Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Ahmad Birrul Walidain atau Birrul Walidain adalah seorang pesepak bola profesional asal Indonesia.
Saat ini, Birrul Walidain bermain untuk klub asal Indonesia, Persela Lamongan.
Birrul Walidain lahir di Lamongan, Jawa Timur, Indonesia, 14 Desember 1995.
Orang tua dari Birrul Walidain adalah Kasmadi dan Sri Mukti.
Birrul Walidain adalah anak kedua dari tiga bersaudara.
Posisi pemain bertinggi 177 cm itu adalah penyerang.
Awal Karier #
Birrul Walidain berasal dari keluarga yang relijius.
Kedua orangtuanya merupakan pengurus organisasi Muhammadiyah di Lamongan. (1)
Birrul Walidain pun mengawali langkah sebagai pesepak bola dengan memasuki sekolah sepak bola (SSB) yang terafiliasi dengan Muhammadiyah.
Baca: Dian Agus Prasetyo
Birrul Walidain pun masuk ke SSB Hizbul Wathan (HW) di Babat, Lamongan sejak usia 13 tahun.
Berkat gemblengan di SSB HW Babat itulah, bakat Birrul Walidain membuatnya masuk ke Persela Lamongan dan juga pernah masuk tim Porprov Lamongan. (2)
Persela Lamongan #
Birrul Walidain pun masuk ke tim muda Persela Lamongan.
Ketika berusia 16 tahun, Birrul Walidain bahkan beberapa kali menjadi kapten di tim U-17 dan masuk tim U-17.
Baca: Ahmad Baasith
Baca: Demerson
Perkembangan Birrul Walidain semakin pesat dengan klub berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut.
Sejak musim 2016, Birrul Walidain sudah masuk ke tim senior Persela Lamongan.
Meski begitu, Birrul Walidain menjalani debut profesionalnya dalam laga PSM Makassar versus Persela Lamongan, 1 April 2017 di Liga 1 musim 2017. (3)
Birrul Walidain pun cukup berkembang secara baik di Persela Lamongan.
Sejak musim 2017, dirinya seringkali menjadi pemain andalan di sektor bek kanan.
Bahkan pada Liga 1 2018, Birrul Walidain menjadi kapten di Persela Lamongan meski masih berusia 23 tahun. (4)
Baca: Hambali Tolib
Baca: Alex dos Santos
Pada musim 2019, Birrul Walidain masih menjadi kapten di Persela Lamongan meski statusnya menjadi wakil kapten setelah bek tengah Aris Satriya.
Selain fasih dimainkan sebagai bek kanan, Birrul Walidain juga bisa diplot sebagai bek kiri.
Statistik #
Klub
Persela Lamongan
83 penampilan dan 4 gol (2016-hingga kini)
(Tribunnewswiki.com/Haris)
| Nama | Ahmad Birrul Walidain |
|---|
| Lahir | Lamongan, Jawa Timur, Indonesia, 14 Desember 1995 |
|---|
| Kebangsaan | Indonesia |
|---|
| Profesi | Pesepak bola |
|---|
| Posisi | Bek kanan |
|---|
| Klub | Persela Lamongan |
|---|
| Orang tua | Kasmadi dan Sri Mukti |
|---|
| @birrulwalidain14 |
Sumber :
1. pwmu.co
2. pwmu.co
3. web.archive.org
4. www.tribunnews.com