FILM - All Is Lost (2013)

Seorang pria berusaha bertahan hidup seorang diri di Samudra Hindia


zoom-inlihat foto
film-all-is-lost-2013.jpg
Imdb.com
Film All Is Lost (2013)

Seorang pria berusaha bertahan hidup seorang diri di Samudra Hindia




  • Informasi awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM – All Is Lost adalah film aksi, petualangan, dan drama yang dirilis pada 2013 dan disutradarai J.C. Chandor.

Naskah All Ist Lost juga ditulis oleh J.C. Chandor.

All Is Lost menceritakan seorang pria yang berusaha bertahan hidup seorang diri di Samudra Hindia.

Robert Redford menjadi satu-satunya pemeran All Is Lost.

Roadside Attractions, Before The Door Pictures, dan FilmNation Entertainment menjadi perusahaan produksi All Is Lost.

Film berdurasi 106 menit ini menghabiskan biaya produksi $9.000.000 dan menghasilkan keuntungan $13.627.519.

All Is Lost menggunakan bahasa Inggris.

Film All Is Lost (2013)
Film All Is Lost (2013) (Imdb.com)

Film ini mendapat satu nominasi Oscar untuk Best Achievement in Sound Editing.

Di IMDb, All Is Lost mendapat rating 6.9.[1]

Sementara di Rotten Tomatoes, film ini meraih rating 63%.[2]

Baca: FILM - I Am Hope (2016)

Baca: FILM - Moby Dick (2010)

  • Sinopsis #


Seorang pria berlayar seorang diri di kapalnya di Samudra Hindia.

Ketika bangun pada pagi hari, kapalnya ternyata tertabrak sebuah kontainer yang hanyut di lautan.

Hal ini membuat kapalnya berlubang dan dimasuki air pada kabinnya.

Dia bisa memperbaiki lubang, tetapi kemudian sadar bahwa kerusakan itu membuat banyak sistem elektronik dan komunikasi tidak bekerja.

Karena kerusakan ini, dia tidak dapat mengetahui dengan pasti posisinya di lautan.

Ketika badai terjadi, kondisi kapal memburuk dan dia hanya bisa menggunakan arus samudra untuk bergerak.

Sementara itu, persediaan makanan yang dia bawa mulai menipis.

Dia menggunakan apa saja yang tersisa agar bisa bertahan hidup.[3]

Baca: FILM - Cast Away (2000)

Baca: FILM - Sabtu Bersama Bapak (2016)

Film All Is Lost (2013)
Film All Is Lost (2013) (Imdb.com)

  • Pemeran #


Robert Redford sebagai Pria yang berlayar [3]

Film All Is Lost (2013)
Film All Is Lost (2013) (Imdb.com)

  • Poster #


Poster All Is Lost (2013) [5]

Poster All Is Lost (2013)
Poster All Is Lost (2013) (Imdb.com)

  • Trailer #


Trailer All Is Lost (2013) [6]

(TribunnewsWiki/Febri)



Judul All Is Lost
Dirilis 22 Mei 2013 (Prancis)
Sutradara J.C. Chandor
Penulis J.C. Chandor
Durasi 106 menit
Rumah produksi Roadside Attractions, Before The Door Pictures, dan FilmNation Entertainment
Bahasa Inggris
Biaya produksi $9.000.000
Keuntungan $13.627.519
Rating IMDb 6.9
Rating Rotten Tomatoes 63%


Sumber :


1. www.imdb.com
2. www.rottentomatoes.com
3. www.youtube.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved