Green Day

Green Day merupakan band punk rock asal Amerika yang dibentuk pada tahun 1987 di Berkeley, California.


zoom-inlihat foto
green-day.jpg
instagram/green day
Kolase foto Green Day

Green Day merupakan band punk rock asal Amerika yang dibentuk pada tahun 1987 di Berkeley, California.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Green Day merupakan band punk rock asal Amerika yang dibentuk pada tahun 1987 di Berkeley, California.

Band rock Amerika yang menanamkan kekuatan mentah punk dengan sensibilitas pop melodi.

Liriknya sarat dengan menangkap kegelisahan yang ditimbulkan oleh remaja Amerika pada akhir abad ke-20 dan memasuki abad ke-21.

Band ini digawangi oleh band yang beranggotakan Billie Joe Armstrong (Vokal, Gitar), Jason White (gitar II), Mike Dirnt (Bass), dan Tre Cool (Drum).

Green Day merekam album pertama mereka, 39/Smooth.

Namun pada tahun yang sama, Tre Cool menggantikan menggantikan posisi drummer John Kiffmeyer yang keluar karena ingin melanjutkan kuliah.

Tré Cool mulai memberikan kontribusinya pada album kedua Green Day, Kerplunk, dan telah menjadi anggota tetap sejak itu.

Green Day sangat diakui karena keberhasilannya dalam membuat genre punk rock kembali terkenal, bersama-sama dengan Sublime, The Offspring, dan Rancid.(1)(2)(3)

 Baca: Linkin Park

Baca: Nirvana

  • Asal Nama #


Di masa perjuangan mereka, Billie Joe, Mike Dirnt, dan Tre Cool sempat kecanduan daun cannabis atau yang lebih dikenal dengan nama ganja.

Meski diketahui belakangan ini sembuh, tetapi Billie sempat menggambarkan kondisi tersebut lewat nama Green Day.

Nama Green Day ternyata bermakna 'Hari-hari yang hijau'.

Ketiganya bahkan mengabadikan momen tersebut lewat sebuah single bertajuk Green Day yang pada akhirnya diangkat sebagai nama band.

sungguh beruntung, meski nama band mereka berasal dari 'dunia haram', bukan berarti kalau band yang punya side project bernama Foxboro Hot Tubs dan The Network itu tak hanya berkarya di wilayah sama.

Kalau dilihat secara lirik, Green Day justru terkenal kritis dan punya banyak warna ketika berbicara tentang hidup dan cinta.

Album ketujuhnya, American Idiot, bahkan banyak dianggap banyak pendengar musik sebagai salah satu album yang paling berpengaruh di dunia. (3)

  • Lagu-Lagu Sempat Populer #


Lagu-lagu Green Day yang sempat populer (4) :

1. Waiting (2000)

Lagu ini ditulis oleh Billie Joe Armstrong.

Waiting masuk dalam album Green Day yang berjudul Warning.

Waiting bercerita mengenai seseorang yang telah lama menunggu sesuatu dalam hidupnya. 

2. Macy's Day Parade (2000)

Masih dari album yang sama, Macy's Day Parade rilis pada tahun 2000.

3. Minority (2000)

Lagu ini direkam di Studio 880, Oakland, California kemudian dirilis pada tahun 2000.

Ini merupakan lagu andalan Green Day dari album Warning.

Dan lagu ini berhasil menduduki nomor 1 di Billboard Chart pada tahun 2000. 

4. Warning (2000)

Lagu ini berhasil masuk ke Top 40 UK Singles Chart di Inggris.

5. Jesus Of Suburbia (2004)

Lagu ini berdurasi 9 menit 8 detik yang merupakan lagu terpanjang kedua dari Green Day setelah lagu Homecoming.

Lagu ini memiliki versi radionya yang hanya berdurasi 6 menit 26 detik (dipotong karena terlalu panjang).

6. American Idiot (2004)

American Idiot sangat kental dengan nuansa rock.

Single utama dari album American Idiot, lagu ini menjadi titik kesuksesan mereka yang besar.

7. Holiday (2004)

Masih dari album American Idiot, Green Day kembali merilis lagunya yang tak kalah fenomenal.

Mengikuti kesuksesan singel terdahulunya, Holiday masuk menjadi nomor satu di Hot Modern Rock Tracks dan Hot Mainstream Rock Tracks charts.

Lagu ini juga sangat populer di seluruh dunia.

8. Boulevard Of Broken Dreams (2004)

Boulevard Of Broken Dreams menjadi salah satu lagu yang disukai anak muda bahkan hingga saat ini.

Singel ketujuh dari American Idiot ini merupakan lagu midtempo moderat dengan liriknya  suram, namun merajai chart dunia.

9. Wake Me Up When September Ends (2004)

Billie Joe Armstrong meluapkan trauma masa lalunya di dalam lagu ini karena kematian ayahnya.

Dia berhasil membuat lirik lagu ini begitu dalam dan menyentuh.

Album American Idiot memang sukses menciptakan karya-karya yang berkualitas baik.

Wake Me Up When September Ends menjadi hits di seluruh dunia.

10. Know Your Enemy (2009)

Masuk dalam nominasi Teen Choice Award, Know Your Enemy menjadi singel pertama dari album 21st Century Breakdown.

11. 21 Guns (2009)

21 Guns masuk dalam nominasi Grammy untuk Best Rock Performance oleh Duo / Grup dengan Vokal dan Best Rock Song pada 2010.

Video musiknya yang unik itu disutradarai oleh Marc Webb. 

12. The Forgotten (2012)

Green Day dipercaya untuk mengisi soundtrack dari film The Twilight Saga: Breaking Dawn – Part 2.

Lagu Green Day kali ini mengusung instrumen lebih slowly.

(Tribunnewswiki.com/Kaa)



Nama Green Day
Klasifikasi Band
Asal California, USA
   


Sumber :


1. www.kaskus.co.id
2. www.imdb.com
3. www.liputan6.com
4. www.kaskus.co.id


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved