Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Cheese in the Trap merupakan film Korea Selatan yang dirilis tahun 2018.
Cheese in the Trap yang bergenre romantis ini disutradarai oleh Kim Je-young.
Sebenarnya, Cheese in the Trap merupakan film yang diadaptasi dari Webtoon dengan judul yang sama.
Webtoon tersebut ditulis oleh Soonkki.
Berdurasi 116 menit, film yang dibintangi Park Hae-jin, Oh Yeon-seo, dan Park Ki-woong, ini akan memanjakan penonton.
Cheese in the Trap didistribusikan oleh Little Big Pictures. (1)
Baca: FILM - Bumblebee (2018)
Sinopsis #
Hong Seol (diperankan Oh Yeon-seo) merupakan seorang mahasiswa biasa.
Diceritakan ia sibuk bekerja paruh waktu.
Hal itu harus dilakukan oleh Hong Seol demi membayar sekolah dan memenuhi kebutuhan hidupnya.
Sementara itu, Yoo Jung (diperankan Park Hae-jin) merupakan senior Hong Seol di universitas yang sama.
Yoo Jung terlihat sempurna.
Ia datang dari keluarga yang kaya, tampan, dan memiliki sikap yang baik kepada orang lain.
Meski demikian, Hong Seol justru merasa tidak nyaman dengan Yoo Jung.
Tiba-tiba lelaki tersebut mendatangi Hong Seol dan mengajaknya berkencan. (1)
Baca: FILM - Hunter Killer (2018)
Pemeran #
Park Hae-jin sebagai Yoo Jung
Oh Yeon-seo sebagai Hong Seol
Park Ki-woong sebagai Baek In-ho
Yoo In-young sebagai Baek In-ha
Kim Hyun-jin sebagai Keon Eun Taek
Sandara Park sebagai Jang Bo-ra
Oh Jong-hyuk sebagai Oh Young-Gon
Moon Ji-yoon sebagai Kim Sang-Cheol
Go Min-si sebagai female junior (2)
Trailer #
Pencapaian #
Cheese in the Trap mampu menempati tempat ketiga di box office lokal di hari pertama ketika dirilis.
Di hari tersebut, terhitung Cheese in the Trap mampu menarik 32.805 penonton.
Film ini ditayangkan sebanyak 1636 kali dalam 346 layar di bioskop CGV.
Di minggu pertama setelah dirilis, Cheese in the Trap sudah menarik 106.196 penonton dan menempati posisi kelima box office. (3)
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/A Nur)
| Judul | Cheese in the Trap |
|---|
| Kategori | Film |
|---|
| Negara | Korea Selatan |
|---|
| Tahun | 2018 |
|---|
| Sutradara | Kim Je-young |
|---|
| Durasi | 116 menit |
|---|
| Distributor | Little Big Pictures |
|---|
Sumber :
1. asianwiki.com
2. www.imdb.com
3. en.wikipedia.org