FILM - Nikah Yuk! (2020)

Nikah Yuk! tayang di bioskop pada 6 Februari 2020 yang mengusung genre drama.


zoom-inlihat foto
nikah-yuk-kuy.jpg
Instagram/film_nikahyuk
Nikah yuk!

Nikah Yuk! tayang di bioskop pada 6 Februari 2020 yang mengusung genre drama.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Nikah Yuk! merupakan film Indonesia bergenre drama.

Film ini tayang di bioskop pada 6 Februari 2020.

Nikah Yuk! terinspirasi dari kisah nyata sang sutradara, Adhe Dharmastriya. (1)

Sang sutradara dan penulis skenario Nikah Yuk! merasa terjebak pada pertanyaan 'kapan nikah?'.

Jadi sesuai namanya, Nikah Yuk! berkutat tentang rencana pernikahan.

Ceritanya lalu dikemas semenarik mungkin.

Kisahnya menjadi seputar seorang pria yang 'dijebak' menikah oleh orangtuanya.

Pria ini kemudian menemukan belahan jiwanya saat berada di Jepang.

Setting film produksi Lens Cinema sebagian berada di Jepang dan sisanya di Indonesia.

(dari kiri) Sutradara Adhe Dharmastriya, Marcell Darwin, Aliyah Fauziah, dan Jessica Veranda dalam jumpa pers di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Minggu (23/6/2019).
(dari kiri) Sutradara Adhe Dharmastriya, Marcell Darwin, Aliyah Fauziah, dan Jessica Veranda dalam jumpa pers di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Minggu (23/6/2019). (KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA)

  • Sinopsis #


Arya (Marcell Darwin) seorang fotografer yang dipaksa menikah muda oleh orang tuanya. (2)

Arya menolak karena masih ingin mengejar karir dan mempertahankan hubungan dengan pacar pilihannya, Neyna (Aliyah Faizah).

Kedua orang tuanya membuat strategi untuk menjodohkannya, hingga suatu hari Arya tidak sengaja bertemu Lia (Yuki Kato), seorang komikus muda.

Pertemuannya dengan Lia membawa Arya ke dalam kebimbangan, jatuh dan patah hati secara bersamaan.

  • Pemain
    • Yuki Kato sebagai Lia
    • Marcell Darwin sebagai Arya
    • Fico Fachriza sebagai Rico
    • Ananta Rispo sebagai Frans
    • Aliyah Fauziah sebagai Neyna
    • Dwi Akraniza Aprilia sebagai Gladys
    • Agung Sadana sebagai Ricky
    • Jessica Veranda sebagai Annisa
    #


  • Poster
    #


  • Trailer
    #




Judul Film Nikah Yuk!
Tayang 6 Februari 2020
Sutradara Adhe Dharmastriya
Penulis Andri Cahyadi, Adhe Dharmastriya
Rumah Produksi Lens Cinema
Instagram film_nikahyuk
YouTube Lens Cinema


Sumber :


1. entertainment.kompas.com
2. video.tribunnews.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved