Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Forgotten merupakan film Korea Selatan yang bergenre misteri thriller.
Disutradarai oleh Jang Hang Jun, film Forgotten dibintangi oleh Kang Ha Neul, Kim Moo Yul, Moon Sung Geun, dan Na Young Hee. (1)
Film Forgotten mengisahkan tentang kebenaran kasus pembunuhan yang mengendap dalam memori Yoo Seok (Kim Moo Yeol) yang kehilangan ingatannya.
Sementara itu, Jin Seok (Kang Ha Neul) mencoba mencari tahu kebenaran kejadian yang menimpa kakaknya.
Film Forgotten ini mulai tayang di Korea Selatan pada 29 November 2017.
Baca: FILM - The Mercy
Sinopsis #
Jin Seok (Kang Ha Neul) pindah ke rumah baru bersama kakaknya Yoo Seok (Kim Moo Yul), ibu (Na Young Hee) dan ayah (Moon Sung Geun).
Jin Seok diketahui menderita hipersensitivitas, ia harus hidup dengan obat-obatan untuk dapat hidup normal. (2)
Suatu malam hujan turun, Jin Seok melihat kakak laki-lakinya dilemparkan ke sebuah van oleh sekelompok pria.
Kemudian, 19 hari berlalu, Yoo Seok kembali ke rumah, namun ia tidak mengingat kejadian dari kepergiannya.
Jin seok memperhatikan perubahan yang terjadi dalam kepribadian dan perilaku kakak laki-lakinya.
Ia mulai curiga bahwa orang yang kembali bukan Yoo Seok.
Sementara itu Jin Seok terus mendengar suara dari ruang terkunci di gudang rumah pemilik sebelumnya.
Baca: FILM - Lady and the Tramp (2019)
Pemain #
Berikut pemain film Forgotten :
Kang Ha Neul sebagai Jin Seok
Kim Moo Yul sebagai Yoo Seok
Moon Sung Geun sebagai Ayah
Na Young Hee sebagai Ibu
Nam Myung Ryul sebagai Profesor Choi
Lee Na Ra sebagai Istri Profesor Choi
Bae Sung Il sebagai orang misterius 1
Lee Soon Won sebagai orang misterius 2
Baca: Kang Ha Neul
Trailer #
Berikut trailer film Forgotten :
Poster #
Berikut poster film Forgotten :
(TRIBUNNEWSWIKI/Afitria)
| Judul | Forgotten |
|---|
| Judul Korea | Gieokui Bam |
|---|
| Sutradara | Jang Hang Jun |
|---|
| Penulis | Jang Hang Jun |
|---|
| Genre | Horror | Thriller |
|---|
| Durasi | 109 menit |
|---|
| Rilis | 29 November 2017 |
|---|
| Rating (Imdb) | 7,4/10 |
|---|
| Bahasa | Korea |
|---|
| Negara | Korea Selatan |
|---|
Sumber :
1. asianwiki.com
2. www.layar.id
3. inikpop.com
4. www.imdb.com