihat jejeran perbukitan karst dan pemandangan Pantai Ayah di sisi samping Pantai Pedalen. (5)
Fasilitas #
Fasilitas yang terdapat di Pantai Pedalen meliputi:
- Tempat Parkir
- Tempat Ibadah
- Toilet Umum
- Warung Makan
- Gardu Pandang
- Pos Observasi Bulan (6)
Baca: Bukit Jerit
Baca: Kabupaten Kebumen
Lokasi dan Akses #
Untuk menuju ke pantai ini, rute jika dari Jalur Lingkar selatan ( Jalan Raya Gombong), maka dari pertigaan Polsek Ijo masuk ke selatan mengikuti jalan ke arah Pantai Logendhing.
Kemudian dari Pantai Logendhing, pantai pedalen berjarak kurang lebih 2 km ke arah timur, menaiki jalan pegunungan kurang lebih 10 menit.
Pengunjung tidak perlu khawatir, karena akses jalannya sudah aspal dan cukup mudah.
Setelah naik kurang lebih 10 menit, nanti akan menjumpai pertigaan yang ada plang "Pantai Pedalen", ke arah kanan, dari situ tinggal menuruni jalan. P
engunjung cukup membayar Rp. 5.000 untuk retribusi sekaligus parkir motor.
Namun selama lebaran, tarif masuk pantai ini berubah menjadi Rp 7.500 (7)
| Nama Tempat Wisata | Pantai Pedalen |
|---|
| Lokasi | Argopeni, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah |
|---|
| Google Map | https://goo.gl/maps/EZR5uhSUMeDjCrEP7 |
|---|
Sumber :
1. www.kompasiana.com
2. www.inikebumen.net
3. jalanwisata.id
4. mykebumenwisata.blogspot.com