Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM – Park Kyungri atau yang akrab dikenal Kyungri merupakan penyanyi asal Korea Selatan.
Kyungri lahir di Busan, Korea Selatan pada 5 Juli 1990.
Ia pertama kali bergabung dengan Nine Muses pada 2012 dengan penampilan pertamanya di Abu Dhabi.
Kyungri memiliki kakak perempuan.
Saat waktu luang, penyanyi ini sering melihat foto-foto model dan menonton film.
Dalam sebuah wawancara, Kyungri mengatakan bahwa dia terobsesi dengan penyanyi Yoon Jong-shin.
Kyungri mengatakan bahwa lagu "Tears Are Falling Heavily" begitu bagus.
Dan ketika Park Jung-shin menyanyikannya, dia kagum.(1)
Kekayaan #
Penyanyi pop Korea Selatan berusia 29 tahun ini tampil baik.
Kekayaan Park Park Kyungri adalah $ 100.000 - $ 1 juta.
Ada banyak sumber yang berbicara tentang kekayaan bersih Park Kyungri, gajinya, dan penghasilannya, tetapi perkiraan online tentang nilainya bervariasi.(2)
Karier #
Sebelum debut, Kyungri adalah penari cadangan untuk Chae Yeon, Park Mikyung, Lee Jung, dan Kim Gunmoo.
Kyungri telah meninggalkan Nine Muses untuk Star Empire Entertainment.
Kemudian untuk Jellyfish Entertainment, dan kemudian untuk Medialine Entertainment.
Tetapi Kyungri kembali ke Nine Muses karena gambar dan tinggi badannya cocok di Nine Muses.(3)
Pada 2012 Kyungri masuk dan debut menjadi anggota Nine Muses.
Girlband yang deibut pada 2010 ini sering berganti personil.
Kyungri debut lewat comeback Nine Muses dalam lagu ‘News’.
Seiring perjalanan kariernya, Kyungri disebutkan menjadi anggota dari Nine Muses yang paling terkenal.(4)
Selain bernyanyi, Kyungri juga melebarkan kariernya di dunia akting.
Ia beberapa kali menjadi tamu dalam reality show dan juga berperan dalam drama.(5)
Diskografi #
Sweet Rendezvous - Nine Muses, 2012
Wild - Nine Muses
4LOVE 2nd - 2018
Dolls - Nine Muses, 2013
Drama - Nine Muses, 2015
Prima Donna - Nine Muses, 2013
What're You Doing Tonight? - 2018
BLUE MOON - 2018
4LOVE 1st - 2017
WAH! - 2019
Glue - Nine Muses, 2013
NEWS - Nine Muses, 2012.(6)
Filmografi #
I'm Not a Girl Anymore (Naver TV Cast, 2016)
- TV Shows:
Reply 1994 (tvN, 2013) as Na Jung's friend in group date (ep7)
- OST TV Series:
Give Me (Prosecutor Princess OST) (with Seo In Young & Nine Muses) (2010)
- Endorsements:
Jinjusangdan Hanboks (2013) bersama Nine Muses
Hug Ozawa’s Eyes Cloud Glasses (2012) bersama Nine Muses
LG Good Morning Baby (2010) bersama Nine Muses.(7)
Kontroversi #
Karena Nine Muses sering bergonta-ganti personil, Kyungri pernah disebut sebagai penyebabnya,
Namun dalam sebuah wawancara ia menampik hal tersebut.
Kyungri menyebutkan bahwa para personel mengakhiri kontrak bersama agensi secara baik-baik.
Girlband Nine Muses secara resmi dibubarkan pada 2019.(4)
Baru-baru ini agensi Jung Jinwoon 2AM mengkonfirmasi bahwa membernya itu menjalin bubungan asmara dengan mantan personel Nine Muses, Kyungri.
Para penggemar diminta untuk mendukung hubungan Jung Jinwoon dan Kyungri.
Sebelumnya dibertakan bahwa Jung Jinwoon dan Kyungri menjalin hubungan sejak 2017.(8)
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Saradita)
| Nama Asli | Park Kyung-ri |
|---|
| Nama Panggung | Kyungri |
|---|
| Lahir | 5 Juli 1990, Busan, Korea Selatan |
|---|
| Karier | Penyanyi, model, dan aktris |
|---|
| Berita terkini | Menjalin hubungan dengan Jung Jinwoon 2AM |
|---|
Sumber :
1. www.datingcelebs.com
2. celebstrendnow.com
3. channel-korea.com
4. kumparan.com
5. mydramalist.com
6. www.google.com
7. wiki.d-addicts.com
8. www.kompas.com