Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - The Stranger merupakan serial pendek dari Netflix yang tayang pada 30 Januari 2020.
Serial ini dibuat dan diadaptasi dari novel asal Inggris dengan judul yang sama yang ditulis oleh Harlan Coben.
Cerita adaptasi serial ini ditulis ulang oleh Danny Brocklehurst dan Richard Armitage.
Serial pendek ini memiliki genre misteri dan thriller yang hadir dalam 8 episode.
Pembuatan serial ini dimulai pada bulan Maret 2019 di Manchester, Inggris.
Netflix sebelumnya telah mengumumkan pembuatan The Stranger pada bulan Januari 2019. (1)
Baca: Serial TV - The Crown (2016)
Baca: Serial TV - The Outsider (2020)
The Stranger mendapatkan rating 7.6/10 dari website resmi IMDb.com.
Daniel O'Hara dan Hannah Quinn ditunjuk sebagai sutradara serial ini.
Serial adaptasi ini bercerita tentang seorang wanita yang muncul secara tiba-tiba.
Kemudian, wanita asing ini pergi menemui seorang laki-laki dan menceritakan rahasia keluarganya yang ia kira sempurna. (2)
Sinopsis #
Seorang wanita misterius menghampiri seorang ayah bernama Adam Price.
Adam Price berasal dari keluarga sempurna, ia mempunyai istri bernama Corrine dan 2 anak laki-laki.
Wanita asing tersebut kemudian membeberkan rahasia yang disembunyikan oleh Corrine.
Ia berkata kepada Adam bahwa istrinya telah membohonginya dengan berpura-pura hamil.
Tidak hanya itu, ia menyuruh Adam untuk membuka file milik istrinya yang bernama 'Novelty Funsy' dan menyelidiki apa itu.
Setelah berkata demikian, ia kemudian menyuruh Adam melakukan pengecekan DNA ke kedua anak laki-lakinya.
Sesampainya di rumah, Adam langsung melakukan penyelidikan terhadap kebenaran yang diungkapkan si wanita misterius tersebut.
Ternyata, 'Novelty Funsy' merupakan sebuah perusahaan fiktif.
Adam kemudian menghubungi pihak bank untuk membantunya menemukan perusahaan tersebut.
Salah satu perusahaan fiktif yang tergabung dalam Novelty Funsy merupakan sebuah situs website kehamilan yang ternyata palsu.
Adam marah kepada Corinne dan meminta penjelasan. Tetapi Corinne beralasan akan menceritakan kebenaran kepadanya setelah acara penghargaan yang diadakan di sekolah anak mereka.
Saat Adam menerima penghargaan untuk Corinne, diam-diam Corinne melarikan diri.
Corinne meninggalkan teka-teki untuk dipecahkan Adam., mulai dari kenapa ia berbohong, siapa sebenarnya anak mereka dan siapa wanita yang tau kebohongan istrinya. (3)
Pemeran
- Richard Armitage sebagai Adam Price
- Dervla Kirwan sebagai Corinne Price
- Siobhan Finneran sebagai DS Johanna Griffin
- Jennifer Saunders sebagai Heidi Doyle
- Shaun Dooley sebagai Doug Tripp
- Paul Kaye sebagai Patrick Katz
- Kadiff Kirwan sebagai DC Wesley Ross
- Jacob Dudman sebagai Thomas Price
- Anthony Head sebagai Edgar Price
- Brandon Fellows sebagai Mike Tripp
- Hannah John-Kamen sebagai Wanita Misterius
- Stephen Rea sebagai Martin Killane
- Kai Alexander sebagai Dante Gunnarsson
- Tamica Greenaway sebagai DC Marisa Desford
- Lily Loveless sebagai Ingrid Prisby (4)
Trailer #
Berikut trailer resmi The Stranger yang sudah ditayangkan di Netflix pada 30 Januari 2020.
(TribunnewsWiki.com/Restu)
| Nama Serial TV | The Stranger |
|---|
| Stasiun TV | Netflix |
|---|
| Genre | Misteri, Drama, Thriller |
|---|
| Rating IMDb | 7.6/10 |
|---|
| Sutradara | Daniel O'Hara dan Hannah Quinn |
|---|
Sumber :
1. en.wikipedia.org
2. www.imdb.com
3. www.radiotimes.com