FILM - Eiffel I'm in Love 2 (2018)

Film Eiffel I'm In Love 2 adalah film drama romansa Tanah Air yang merupakan sekuel dari Eiffel I'm in Love (2003). Eiffel I'm In Love 2 dirilis pada 14 Februari 2018.


zoom-inlihat foto
eiffel-im-in-love-2.jpg
Instagram/eiffelmovie
Eiffel I'm in Love 2

Film Eiffel I'm In Love 2 adalah film drama romansa Tanah Air yang merupakan sekuel dari Eiffel I'm in Love (2003). Eiffel I'm In Love 2 dirilis pada 14 Februari 2018.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Film Eiffel I'm In Love 2 adalah film drama romansa Tanah Air yang merupakan sekuel dari Eiffel I'm in Love (2003).

Film Eiffel I'm In Love 2 dirilis pada 14 Februari 2018.

Diadaptasi dari novel remaja berjudul sama karya Rachmania Arunita, Eiffel I'm in Love sendiri dianggap sebagai salah satu film romansa Indonesia yang legendaris.

Film ini bahkan disebut-sebut saingan dari film 'Ada Apa Dengan Cinta' saat dirilis dulu.

Film Eiffel I'm In Love 2 menceritakan kelanjutan hubungan antara Tita dan Adit.

Film karya sutradara Rizal Mantovani ini berdurasi 117 menit.

Sementara naskah Eiffel I'm In Love 2 ditulis oleh Donna Rosamayna.

 Eiffel... I'm in Love 2 masih dibintangi oleh pemeran utamanya yakni Shandy Aulia dan Samuel Rizal.

Situs IMDb memberi nilai 6.8 pada film ini.  (1)

Baca: FILM – Bloodshot (2020)

  • Sinopsis #


12 tahun berlalu.  Tita (Shandy Aulia) yang dulunya duduk di kelas 1 SMA udah jadi seorang wanita dewasa.

Selama 12 tahun pula, Tita dan Adit (Samuel Rizal) menjalani LDR alias hubngan jarak jauh antara Paris dan Jakarta.

Setiap harinya, hubungan mereka selalu diwarnai pertengkaran tiap kali saling berkomunikasi.

Bahkan, Tita mulai gelisah karena Adit tak kunjung melamarnya, padahal dua sahabatnya, Nanda dan Uni, sudah menikah. (2)

Setelah bertahun-tahun, ternyata Tita tidak benar-benar berubah, dalam artian masih manja dan ibunya tetap bersikap kelewat protektif kepadanya.

Hubungan Tita dengan Adit yang telah dibina selama 12 tahun masih awet-awet saja sekalipun LDR (long distance relationship).

Tak pernah naik level dari ‘tunangan’, Tita mulai berharap Adit akhirnya akan mengajaknya ke pelaminan pasca dia beserta keluarganya diajak pindah sementara ke Paris untuk mengurus bisnis restoran milik orang tua Adit yang terbengkalai.

Harapan Tita yang menggebu-nggebu ini perlahan tapi pasti mulai pupus tatkala Adit menunjukkan ketidaksiapannya dan muncul orang ketiga dalam hubungan mereka dan munculnya orang ketiga di antara hubungan mereka.

Akankah hubungannya dengan Adit berakhir di pelaminan? Akankah mereka tak ditakdirkan untuk bersama?  (3)

Baca: FILM - Default (2018)

  • Pemain #


Shandy Aulia sebagai Tita

Samuel Rizal sebagai Adit

Saphira Indah sebagai Uni

Tommy Kurniawan sebagai Alan

Marthino Lio sebagai Adam

Baca: FILM - 5 Cowok Jagoan (2017)

Helmy Yahya sebagai Ayah

Arifin Hilda sebagai Ibu

Shakira Alatas sebagai Nanda

Wafda Saifan Lubis sebagai Fero (4)

  • Trailer #


(Tribunnewswiki.com/Ekarista)



Nama Film Eiffel... I'm in Love 2
Genre Drama Romansa
Durasi 117 menit
Tanggal Rilis 14 Februari 2018
Sutradara Rizal Mantovani
Penulis Donna Rosamayna
Studio Soraya Intercine Films


Sumber :


1. www.imdb.com
2. www.kincir.com
3. style.tribunnews.com
4. www.imdb.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved