TRIBUNNEWSWIKI.COM - Band funk rock asal California, Amerika Serikat, Red Hot Chili Peppers membagikan kabar mengejutkan tentang kembalinya gitaris John Frusciante.
John Frusciante dipastikan kembali gabung ke dalam band setelah hampir satu dekade hengkang.
Kabar tersebut diunggah oleh akun Instagram Red Hot Chili Peppers, pada Minggu (15/12/2019) waktu setempat.
John Frusciante bakal menggantikan posisi Josh Klinghoffer yang memutuskan hengkang.
"Red Hot Chili Peppers mengumumkan bahwa kami akhirnya berpisah dengan gitaris yang telah bersama kami selama 10 tahun terakhir, Josh Klinghoffer," tulis Red Hot Chili Peppers dalam unggahannya, dilihat Tribunnewswiki.com, Senin(16/12/2019).
Red Hot Chili Peppers menyanjung keberadaan Josh Klinghoffer selama memperkuat band.
Menurut mereka, Josh Klinghoffer adalah musisi yang begitu dihormati.
"Kami sangat berterima kasih atas waktu kami bersamanya, dan berbagai hal yang ia bagikan kepada kami," tulis mereka.
Kemudian, informasi berikutnya cukup mengejutkan.
Sebab, Red Hot Chili Peppers memastikan 'kepulangan' John Frusciante, yang sebelumnya hengkang pada 2009 silam.
"Kami juga mengumumkan, dengan antusiasme yang tinggi, bahwa John Frusciante akan kembali ke grup. Terima kasih," tulis Red Hot Chili Peppers.
Kembalinya John Frusciante disambut antusias fans Red Hot Chili Peppers.
Memang, sejak Josh Klinghoffer mengisi departemen gitar, tak sedikit yang mendambakan kembalinya John Frusciante.
Anggota Red Hot Chili Peppers yang lain, Flea dan Chad Smith, tak kalah antusias dengan mengunggah pengumuman serupa.
Sosok John Frusciante turut andil dalam sebagian besar hits milik Red Hot Chili Peppers.
Tercatat, ia terlibat dalam penggarapan album Mother's Milk, Blood Sugar Sex Magik, Californication, By The Way dan Stadium Arcadium.
John Frusciante bergabung bersama RHCP di tahun 1989.
Ia menggantikan Hillel Slovak yang over dosis di tahun 1988.
John Frusciante sukses memberi penyegaran bagi Red Hot Chili Peppers yang kala itu memang tengah terpuru.
Bersama drummer Chad Smith yang masuk sebagai drummer, Red Hot Chili Peppers merilis album 'Mother's Milk' di tahun 1989.
Album tersebut sukses membawa mereka melesat ke posisi 53 di US Billboard 200.
Dua tahun berikutnya, Red Hot Chili Peppers mendulang sukses lebih besar berkat album 'Blood Sugar Sex Magik' (1991).
Lewat nomor 'Give It Away', Red Hot Chili Peppers pun sukses memenangkan kategori 'Best Hard Rock Performance with Vocal di Grammy Awards 1992.
Kemudian, single 'Under the Bridge' pun mencatatkan sejarah baru dengan bertengger di posisi 2 US Billboard Hot 100.
Hanya saja, John Frusciante tak bahagia dengan pencapaian itu.
Ia malah frustasi karena tidak bisa mengikuti pola hidup seorang rockstar.
John Frusciante pun memutuskan hengkang.
Ia digantikan oleh gitaris Dave Navarro.
Namun, John Frusciante kembali bergabung ke Red Hot Chili Peppers di tahun 1998.
Mereka lantas melepas album 'Californication' (1999) dengan berbagai hit single, seperti 'Scar Tissue' dan 'Otherside'.
Album 'By the Way' rilis pada 2002 dan kerap disebut-sebut sebagai karya terbaik John Frusciante bersama Red Hot Chili Peppers.
Namun, setelah merilis album 'Stadium Arcadium' yang sukses memenangkan Grammy Awards 2007, John Frusciante lagi-lagi justru hengkang dari Red Hot Chili Peppers.
Kala itu, John Frusciante disebut tak lagi memiliki ketertarikan untuk bermain gitar.
Posisinya akhirnya digantikan oleh Josh Klinghoffer.
Kini, John Frusciante memutuskan untuk kembali.
Kolaborasi dengan Dewa Budjana
Gitaris Dewa Budjana meluncurkan album ke-10nya, album ini bertajuk 'Mahandini'.
Budjana juga berkolaborasi dengan musisi dan penyanyi yang memang sudah memiliki namanya masing-masing yaitu Jordan Rudess (Keyboard), Marco Minnemann (Drum), Mohini Dey (Bass, Konokol), Mike Stern (Gitar), John Frusciante (Vokal), dan Soimah Pancawati (Vokal).
John Frusciante sendiri merupakan vokalis dan gitaris yang pernah bergabung dengan Red Hot Chili Peppers.
"In termasuk hal unik dalam kedekatan saya dengan John Frusciante. Karena jarang ada yang bisa ngajak dia kerja bareng," ujar Budjana saat konfrensi pers perilisan album ke-10 di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (10/12/2018), dikutip dari Tribunnews.com.
Budjana menceritakan pengalamannya saat mengajak John Frusciante untuk berkolaborasi hingga di undang kerumahnya.
"Ya banyak sekali pengalaman yang unik yang saya rasakan sama John Frusciante saya diundang kerumahnya," katanya.
Gitaris band Gigi ini mengaku sempat khawatir saat membawa anak dan istrinya kerumah John namun kekhawatiran itu hilang saat disambut baik oleh John.
"Jadi kaya temen keluarga gitu. Karena disana jarang nerima tamu kan ini sangat terbaik banget," katanya.
Mengajak John ikut bergabung dalam albumnya ini merupakan hal yang sulit menurut Budjana karena jarang ada musisi yang diterima langsung, Iapun mengaku sudah melakukan pendekatan sejak 2013 lalu.
"Sangat susah.
Saya yakin ga banyak yang ada apa lagi dirumah fotonya sama dia saya yakin ga ada," ujarnya.
"Ya saya 2013 ketemu ya dia bahas album saya terus dia seneng lagu saya.
Ya berlanjut terus.
Setiap saya ngomong apa dia oke-oke aja gitu," tambahnya.
(Tribunnewswiki.com/Putradi Pamungkas)