Fitra Ridwan

Fitra Ridwan merupakan pemain asal Aceh yang pernah bermain di Persiraja Banda Aceh, Persegres Gresik dan Persebaya Surabaya. Sejak Liga 1 2017, Fitra Ridwan bermain di Persija Jakarta.


zoom-inlihat foto
fitra-ridwann.jpg
Instagram @fitraridwans
Fitra Ridwan

Fitra Ridwan merupakan pemain asal Aceh yang pernah bermain di Persiraja Banda Aceh, Persegres Gresik dan Persebaya Surabaya. Sejak Liga 1 2017, Fitra Ridwan bermain di Persija Jakarta.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Fitra Ridwan Salam atau Fitra Ridwan adalah seorang pesepak bola profesional asal Indonesia.

Saat artikel ini ditulis pada Sabtu (23/11/2019) Fitra Ridwan bermain untuk klub asal Indonesia, Persija Jakarta.

Fitra Ridwan lahir di Banda Aceh, Aceh, Indonesia, 16 Maret 1994.

Fitra Ridwan adalah anak dari mantan pemain Persiraja Banda Aceh, Ridwan Salam. (1)

Fitra Ridwan memiliki istri bernama Rita Nadhira dan pasangan ini dikaruniai anak bernama Mikhayla.

Posisi pemain bertinggi 169 cm itu adalah gelandang serang.

  • Awal Karier #


Fitra Ridwan mendapat bimbingan langsung dari ayahnya yang merupakan mantan pesepak bola.

Fitra Ridwan pernah bermain di PSBL U-12 dan mewakili Aceh di Piala Danone 2005. (2)

Baca: Teuku Muhammad Ichsan

Kemudian, berkat bimbingan ayahnya Fitra Ridwan mampu masuk ke tim PPLP Aceh.

Bakat Fitra Ridwan pun membawanya ke PSGL Gayo Lues pada musim 2011-12.

Permainan apiknya di Gayo Lues, membuatnya  dipinang oleh klub besar dari Aceh, Persiraja Banda Aceh pada musim 2013.

Fitra Ridwan menggiring bola ketika bermain untuk Persiraja Banda Aceh.
Fitra Ridwan menggiring bola ketika bermain untuk Persiraja Banda Aceh. (acehkita.com)

  • Aceh dan Gresik #


Pada musim 2013, Fitra Ridwan bermain di Liga Primer Indonesia dengan memperkuat Persiraja Banda Aceh.

Fitra Ridwan bermain cukup apik dengan mencetak tiga gol di musim tersebut.

Fitra Ridwan bermain di Laskar Rencong hingga musim 2014. (3)

Baca: Novri Setiawan

Baca: Hambali Tolib

Pada 2015, meski liga dihentikan, Fitra Ridwan kemudian bergabung dengan Persegres Gresik yang berlaga di Piala Presiden dan Piala Jenderal Sudirman.

Kolaborasi Fitra Ridwan dan Riko Simanjutak sempa membuat Persegres Gresik naik daun pada era tersebut.

Fitra Ridwan (kuning) berseragam Persegres Gresik.
Fitra Ridwan (kuning) berseragam Persegres Gresik. (Tribunnews.com)

  • Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta #


Fitra Ridwan pun bergabung dengan Persebaya Surabaya (Bhayangkara FC) untuk laga ISC A 2016. (4)

Namun, sayangnya yang diplot menjadi pengisi slot Evan Dimas ternyata gagal menunjukkan performa terbaik.

Baca: Witan Sulaiman

Pada Liga 1 2017, Fitra Ridwan pindah kembali ke Persegres Gresik.

Penampilan apik Fitra Ridwan di pos gelandang serang membuatnya direkrut oleh Persija Jakarta pada paruh kedua Liga 1 2017. (5)

Baca: Okto Maniani

Meski ikut membawa Persija Jakarta menjadi juara Liga 1 2018, Fitra Ridwan hanya menjadi pemain cadangan di klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

Hingga Liga 1 2019, Fitra Ridwan masih bermain di Persija Jakarta.

Fitra Ridwan berseragam Persija Jakarta.
Fitra Ridwan berseragam Persija Jakarta. (Tribunnews.com)

  • Internasional #


Pada tahun 2011, Fitra Ridwan masuk skuat Indonesia di kejuaraan Arafura Games di Darwin, Australia.

Setahun kemudian, Fitra Ridwan pun masuk ke skuat timnas Indonesia di Piala AFF U-19 Myanmar.

Namun, sejak saat itu Fitra Ridwan tak pernah kembali ke timnas Indonesia.

  • Statistik #


Klub

PSGL Gayo Lues

8 penampilan (2012)

Persiraja Banda Aceh

14 penampilan dan 2 gol (2013-2014)

Persegres Gresik

8 penampilan (2014-2015)

Persebaya Surabaya

4 penampilan (2015-2016)

Persegres Gresik

10 penampilan (2016-2017)

Persija Jakarta

35 penampilan dan 2 (2017-hingga kini)

  • Prestasi #


Klub

Persija Jakarta

Juara Liga 1 2018

(Tribunnewswiki.com/Haris)



Nama Fitra Ridwan Salam
Lahir Banda Aceh, Aceh, Indonesia, 16 Maret 1994
Kebangsaan Indonesia
Profesi Pesepak bola
Posisi Gelandang serang
Klub Persija Jakarta
Orang tua Ridwan Salam
Istri Rita Nadhira
Anak Mikhayla
Instagram @fitraridwans


Sumber :


1. aceh.tribunnews.com
2. www.pikiranmerdeka.co
3. www.deskgram.one
4. www.bola.net
5. www.bola.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Malam 3 Yasinan

    Malam 3 Yasinan adalah sebuah film horor Indonesia
  • Film - Pokun Roxy (2013)

    Pokun Roxy adalah sebuah film horor komedi Indonesia
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved