Sebut Sirkuit Mandalika Tak Siap MotoGP, Menpora Zainudin Amali Dikecam

Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali menuai kontroversi pasca menyinggung ketidaksiapan sirkuit Mandalika menggelar MotoGP 2021.


zoom-inlihat foto
sfffsff.jpg
Bolasport.com
Menpora RI Zainudin Amali (tengah, kemeja putih), saat menemui awak media seusai melakukan serah terima jabatan dari Plt Menpora Hanif Dhakiri di Auditorium Kemenpora RI, Senayan, Jakarta, Kamis (24/10/2019).


TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pernyataan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora Republik Indonesia, Zainudin Amali, tentang kemungkinan memindahkan lokasi MotoGP Indonesia tahun 2021 ke Jawa Timur menuai kecaman publik.

Zainudin Amali yang merupakan politisi Parta Golkar itu pun didesak untuk segera mencabut penyataannya terkait rencana pemindahan lokasi balapan MotoGP Indonesia.

Sebelumnya, Menpora Zainudin Amali berujar kepada salah satu media di Surabaya bahwa pelaksanaan MotoGP 2021 di Mandalika, Lombok, masih belum jelas.

Padahal, pengembang Sirkuit Mandalika yakni Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), tengah menggenjot pembangunan sirkuit tersebut agar siap digunakan dengan tepat waktu.

Baca: HOAKS Jokowi Tunjuk Ahok dan Antasari Azhar Jadi Dewan Pengawas KPK, Ternyata Ini Kandidatnya

Baca: Sidang Praperadilan Lawan KPK, Pengacara Imam Nahrawi: KPK Cacat Hukum

Baca: Fakta Pria yang Ancam Penggal Jokowi, Menikah di Tahanan, Akui Menyesal dan Hapus Video Viralnya

CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta, selaku pemegang hak komersial MotoGP pun telah berkunjung ke Mandalika untuk meninjau langsung pembangunan sirkuit pada 28 Oktober silam.

Kolase MotoGP dan Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Kolase MotoGP dan Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB). (Tribunnews)

Pimpinan Wilayah Pemuda Nahdlathul Wathan (NW) Nusa Tenggara Barat lantas mendesak Menpora untuk segera mencabut pernyataannya.

"Kami pemuda NW NTB menyesalkan pernyataan Menpora dan mendesak Menpora mencabut pernyataannya," tutur Sekjen PW Pemuda NW NTB, M. Fihiruddin, dikutip Tribunnewswiki.com dari Bolasport.com pada Selasa (5/11/2019).

Lebih lanjut, Fihiruddin mengatakan bahwa pernyataan Zainudin telah melukai perasaan masyarakat Nusa Tenggara Barat yang sedang berbahagia menyambut gelaran agenda sport tourism tersebut.

"Dari pihak Dorna juga sudah melihat langsung lokasi MotoGP di Mandalika. Jadi, mana mungkin dikatakan tidak jelas dan akan dipindah ke Jawa Timur?" ujar Fihiruddin.

"Sebagai pejabat publik, harusnya Menpora ini cek dan ricek dulu di lapangan."

"Jangan asal bikin statement," lanjutnya.

Ketua Komisi II DPR Zainudin Amali saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (13/3/2018).(KOMPAS.com/KRISTIAN ERDIANTO)
Ketua Komisi II DPR Zainudin Amali saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (13/3/2018).(KOMPAS.com/KRISTIAN ERDIANTO) (Kompas.com)

Fihir juga menambahkan bahwa gelaran MotoGP Mandalika 2021 menjadi harapan bagi sektor pariwisata NTB yang sempat terpuruk akibat gempa bumi pada tahun lalu.

Oleh karena itu, menurutnya, pemerintah pusat seharusnya ikut mendorong dan mendukung kembali pembangunan sektor pariwisata di NTB.

"Jangan justru bikin pernyataan yang blunder. Kami minta Menpora cabut statement itu," pungkas Fihiruddin.

Pernyataann kontroversial Menpora

Seperti diketahui, Menpora sempat mengungkapkan keraguan akan kejelasan rencana gelaran balapan MotoGP di Mandalika, Lombok.

"Sampai sekarang belum jelas. Mandalika selama ini ngaku-ngaku saja," ujar Zainudin pada Minggu (3/11/2019) malam.

Namun, ketika dikonfirmasi kembali, Zainudin ternyata mengaku belum meninjau lokasi Sirkuit Mandalika.

Baca: Rekam Jejak Menpora Zainudin Amali, Pernah Diperiksa KPK

Baca: Reaksi Ketua Komisi II DPR Terhadap Pemindahan Ibu Kota Baru, Zainudin Amali: Presiden Berani

Baca: Zainudin Amali

"Saya belum ke sana."

"Saya belum berani berkomentar soal Mandalika."

"Saya belum berani menyatakan ada pilihan lain," tuturnya.

"Tetapi kalau Jawa Timur bisa lebih siap, gitu, bisa juga."

"Belum tahu saya," ujar mantan anggota DPR RI Fraksi Golkar dari Dapil I Jawa Timur tersebut.

Kesiapan Mandalika jelang MotoGP 2021

Dikutip dari Kompas.com pada Kamis (10/10/19), ITDC menyebarluaskan teknis mengenai proses pembangunan sirkuit yang berlokasi di Pulau Lombok tersebut.

Pembangunan telah memasuki proses pengerjaan galian badan jalan di lahan yang sudah clear.

Galian badan jalan ini diperlukan untuk peningkatan kualitas permukaan tanah, melewati nilai California Bearing Ratio (CBR) 6 persen atau setara dengan kualitas pembangunan jalan tol.

Baca: Pengembang Unggah Video Progres, Sirkuit Mandalika Optimis Gelar MotoGP 2021

Baca: Ada 6 Tim Kemalingan di MotoGP Malaysia, Banyak Suku Cadang Hilang dari Rem hingga Komputer

Baca: Motor MotoGP Bisa Ganti Gigi 111 Kali dalam Satu Kedipan Mata? Begini Penjelasannya

Setelah permukaan tanah dirasa memenuhi standar, nantinya akan dilakukan pelapisan dari campuran material pondasi sebelum kemudian dilapisi dengan aspal.

Dari data terakhir yang dirilis oleh ITDC menunjukkan bahwa proses pembebasan lahan telah mencapai 70,51 persen atau lebih dari 300.000 meter persegi.

Sementara galian tanah badan jalan sirkuit baru mencapai 21,20 persen atau kurang lebih 450 meter.

Adapun pembangunan pagar beton telah mencapai 52,96 persen atau sekitar 3.300 meter.

"Kami berterima kasih atas pertanyaan, perhatian, dan semangat dari seluruh Sahabat ITDC untuk pembangunan Mandalika Street Circuit. Kami berharap Sahabat bisa terus memberi dukungan, agar pembangunan Mandalika Street Circuit berjalan lancar dan Indonesia menjadi tuan rumah MotoGP pada 2021,"  tulis ITDC dalam unggahan di akun resmi Instagram mereka.

Foto udara gerbang barat kawasan ekonomi khusus (KEK) Mandalika.
Foto udara gerbang barat kawasan ekonomi khusus (KEK) Mandalika. (foxsport)

Sirkuit Mandalika direncanakan menjadi tuan rumah MotoGP selama lima tahun, mulai pada musim 2021 mendatang.

Sirkuit ini akan menjadi sirkuit jalan raya pertama di dunia yang digunakan untuk menggelar balapan MotoGP, sehingga akan memberikan sensasi tersendiri bagi para rider.

Selain MotoGP, Sirkuit Mandalika juga akan dipakai untuk ajang balap motor World Superbike (WSBK).

(Tribunnewswiki.com/Haris)





Penulis: Haris Chaebar
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved