FILM - Forever My Girl (2018)

Forever My Girl adalah film drama romantis Amerika yang rilis pada 19 Januari 2018 di Amerika Serikat. Film Forever My Girl ditulis dan disutradarai oleh Bethany Ashton Wolf berdasarkan novel karya Heidi McLaughlin. Forever My Girl dibintangi Alex Roe, Jessica Rothe, Abby Ryder Fortson, dan Travis Tritt.


zoom-inlihat foto
forever-my-girl-63682.jpg
IMDb
Forever My Girl (2018)

Forever My Girl adalah film drama romantis Amerika yang rilis pada 19 Januari 2018 di Amerika Serikat. Film Forever My Girl ditulis dan disutradarai oleh Bethany Ashton Wolf berdasarkan novel karya Heidi McLaughlin. Forever My Girl dibintangi Alex Roe, Jessica Rothe, Abby Ryder Fortson, dan Travis Tritt.




  • Informasi Awal #


TRIBUNEWSWIKI.COM - Forever My Girl adalah film drama romantis Amerika yang rilis pada 19 Januari 2018 di Amerika Serikat.

Film Forever My Girl ditulis dan disutradarai oleh Bethany Ashton Wolf berdasarkan novel karya Heidi McLaughlin.

Forever My Girl dibintangi Alex Roe, Jessica Rothe, Abby Ryder Fortson, dan Travis Tritt.

Forever My Girl mendapat ulasan negatif dari para kritikus film, yang mengkritik penulisan dan chemistry antara para aktor serta membandingkannya dengan film-film Nicholas Sparks.

Namun, pendapat penonton lebih positif, dan film ini sukses meraup pendapatan box office $ 16 juta dengan anggaran $ 3,5 juta.

Film ini mengisahkan kembalinya musisi desa, Liam (Alex Roe) ke kampung halamannya.

Sebelum merintis karirnya delapan tahun lalu, ia meninggalkan pacarnya di altar, Josie (Jessica Rothe).

IMDb memberi skor 6.7 untuk Forever My Girl. (1)

Sementara Rotten Tomatoes hanya memberi nilai 24% (tomatometer) dengan skor dari penonton yang cukup tinggi sekitar 80%. (2)

Baca: Film - The Sun is Also a Star (2019)

Cuplikan Forever My Girl (IMDb)

  • Sinopsis #


Di Saint Augustine, Louisiana, ada seorang gadis, Josie yang ditinggalkan di altar oleh tunangannya, Liam.

Delapan tahun kemudian, Liam menjadi penyanyi country yang sukses.

Sehari setelah konsernya di New Orleans, Liam mengetahui bahwa Mason, salah satu pengiring pria di pernikahannya, telah tewas dalam kecelakaan mobil.

Liam kembali ke St. Augustine dan menghadiri pemakaman Mason.

Meskipun Liam berusaha untuk kembali diam-diam, Josie tetap mengenalinya.

Setelah pemakaman Mason, Josie mendekati Liam dan kembali berbicara dengan mantannya.

Liam pun tinggal bersama ayahnya, Pastor Brian, meskipun ayahnya kesal bahwa Liam tidak pernah menghubunginya setelah menjadi terkenal.

Josie rupanya mempunyai anak perempuan yang tak lain adalah buah hati Liam.

Lalu akankah hubungan Liam dan Josie akan kembali lagi?

Akankah Liam kembali dan menetap bersama keluarganya atau memilih meninggalkan mereka demi karir musiknya? (3)

Baca: FILM - Teman Tapi Menikah 2 (2020)

Cuplikan Forever My Girl (IMDb)

  • Pemain #


Alex Roe sebagai Liam

Jessica Rothe sebagai Josie

Abby Ryder Fortson sebagai Billy

Travis Tritt sebagai Walt

Peter Cambor sebagai Sam

 Gillian Vigman sebagai Doris

Judith Hoag sebagai Dr. Whitman

Tyler Riggs sebagai Jake (as Stephen T. Riggs)

John Benjamin Hickey sebagai Pastor Brian

Morgan Alexandria sebagai Kiera

Lauren Gros sebagai Laura

Terayle Hill sebagai Mason

James Rackley sebagai Johnny

Cuplikan Forever My Girl (IMDb)

Divina Cook sebagai Mrs. Boudreaux

Jason Davis sebagai Mr. Guillory

Adam Drescher sebagai Freddy

Whitney Goin sebagai Vivian

Cody Alan sebagai Cody Alan

Jacob Yakob sebagai Reporter #1

Amy Meridith sebagai Female Concierge

Keila J. Brown sebagai AT&T Worker (as Keila Brown)

Ian Gregg sebagai AT&T Worker #2

Rita Glynn sebagai Lydia

Rhoda Griffis sebagai Mrs. Quinn

Catherine Dyer sebagai Ellen

Caitlin Harris sebagai Loretta

G. Peter King sebagai Pat

John Gordon sebagai Flight Attendant

Fayrouz Naciri sebagai Liam's Mom

Arielle Bowden sebagai Sara

Rich Maresco sebagai Helicopter Pilot (as Richard Marasco)

Cuplikan Forever My Girl (IMDb)

Erik Bello sebagai Bodyguard

Alex Huff sebagai Bigger Kid

Emmie Hunter sebagai Lucy

Lillian Ellen Jones sebagai Molly

Bella Lotz sebagai Clementine (4)

Baca: FILM - Milea: Suara dari Dilan (2020)

  • Poster
    Poster Forever My Girl
    Poster Forever My Girl (IMDb)
    #


  • Trailer #


(Tribunnewswiki.com/Ekarista)



Judul film Forever My Girl
Genre Drama Romantis
Tanggal Rilis 19 Januari 2018 di Amerika Serikat
Durasi 104 menit
Sutradara Bethany Ashton Wolf
Penulis Bethany Ashton Wolf (naskah)
Heidi McLaughlin (novel)
Produksi LD Entertainment
Distributor Roadside Attractions
Akun Instagram @forevermygirlthemovie


Sumber :


1. www.imdb.com
2. www.rottentomatoes.com
3. www.imdb.com
4. www.imdb.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Red CobeX (2010)

    Red CobeX adalah sebuah film komedi Indonesia yang
  • Film - Utusan Iblis (2025)

    Utusan Iblis adalah sebuah film horor Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved