Informasi awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM – Mary and Max adalah film animasi Australia bergenre komedi dan drama yang dirilis pada 2009 dan disutradarai Adam Elliot.
Naskah Mary and Max juga ditulis oleh Adam Elliot.
Mary and Max menceritakan persahabatan seorang gadis Australia bernama Mary dengan seorang pria Amerika bernama Max melalui surat selama 20 tahun.
Pengisi suara Mary and Max di antaranya Toni Collette, Philip Seymour Hoffman, Eric Bana, dan Patrick McCabe.
Melodrama Pictures menjadi rumah produksi Mary and Max
Film berdurasi 92 menit ini menghabiskan biaya produksi AUD8.240.000 dan menghasilkan keuntungan kumulatif dunia sebesar $1.739.445.
Mary and Max menggunakan bahasa Inggris dan Yiddi.
Film ini memenangkan Asia Pacific Screen Award untuk kategori Best Animated Feature Film dan ADG Award untuk kategori Best Direction in a Feature Film.
Di IMDb, Mary and Max mendapat rating 8.1.[1]
Sementara di Rotten Tomatoes, film ini meraih rating 92%.[2]
Sinopsis #
Pada pertengahan dekade 1970-an, seorang gadis Australia bernama Mary merasa kesepian dan tidak mempunyai teman.
Dia kemudian memilih sebuah nama di buku telepon Manhattan dan mengirim surat padanya
Orang yang dikiriminya surat bernama Max Horowitz, seorang Amerika berumur 44 tahun yang mengalami obesitas dan sindrom Asperger.
Max membalas surat Mary dan dimulailah korespondensi mereka selama 20 tahun.
Mereka saling memberi dukungan, nasihat, dan kesempatan untuk melihat kehidupan melalui perspektif yang berbeda.[3]
Baca: FILM - Hitman (2007)
Baca: FILM - The Golden Compass (2007)
Pengisi suara #
Pengisi suara Mary and Max (2009)
- Christopher Massey sebagai 911 Operator / Ambulance Voice / Derisive Observer
- Oliver Marks sebagaiAlleyway Bully One
- Daisy Kocher sebagai Alleyway Bully Two / Bird Injury Girl / Bus Stop Girl / Katherine Ramsa
- Daniel Marks sebagai Alleyway Bully Three
- Hamish Hughes sebagai Animals (Miscellaneous) / Mad Jury Member / Opera Singer Two
- Dan Doherty sebagaiBMX Bandit
- Julie Forsyth sebagai Bus Stop Mother / Kissing Woman
- Mandy Mao sebagai Cher the Chihuahua / Sonny the Chihuahua
- Eric Bana sebagaiDamien Popodopolous
- Patrick McCabe sebagai Datsun Sunny Driver
- Adam Elliot sebagai Dr. Bernard Hazelhof / Garbo Two / Grandpappy Ralph / Ivan Ruby Bevan / Mr. Ravioli / Postmaster / Runover Kitten / Worm
- Mr. Peck sebagai Ethel the Rooster
- Michael James Allen sebagai Ferrari Driver
- Bill Murphy sebagai Frankston Icebreaker One
- Shaun Patten sebagai Frankston Icebreaker Two
Poster #
Poster Mary and Max (2009) [5]
Trailer #
Trailer Mary and Max (2009) [6]
(TribunnewsWiki/Febri)
| Judul | Mary and Max |
|---|
| Dirilis | 9 April 2009 |
|---|
| Sutradara | Adam Elliot |
|---|
| Penulis | Adam Elliot |
|---|
| Durasi | 92 menit |
|---|
| Rumah produksi | Melodrama Pictures |
|---|
| Bahasa | Inggris dan Yiddi |
|---|
| Biaya produksi | AUD8.240.000 |
|---|
| Keuntungan | $1.739.445 |
|---|
| Rating IMDb | 8.1 |
|---|
| Rating Rotten Tomatoes | 92% |
|---|
Sumber :
1. www.imdb.com
2. www.rottentomatoes.com
3. www.youtube.com