Informasi #
TRIBUNNEWSWIKI.COM – Lee Joon Hyuk merupakan aktor Korea Selatan yang terkenal lewat aktingnya di drama City Hunter dan Are You Human Too.
Lee Joon Hyuk adalah aktor Korea Selatan kelahiran tanggal 13 Maret 1984.
Lee Joon Hyuk merupakan lulusan Hanshin University jurusan Advertising and Public Relations.
Pada 2012, Lee Joon Hyuk mulai menjalani wajib militernya selama dua tahun.
Setelah bebas dari dinas militer pada 18 Maret 2014, Lee Joon Hyuk kemudian kembali berakting dalam sebuah film. (1)
Saat ini, Lee Joon Hyuk berada di bawah naungan agensi Ace Factory. (2)
Baca: Kim Seon Ho
Baca: Kim Hye Eun
Karier #
Lee Joon Hyuk melakukan debut aktingnya dengan tampil dalam drama berjudul First Wives Club.
Bahkan, aktingnya dalam drama tersebut membuat lee Joon Hyuk diganjar penghargaan sebagai Best New Star Award di SBS Drama Awards ke-16.
Setelah itu, Lee Joon Hyuk mulai mendapatkan beberapa peran pendukung, salah satunya dalah p[ada drama Three Brothers (2009).
Popularitas Lee Joon Hyuk semakin meningkat setelah bermain dalam drama I Am Legend (2010), City Hunter (2011), dan Man From the Equator (2012).
Tak hanya di Korea Selatan, Lee Joon Hyuk juga melebarkan kariernya hingga di China dengan membintangi drama China berjudul Half A Fairytale (2012).
Baca: Seo Kang Joon
Baca: Kim Min Kyu
Setelah keluar dari wajib militernya, Lee Joon Hyuk kemudian tampil dalam drama My Blooming Days (2014) sebagai karakter Kang Dong Wook.
Kemampuan akting Lee Joon Hyuk semakin diakui setelah memerankan karakter Ji Young Hoon dalam drama Are You Human Too? (3)
Setelah sukses dengan dua dramanya di 2019 yakni Designated Survivor: 60 Days dan The Lies Within, Lee Joon Hyuk akan membintangi drama Korea bertajuk 365: A Year of Defying Fate.
Pada drama tersebut, Lee Joon Hyuk didapuk menjadi pemeran utama pria dan menjadi lawan main aktris Nam Ji Hyun. (2)
Filmografi #
Film
- No Mercy (2019)
- Along With the Gods: The Last 49 Days (2018)
- Along With the Gods: The Two Worlds (2017)
- Two Rooms, Two Nights (2016)
- The Peach Tree (2012)
- I Saw the Devil (2010)
- Fortune Salon (2009)
Serial drama
- 365: Repeat The Year (MBC / 2020)
- The Lies Within (OCN / 2019)
- Designated Survivor: 60 Days (tvN / 2019)
- Life (JTBC / 2018)
- A Poem A Day (tvN / 2018)
- Are You Human? (KBS2 / 2018)
- Stranger (tvN / 2017)
- Naked Fireman (KBS2 / 2017)
- House of Bluebird (KBS2 / 2015)
- My Blooming Days (MBC / 2014)
- Man From the Equator (KBS2 / 2012)
- City Hunter (SBS / 2011)
- Secret Garden (SBS / 2010-2011)
- I Am Legend (SBS / 2010)
- Three Brothers (KBS2 / 2009)
- The City Hall (SBS / 2009)
- Star's Lover (SBS / 2008-2009)
- Worlds Within...... (KBS2 / 2008)
- The First Wives Club (SBS / 2007)
Film TV
- Summer Days; Yeo-Reum (JTBC / 2017) - Park Hae-Joon
- Drama Stage: Assistant Manager B and Love Letter (tvN / 2017) (4)
(Tribunnewswiki.com/Ami Heppy)
| Nama | Lee Joon Hyuk |
|---|
| Lahir | 13 Maret 1984 |
|---|
| Pendidikan | Hanshin University |
|---|
| Profesi | Aktor |
|---|
| Agensi | Ace Factory |
|---|
| Tinggi Badan | 180 cm |
|---|
Sumber :
1. miner8.com
2. www.idntimes.com
3. channel-korea.com
4. asianwiki.com