FILM - The Banker (2019)

Diadaptasi dari kisah nyata, The Banker menceritakan tentang bankir kulit hitam pertama di Amerika Serikat yang diperankan oleh Anthony Macckie dan Samuel L Jackson.


zoom-inlihat foto
the-banker.jpg
www.imdb.com
The Banker (2019)

Diadaptasi dari kisah nyata, The Banker menceritakan tentang bankir kulit hitam pertama di Amerika Serikat yang diperankan oleh Anthony Macckie dan Samuel L Jackson.




  • Informasi Awal #


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sutradara George Nolfi merilis film drama yang diadaptasi dari sebuah kisah nyata.

Film yang diberi judul The Banker ini ditulis oleh Niceole Levy, David Lewis Smith dan Stan Younger.

The Banker menceritakan tentang bankir kulit hitam pertama di Amerika Serikat yang diperankan oleh Anthony Macckie dan Samuel L Jackson. (1)

The Banker merupakan film orisinil dari Apple yang tayang mulai 6 Desember 2019. (2)

The Banker (2019)
The Banker (2019) (IMDb)

  • Sinopsis #


The Banker mengangkat cerita yang terfokus pada revolusi yang dilakukan oleh seorang pebisnis bernama Bernard Garrett (Anthony Mackie) dan Joe Morris (Samuel L. Jackson).

Mereka mengembangkan rencana berani yang secara tersirat menyatakan penolakan terhadap rasisme yang terjadi pada tahun 1960-an.

Rencana tersebut adalah melatih seorang buruh berkulit putih bernama Matt (diperankan oleh Nicholas Hoult) untuk berdandan seperti orang kaya saat itu, sehingga mendapatkan sejumlah hak istimewa yang membantu bisnis perumahan dan perbankan mereka berkembang.

Sementara, Garrett dan Morris menyamar jadi pesuruh dan sopir si buruh.

Sukses mereka lantas menarik perhatian pemerintah federal, hingga segala yang telah dibangun terancam dihancurkan.

Dalam trailer, terlihat Garrett tengah berusaha membujuk Morris supaya setuju membeli sebuah bank.

Meskipun rekan-rekannya skeptis, Garrett bersikeras melanjutkan rencana itu dengan dukungan sang istri Eunice (Nia Long).

Garrett pula yang meyakinkan Matt untuk menjadi 'wajah' bisnis.

Ketika Matt mengakui bahwa ia tak tahu apapun soal perbankan, Garrett dan Morris bertindak sebagai pelindung dengan mengajarkan segala hal yang perlu ia tahu seperti bermain golf dan cara berbicara kepada 'rekan kulit putih yang kaya raya'. (3)

  • Poster #


Berikut adalah poster film The Banker (2019)

Poster film The Banker (2019)
Poster film The Banker (2019) (IMDb)

  • Trailer #


Berikut adalah trailer film The Banker (2019)

Pemeran

  • Samuel L. Jackson sebagai Joe Morris
  • Anthony Mackie sebagai Bernard Garrett
  • Nicholas Hoult sebagai Matt Steiner
  • Nia Long sebagai Eunice Garrett
  • Scott Daniel Johnson sebagai Robert Florance, Jr.
  • Taylor Black sebagai Susie
  • Michael Harney sebagai Melvin Belli
  • Colm Meaney sebagai Patrick Barker
  • Paul Ben-Victor sebagai Donald Silverthorne
  • Jessie Usher sebagai Tony Jackson
  • Gregory Alan Williams sebagai Britton Garrett
  • Rhoda Griffis sebagai Ny. Barker
  • Travis West sebagai Anak Nyonya Cooper
  • David Alexander sebagai Tuan Miller (4)

(TribunnewsWki.com/Niken)



Judul Film The Banker (2019)
Durasi 120 menit
Genre Drama
Tanggal Rilis 6 December 2019 (AS)
Sutradara George Nolfi
Penulis iceole Levy, David Lewis Smith dan Stan Younger.
Produksi Romulus Entertainment, Iam21 Entertainmen
Distributor Apple TV +


Sumber :


1. www.imdb.com
2. www.imdb.com
3. www.cnnindonesia.com
4. www.imdb.com


BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved