Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM – Ade Firman Hakim merupakan aktor Indonesia.
Ade Firman Hakim lahir pada 20 Oktober 1988.
Dia meninggal pada 14 September 2020 diduga terkena Covid-19.
Ia mengawali kariernya sebagai finalis Abang None Jakarta pada tahun 2008.(1)
Karier #
Ade Firman Hakim pernah mengikuti ajang Abang None Jakarta pada 2008.
Setelah itu ia melanjutkan bergabung dengan grup Teater Koma.
Kariernya semakin menanjak di dunia hiburan.
Ia mendapat tawaran iklan dan panggung hiburan lainnya.
Kendati demikian, disela-sela agendanya yang padat, dia mengungkapkan masih menyempatkan diri menjalani hobinya bermain basket dan terjun ke dunia bisnis.(2)
Filmografi #
Ratu Ilmu Hitam (2019)
Kelam (2019)
Lorong (2019)
Sabyan Menjemput Mimpi (2019)
#Malam Jumat: The Movie (2019)
Dongeng Mistis (2018)
22 Menit (2018)
Lima (2018)
Penasehat Hukum (2018)
Painted Laws (Short) (2016)
Midnight Show (2016)
Guru Bangsa Tjokroaminoto (2015)
Soekarno: Indonesia Merdeka (2013).(3)
Berita #
Ade Firman Hakim berperan sebagai Muso dalam film Guru Bangsa Tjokroaminoto (2015).
- Berperan dalam film Guru Bangsa Tjokroaminoto (2015)
Muso adalah seorang pemuda yang bergabung di organisasi Serekat Islam.
Selain berakting ia ngin merasakan bekerja sama dengan banyak sutradara Indonesia seperti Garin Nugroho.
Ade Firman bersyukur karena pernah bekerjasama dengan Garin Nugroho sebelumnya di teater Koma.(4)
- Jadi Polisi Lalu Lintas fi film 22 Menit
Ade Firman Hakim berperan sebagai polisi lalu lintas di film ’22 Menit’.
Film tersebut disutradarai oleh Eugene Panji dan Myrna Paramita Pohan.
Dimana film ini mengangkat kisah nyata tentang peristiwa bom Thamrin yang terjadi pada Januari 2016.
Ia bahkan dikira sebagai petugas polantas sesungguhnya.
Itu bermula dari sahabatnya, Reza Rahadian yang ingin mengunjungi lokasi syuting.
Karena kondisi jalanan macet, Ade memutuskan untuk menjemput Reza yang sudah dekat dengan lokasi.
Tak hanya sekali, namun sudah 3 kali pemain film 'Ibu Maafkan Aku' itu ditanya oleh para pengguna jalan raya.
Ia pun menceritakan hal tersebut kepada rekan-rekannya di lokasi syuting dan mereka tertawa mendengar kisahnya itu.(5)
- Ucap belasungkawa atas meninggalnya Cecep Reza
Aktor Mochamad Syariful Zannah atau lebih dikenal dengan nama Cecep Reza tutup usia, pada Selasa (19/11/2019).
Ade Firman Hakim sekali sahabat sekaligus rekan kerjanya di sinetron Detektif Cinta mengaku kaget mengetahui kabar duka tersebut.
Pasalnya, Cecep masih sempat melakukan sesi foto dengan artis Vanessa Angel pada Senin (18/11/2019).
Namun, Ade mengungkapkan bahwa aktor yang terkenal berkat aktingnya sebagai Bombom di sinteron Bidadari ini sempat pasang ring di jantungnya.
Salah satu penyesalannya adalah belum sempat menjenguk saat Cecep Reza masuk rumah sakit dan pasang ring di jantungnya.(6)
Meninggal #
Aktor Ade Firman Hakim meninggal dunia pada Senin (14/9/2020).(7)
Dikabarkan dia meninggal dunia karena terjangkit Covid-19.
Adik Firman, Dai Tirta mengonformasi kabar tersebut dan mengatakan jika kakaknya menghembuskan napas terakhir pada pukul 17.20 WIB.
"Iya (meninggal) diduga Covid-19. Meninggal pukul 17.20 sebelum Maghrib," kata Dai Tirta saat dihubungi awak media, Senin (14/9/2020).
Kondisi kesehatan Ade Firman Hakim sempat menurun sebelum dilarikan ke Rumah Sakit Tarakan, Jakarta Pusat pada hari Sabtu (12/9/2020).
Menurut keterangan sang manajer, Rully, jenazah Ade Firman Hakim masih menunggu hasil swab sebelum dimakamkan.
Jika memang hasil tes swab positif Covid-19, maka jenazah harus dimakamkan mengikuti protokol dari pemerintah.
Rencananya, jenazah Ade Firman Hakim akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat.
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Saradita)
| Nama | Ade Firman Hakim |
|---|
| Lahir | 20 Oktober 1988 |
|---|
| Meninggal | 14 September 2020 |
|---|
| Riwayat Karir | Aktor |
|---|
| Berita Terkini | Meninggal Diduga terinfeksi Covid-19 |
|---|
Sumber :
1. biodata-artis.com
2. lifestyle.bisnis.com
3. www.imdb.com
4. www.fimela.com
5. kumparan.com
6. www.kompas.com
7. www.tribunnewswiki.com